Laporan dari Jepang
Ini Tempat Belanja Baju Trendy Hingga Vintage di Shibuya, Jepang
Rahmi Anjani - wolipop
Rabu, 25 Mei 2016 08:09 WIB
Jakarta
-
Tokyo merupakan salah satu pusat mode dunia. Tentu sayang jika Anda melewatkan wisata belanja busana ketika bertandang ke sana. Tempat berburu item fashion pun bisa ditemukan di Shibuya, Tokyo, Jepang. Setelah berfoto dengan patung anjing Hachiko yang legendaris, Anda dapat menyambangi sejumlah toko baju yang tersedia di sekitarnya. Beberapa di antaranya adalah Shibuya 109 dan Bingo.
Anda yang pernah melewati jalan persimpangan utama Shibuya mungkin sudah familiar dengan Shibuya 109. Bersama Uniqlo, Wolipop pun berkesempatan untuk mengunjunginya. Tempat tersebut adalah sebuah pusat perbelanjaan dengan gerai-gerai yang sebagian besar menjual produk fashion di dalamnya. Menyediakan busana dengan model terkini, Shibuya 109 menjadi destinasi belanja dan hangout para wanita stylish setempat serta turis.
Saat dikunjungi, Shibuya 109 tengah cukup ramai oleh para pelanggan wanita. Tempat tersebut memang dikhususkan untuk koleksi wanita sementara pria dapat mengunjungi gedung 109 Men yang berada di seberangnya. Di lantai utama, Anda sudah bisa mendapati berbagai gerai yang menawarkan busana dengan desain trendy. Pakaian yang ditawarkan setiap gerai pun cukup bervariasi.
Untuk Anda yang ingin mencari busana dengan model terkini dapat menyambangi Mitsumaru Ingni. Toko yang berada di lantai dasar tersebut menyediakan item-item yang tengah tren di Jepang. Misalnya saja celana kulot, overall, atasan bellsleeves atau berlengan lebar, rok berlipit. Adapun sepatu, sepatu, hingga clutch manis sebagai pendampingnya.
Meski tidak bisa ditawar, harga busana tak terlalu menguras kantung dan tanpa pajak. Atasan seharga mulai dari 1.200 yen atau sekitar Rp 149 ribu. Beberapa celana dibandrol 2.900 yen atau sekitar Rp 360 ribu. Sau set overall dan atasannya dijual 5.900 yen atau sekitar Rp 734 ribu.
Busana dengan desain kekinian mungkin sudah sering Anda temukan di Indonesia. Jika ingin mencari yang lebih terjangkau namun dengan model vintage, Bingo bisa dipertimbangkan. Bingo merupakan gerai produk fashion bekas yang terletak di B1F, 32-13, Udagawa-cho, tak jauh dari Shibuya 109. Di sana Anda dapat menemukan busana, sepatu, hingga tas dari berbagai merek ternama yang sudah pernah dipakai namun masih dalam kondisi bagus, bersih, dan tidak berbau.
Toko tersebut sedang cukup ramai saat dikunjungi. Wolipop pun berhasil menemukan beberapa barang menarik yang nyaman di kantong. Misalnya saja sebuah dress tanpa lengan putih dengan model A-line. Item berbahan cukup tebal itu dijual 4.680 yen. Adapun celana putih dengan garis vertikal hitam yang dibandrol 1.680 yen. Lalu rok berlipit warna merah bisa didapatkan dengan 500 yen.
Selain busana, terdapat pula beberapa tas dan sepatu yang patut dilirik. Hobo bag merah dengan aksen tassel biru diberi harga 1.680 yen. Tas selempang putih yang cocok untuk hangout dijual 1.260 yen. Sedangkan untuk alas kaki, sepatu wanita kebanyakan ditawarkan 2.000-an yen. (ami/eny)
Anda yang pernah melewati jalan persimpangan utama Shibuya mungkin sudah familiar dengan Shibuya 109. Bersama Uniqlo, Wolipop pun berkesempatan untuk mengunjunginya. Tempat tersebut adalah sebuah pusat perbelanjaan dengan gerai-gerai yang sebagian besar menjual produk fashion di dalamnya. Menyediakan busana dengan model terkini, Shibuya 109 menjadi destinasi belanja dan hangout para wanita stylish setempat serta turis.
