Yang Harus Diperhatikan Jika Ibu Hamil Ingin Konsumsi Rumput Laut
Daniel Ngantung - wolipop
Senin, 02 Mei 2016 13:40 WIB
Jakarta
-
Bagi Anda pecinta hidangan sushi, mungkin sudah tidak asing lagi dengan rumput laut. Bertekstur kenyal dengan warna hijaunya yang terang, makanan yang satu ini bukan sekedar pemanis makanan saja. Rumput laut rupanya menyimpan banyak khasiat, termasuk bagi ibu hamil.
Dijelaskan Lindsey Toth, R.D., seorang pakar gizi dari Chicago, rumput laut merupakan sumber terbaik dari klorofil, serat, dan berbagai jenis mineral, termasuk iodine. Selain rumput laut, iodine juga terkandung di beberapa jenis ikan-ikanan, produk susu, dan garam.
"Iodine sangat penting untuk kesehatan tiroid, kelenjar yang mengatur metabolisme tubuh, sekaligus mengoptimalkan pertumbuhan tulang dan otak janin selama masa kehamilan dan meningkatkan produksi ASI," kata Lindsey seperti dikutip Shape.
Khasiat iodine terhadap pertumbuhan janin semakin diperkuat oleh hasil temuan para peneliti di University of Tasmania. Penelitian yang dilakukan pada 2013 silam itu membandingkan kemampuan akademis anak usia sembilan tahun dari ibu yang rutin mengonsumsi makanan ber-iodine, seperti rumput laut, dengan yang tidak.
Seperti dikabarkan Daily Mail, terungkap bahwa kemampuan membaca anak yang ibunya mengonsumsi iodine jauh lebih baik dibanding anak dari ibu yang tidak mendapat asupan iodine secukupnya. Namun peneliti tidak menemukan perbedaan signifikan pada kemampuan menghitung mereka. "Asupan iodine akan terus berdampak pada anak hingga beberapa tahun setelah kelahiran," ujar Dr. Kristen Hynes, pemimpin riset tersebut.
Di sisi lain, iodine bila dikonsumsi secara berlebihan dapat membahayakan kesehatan janin. Pengonsumsian iodine yang kelewat batas akan memengaruhi produksi kelenjar tiroid sehingga berisiko menyebabkan hipotiroid baik pada anak. Gejalanya seperti pembengkakan wajah, ukuran lidah yang lebih besar, dan perut yang membesar.
Jika ingin mengetahui asupan yang dianjurkan, ada baiknya Anda berkonsultasi dulu ke dokter sebelum memutuskan mengonsumsinya secara rutin. Untuk saran penyajian, ada banyak pilihan, mulai dari mengonsumsinya mentah-mentah, ditumis, hingga mengolahnya menjadi jus. (dtg/eny)
Dijelaskan Lindsey Toth, R.D., seorang pakar gizi dari Chicago, rumput laut merupakan sumber terbaik dari klorofil, serat, dan berbagai jenis mineral, termasuk iodine. Selain rumput laut, iodine juga terkandung di beberapa jenis ikan-ikanan, produk susu, dan garam.
"Iodine sangat penting untuk kesehatan tiroid, kelenjar yang mengatur metabolisme tubuh, sekaligus mengoptimalkan pertumbuhan tulang dan otak janin selama masa kehamilan dan meningkatkan produksi ASI," kata Lindsey seperti dikutip Shape.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Seperti dikabarkan Daily Mail, terungkap bahwa kemampuan membaca anak yang ibunya mengonsumsi iodine jauh lebih baik dibanding anak dari ibu yang tidak mendapat asupan iodine secukupnya. Namun peneliti tidak menemukan perbedaan signifikan pada kemampuan menghitung mereka. "Asupan iodine akan terus berdampak pada anak hingga beberapa tahun setelah kelahiran," ujar Dr. Kristen Hynes, pemimpin riset tersebut.
Di sisi lain, iodine bila dikonsumsi secara berlebihan dapat membahayakan kesehatan janin. Pengonsumsian iodine yang kelewat batas akan memengaruhi produksi kelenjar tiroid sehingga berisiko menyebabkan hipotiroid baik pada anak. Gejalanya seperti pembengkakan wajah, ukuran lidah yang lebih besar, dan perut yang membesar.
Jika ingin mengetahui asupan yang dianjurkan, ada baiknya Anda berkonsultasi dulu ke dokter sebelum memutuskan mengonsumsinya secara rutin. Untuk saran penyajian, ada banyak pilihan, mulai dari mengonsumsinya mentah-mentah, ditumis, hingga mengolahnya menjadi jus. (dtg/eny)
Pakaian Pria
Investment Piece Under 500K! Rekomendasi Ikat Pinggang Pria yang Bikin Celana Lebih Rapi & Proporsional
Kesehatan
Sering Mobilisasi & Terpapar Polusi? Ini Pilihan Masker Medis yang Nyaman Dipakai Sehari-Hari!
Pakaian Pria
Lebih Suka Pakai Jam Digital? Ini Rekomendasi Jam Digital yang Utamakan Fungsi +Bonus Tampilan Keren
Pakaian Pria
Cari Jam Automatic yang Kepakai Terus? Parlent Gallant Vortex 42MM Bisa Jadi Pilihan!
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
Semua Bunda Dirayakan
Morinaga Ajak Bunda & Anak Bernyanyi Bersama di PIK 2, Yuk Ikutan!
YAYAYA Fest 2025: Bunda Senang, Si Kecil Pun Girang
Kinderflix dan Morinaga Berbagi Keseruan di YAYAYA Fest 2025
5 Rekomendasi Hadiah Istimewa, Tanda Kasih untuk Ibu Mertua
Seru-seruan Bareng Anak di LazMall Daily Bundafest, Banyak Lomba Menarik!
Most Popular
1
Ramalan Shio 2026
Rezeki Mengalir Deras! 5 Shio Paling Beruntung di Tahun 2026
2
Viral 'Poverty Challenge' Bikin Murka, Pamer Mi Instan di Atas Ferrari
3
Halo Lip, Tren Makeup 2026 yang Memberi Efek Bibir Penuh Alami
4
Viral Rompi Lepas Pasang Jadi Tren Baju Lebaran, Ini Harganya di Tanah Abang
5
5 Drama Korea Romantis CEO Tampan Terbaru yang Bikin Baper
MOST COMMENTED











































