Kategori Berita
Daerah
Layanan
Detik Network

Editor's Choice: Rekomendasi Parfum yang Sesuai dengan 5 Kepribadian Wanita

Rahmi Anjani - wolipop
Senin, 12 Okt 2015 14:15 WIB

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

ist.
Jakarta -

Parfum menjadi produk kecantikan wajib dibawa bagi banyak wanita. Dalam pemilihan wewangian, wanita pun biasanya tidak sembarangan. Tak hanya mengutamakan merek, mereka juga sering memilih yang aromanya sesuai dengan kepribadian. Hal tersebut memang sudah seharusnya dilakukan agar karakteristik yang ingin dimunculkan menjadi lebih kuat. Bingung dalam memilih wewanginan yang sesuai dengan kepribadian? Intip lima rekomendasi berikut ini:

1. Wanita Urban


Anda wanita dinamis yang hobi mengikuti perkembangan tren gaya hidup seperti Olivia Palermo? Jika begitu, coba pilih parfum dengan sentuhan aroma bunga iris, sandalwood atau jeruk bergamot. Salah satu produk yang bisa dipertimbangkan adalah Guerlain Aqua Allegoria Teazzurra. Produk seharga Rp 880 ribuan tersebut memiliki wangi yang segar dan berenergi. Terlebih dengan sentuhan aroma jeruk yang membuatnya unik dan merileksasi.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

2. Bohemian


Wanita bohemian biasanya berjiwa bebas, senang bergaya etnik atau hippie seperti aktris Vanessa Hudgens. Wanita tersebut pun biasanya menyukai botol parfum dengan desain unik. Mereka yang berkepribadian boho itu cocok dengan wangi bunga liar atau beraroma laut. Jika Anda adalah salah satunya, coba saja Wildfox Eau de Parfum. Item tersebut memiliki campuran aroma bunga melati, camelia, musk, hingga madu. Miliki produk ini bisa dimiliki seharga Rp 940 ribuan.

3. Sporty


Tak sedikit wanita yang senang berolahraga. Meski gemar berkegiatan dinamis, wanita tersebut belum tentu maskulin. Sebagian dari mereka menyukai wangi manis seperti citrus, lici, bahkan bunga sakura. Parfum Calvin Klein bertajuk Eternity Now ini pun bisa dijadikan pilihan. Selain bunga sakura, produk yang tergolong baru itu memiliki aroma musk serta kasmir. Item tersebut bisa Anda dapatkan dengan harga Rp 1 jutaan.

4. Akademis


Wanita tak hanya mementingkan fashion dan kecantikan. Banyak dari mereka yang juga mengutamakan karier dan pendidikan, misalnya Amal Clooney. Tipe wanita yang biasanya bergaya elegan tersebut senang menonjolkan kesan mapan dengan menggunakan parfum beraroma herbal atau plum. Seperti yang hadir pada parfum Elizabeth Arden Always Red. Wewangian itu dihadirkan dengan kombinasi aroma plum merah, jeruk, markisa, hingga mawar. Produk seharga Rp 930 ribuan itu pantas diaplikasikan untuk si akademis karena terinspirasi dari wanita percaya diri.

5. Romantis


Wanita dengan tipe kepribadian ini biasanya gemar bergaya feminin dan hobi menonton film romansa. Aroma yang tepat untuk melengkapi penampilannya adalah violet, mawar, dan bunga amarilis putih. Aroma-aroma tersebut pun bisa Anda dapatkan dalam Dolce & Gabbana Dolce Floral Drops yang sudah terlihat romantis dari botolnya. Adapun sentuhan wangi bunga pepaya hingga sandalwood yang menjadikan aromanya sedikit menggoda.

(ami/ami)

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Artikel Fokus Selanjutnya
Artikel Terkait
Detiknetwork
Hide Ads