Shopping Queen
Argyle Centre: Belanja Murah Tanpa Harus Menawar
Syisyi Siti Asyiah - wolipop
Selasa, 24 Mei 2011 13:16 WIB
Jakarta
-
Argyle Centre, adalah nama sebuah plaza yang letaknya berada di jalan Argyle Street, Mong Kok. Tempat yang letaknya agak tersembunyi ini benar-benar surga belanja bagi para pecinta fashion.
Jika Anda tidak melihat dengan seksama, ada kemungkinan Anda tidak dapat menemukan tempat ini. Gedungnya tidak terlalu besar dari terletak di tengah-tengah himpitan gedung lain.
Memasuki lantai dasar gedung ini, kesan pertama yang kita tangkap adalah "ooooh ini toh ITC nya sini". Argyle Center benar-benar mengingatkan saya akan tempat-tempat belanja semacam ITC di Jakarta. Bisa jadi juga, para penjual di ITC mengambil barangnya di sini karena harga yang ditawarkan sangat murah.
Kami akan bercerita tentang barang belanjaan kami di sini. Hmm, jangan iri ya. Pertama kami menemukan toko yang khusus menjual cardigan dengan harga HKD105 (Rp 105 ribuan), murah kan? Tapi HKD 105 bukan dapat 1 lho, tapi 3 buah cardigan. Wow!
Kalau membeli 1, cardigan yang di ITC di Jakarta umumnya dijual mulai harga 85 ribu itu ditawarkan dengan harga HKD 45. Tapi jika Anda membeli 3 maka harganya turun menjadi HKD 105 untuk 3 buah cardigan cantik.
Toko lainnya tak kalah seru adalaah toko perlengkapan aksesori. Toko ini menjual aksesori dengan harga HKD 20 (sekitar Rp 20 ribuan).
Rasanya tidak mau pulang jika melihat barang-barang murah yang ditawarkan di sini. Selain kalung, ada gelang dan pashmina yang harganya juga HKD 20. Menggoda sekali ya?
Kebanyakan toko di sini penjaganya tidak dapat berbahasa Inggris. Untuk belanja di sini kami menggunakan bahasa kalkulator. Hahaha lucu seperti berasal dari planet berbeda.
Umumnya toko-toko di sini sudah memasang harga tetap. Tapi tak ada salahnya mencoba menawar apalagi jika Anda membeli barang lebih dari 1 di toko yang sama.
(fta/eny)
Jika Anda tidak melihat dengan seksama, ada kemungkinan Anda tidak dapat menemukan tempat ini. Gedungnya tidak terlalu besar dari terletak di tengah-tengah himpitan gedung lain.
Memasuki lantai dasar gedung ini, kesan pertama yang kita tangkap adalah "ooooh ini toh ITC nya sini". Argyle Center benar-benar mengingatkan saya akan tempat-tempat belanja semacam ITC di Jakarta. Bisa jadi juga, para penjual di ITC mengambil barangnya di sini karena harga yang ditawarkan sangat murah.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Kalau membeli 1, cardigan yang di ITC di Jakarta umumnya dijual mulai harga 85 ribu itu ditawarkan dengan harga HKD 45. Tapi jika Anda membeli 3 maka harganya turun menjadi HKD 105 untuk 3 buah cardigan cantik.
Toko lainnya tak kalah seru adalaah toko perlengkapan aksesori. Toko ini menjual aksesori dengan harga HKD 20 (sekitar Rp 20 ribuan).
Rasanya tidak mau pulang jika melihat barang-barang murah yang ditawarkan di sini. Selain kalung, ada gelang dan pashmina yang harganya juga HKD 20. Menggoda sekali ya?
Kebanyakan toko di sini penjaganya tidak dapat berbahasa Inggris. Untuk belanja di sini kami menggunakan bahasa kalkulator. Hahaha lucu seperti berasal dari planet berbeda.
Umumnya toko-toko di sini sudah memasang harga tetap. Tapi tak ada salahnya mencoba menawar apalagi jika Anda membeli barang lebih dari 1 di toko yang sama.
(fta/eny)
Fashion
Santai di Rumah Jadi Lebih Nyaman Pakai Sandal Bulu Ini, Cek Pilihannya!
Health & Beauty
3CE Velvet Lip Tint & 3CE Blur Water Tint: Dua Lip Tint Wajib Punya!
Hobbies & Activities
Siap Masuk Sekolah, Berkarya dengan Cat Lukis yang Seru dan Mudah Dipakai!
Home & Living
Rak Kosmetik Ini Jadi Solusi Para Wanita, Skincare & Make Up Auto Rapi di Meja!
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
5 Produk yang Bikin Makeup Tahan Lama Saat Pesta Tahun Baru 2026
Ide Tukar Kado yang Lucu untuk Acara Kantor, Harga di Bawah Rp 50 Ribu
METRO Hadirkan One Day Super Special dengan Diskon Hingga 50%
Makeup hingga Tumbler, Ini 3 Kolaborasi Hello Kitty yang Lagi Hits
Rekomendasi 7 Lipstik Merah Terbaru untuk Natal dan Tahun Baru 2026
Most Popular
1
Ramalan Zodiak 1 Januari: Gemini Pemasukan Mengalir, Aries Jangan Berharap
2
Foto: Kekuatan Wanita Aceh di Koleksi Toton The Label
3
7 Gaya Mariah Carey Liburan Akhir Tahun, Mewah bak Mau Konser
4
Potret Nenek 55 Tahun Punya Body Fit, Bikin Pria Berondong Terpikat
5
Kumpulan Potret Pangeran William & Kate Middleton di 2025 yang Tak Terekspos
MOST COMMENTED











































