Kategori Berita
Daerah
Layanan
Detik Network

Liputan Khusus <i>Sale</i> Akhir Tahun

Diskon Akhir Tahun, Serbu Sepatu di Bawah Rp 350 Ribu

Arina Yulistara - wolipop
Jumat, 19 Des 2014 17:31 WIB

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Foto: Arina Yulistara/Wolipop
Jakarta - Hampir semua wanita memiliki lebih dari satu pasang sepatu untuk beraktivitas maupun sekedar dikoleksi. Bahkan beberapa dari mereka mempunyai lemari sendiri untuk menempatkan koleksi sepatunya. Bagi Anda yang senang mengoleksi sepatu, yuk berkunjung ke pusat perbelanjaan di kawasan Jakarta. Beberapa brand yang terdapat di mal-mal besar sedang menggelar sale akhir tahun. Sebagian label menjual koleksi sepatunya lebih dari setengah harga. Ini dia enam sepatu yang ditawarkan beberapa label high-street di bawah Rp 350 ribu.

1. Topshop

Jelang akhir tahun, Topshop termasuk salah satu label high-street yang menawarkan potongan harga menarik hingga 60%. Beberapa koleksi sepatunya dibanderol dengan harga di bawah Rp 350 ribu. Sneakers hitam material kulit yang tinggi semata kaki awalnya dibanderol Rp 400 ribu setelah diskon menjadi Rp 200 ribu.

Sedangkan sepatu slip-on motif tropikal diskon 60% dari Rp 500 ribu menjadi Rp 200 ribu. Gerai Topshop bisa ditemukan di Pondok Indah Mall (PIM) 2, Grand Indonesia, Central Park, Kota Kasablanka, dan Senayan City.

2. H&M

H&M juga sedang menggelar sale akhir tahun hingga 4 Januari 2014. Potongan harga yang diberikan hingga Rp 200 ribu untuk beberapa item tertentu. Koleksi sepatu loafer dari H&M pun diskon menjadi Rp 300 ribu dari Rp 450 ribu.

Sedangkan sepatu boots tinggi hitam diskon menjadi Rp 350 ribu dari Rp 450 ribu. Rangkaian sepatu sneakers bahan kulit dibanderol lebih murah, dari Rp 400 ribu menjadi Rp 200 ribu. Toko H&M bisa ditemukan di Kota Kasablanka, Gandaria City, Grand Indonesia, serta Pondok Indah Mall 1.

3. Forever 21

Brand lain yang menjual rangkaian sepatunya di bawah Rp 350 ribu adalah Forever 21. Strappy heels dijual seharga Rp 319 ribu yang awalnya dibanderol Rp 429 ribu. Terdapat beragam warna yang disuguhkan seperti abu-abu, krem, serta hitam. Adapun stiletto bertali yang juga dibanderol dengan harga yang sama. Forever 21 bisa ditemukan di Grand Indonesia dan PIM 1.

4. Next

Label high street selanjutnya yang menawarkan sepatu wanita dengan harga terjangkau adalah Next. High heels dibanderol menjadi Rp 279 ribu dari Rp 559 ribu. Sepatu yang ditawarkan berwarna hitam yang lebih cocok untuk diterapkan ke kantor.

5. (X)S.M.L

Brand lokal (X)S.M.L memberikan potongan harga yang cukup menarik. Koleksi sepatu flat kini dibanderol menjadi Rp 199 ribu dengan harga awal Rp 700 ribu. Sedangkan aneka heels dijual seharga Rp 299 ribu dari Rp 1,4 juta. Adapun wedges yang dijual Rp 300 ribu setelah mendapat potongan harga sebanyak Rp 600 ribu. Sepatu loafer untuk pria pun dibanderol Rp 299 dari harga Rp 1 jutaan.

6. Gingersnaps

Label busana dan sepatu anak, Gingersnaps, memberikan penawaran hingga potongan 70%. Salah satu yang menarik adalah sepatu untuk anak berusia empat tahun yang awalnya dibanderol Rp 439 ribu menjadi Rp 150 ribuan setelah diskon 70%. Sepatu tersebut hanya sisa satu dan tidak bisa memilih ukuran.
(ays/asf)

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Artikel Fokus Selanjutnya
Artikel Terkait
Detiknetwork
Hide Ads