![]() |
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Untuk Anda yang ingin mencari busana dengan model terkini dapat menyambangi Mitsumaru Ingni. Toko yang berada di lantai dasar tersebut menyediakan item-item yang tengah tren di Jepang. Misalnya saja celana kulot, overall, atasan bellsleeves atau berlengan lebar, rok berlipit. Adapun sepatu, sepatu, hingga clutch manis sebagai pendampingnya.
![]() |
Meski tidak bisa ditawar, harga busana tak terlalu menguras kantung dan tanpa pajak. Atasan seharga mulai dari 1.200 yen atau sekitar Rp 149 ribu. Beberapa celana dibandrol 2.900 yen atau sekitar Rp 360 ribu. Sau set overall dan atasannya dijual 5.900 yen atau sekitar Rp 734 ribu.
Busana dengan desain kekinian mungkin sudah sering Anda temukan di Indonesia. Jika ingin mencari yang lebih terjangkau namun dengan model vintage, Bingo bisa dipertimbangkan. Bingo merupakan gerai produk fashion bekas yang terletak di B1F, 32-13, Udagawa-cho, tak jauh dari Shibuya 109. Di sana Anda dapat menemukan busana, sepatu, hingga tas dari berbagai merek ternama yang sudah pernah dipakai namun masih dalam kondisi bagus, bersih, dan tidak berbau.
![]() |
Toko tersebut sedang cukup ramai saat dikunjungi. Wolipop pun berhasil menemukan beberapa barang menarik yang nyaman di kantong. Misalnya saja sebuah dress tanpa lengan putih dengan model A-line. Item berbahan cukup tebal itu dijual 4.680 yen. Adapun celana putih dengan garis vertikal hitam yang dibandrol 1.680 yen. Lalu rok berlipit warna merah bisa didapatkan dengan 500 yen.
Selain busana, terdapat pula beberapa tas dan sepatu yang patut dilirik. Hobo bag merah dengan aksen tassel biru diberi harga 1.680 yen. Tas selempang putih yang cocok untuk hangout dijual 1.260 yen. Sedangkan untuk alas kaki, sepatu wanita kebanyakan ditawarkan 2.000-an yen. (ami/eny)
Health & Beauty
Mykonos Hawaiian Crush Extrait de Parfum, Parfum Wangi Tropis yang Bikin Mood Naik!
Elektronik & Gadget
Airbot X40 Master, Robot Vacuum Super Pintar untuk Rumah Bersih Tanpa Ribet!
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
5 Cushion Hingga Bedak Lokal Terbaru untuk Kulit Berminyak yang Mencerahkan
5 Tren Sneakers yang In dan Out di 2026 untuk Referensi Belanja Sepatu Baru
5 Produk yang Bikin Makeup Tahan Lama Saat Pesta Tahun Baru 2026
Ide Tukar Kado yang Lucu untuk Acara Kantor, Harga di Bawah Rp 50 Ribu
METRO Hadirkan One Day Super Special dengan Diskon Hingga 50%
Most Popular
1
Potret Moana Anak Ria Ricis, Sudah Jadi Juragan Kos-kosan di Usia 3 Tahun
2
Daftar Tanggal Cantik 2026, Cocok Untuk Lamar Kekasih Hingga Gelar Pernikahan
3
Ramalan Zodiak 9 Januari: Libra Pemasukan Stabil, Scorpio Kerja Keras
4
Gaya Berani Sydney Sweeney di Pemotretan Terbaru, Tubuh Emas Tanpa Busana
5
Potret Piper Rockelle, Mantan Influencer Cilik Gabung OnlyFans Jadi Kontroversi
MOST COMMENTED














































