Tantangan Megan Fox Saat Jadi Ibu: Buang Air Besar 'Ditemani' Anak
Menjadi ibu dari bukanlah hal yang mudah, dibutuhkan kesabaran luar biasa untuk menghadapi anak-anak, terutama saat mereka masih kecil. Hal inilah yang dirasakan aktris Megan Fox. Dia berbagi cerita soal tantangan yang harus dijalaninya ketika menjalani perannya sebagai seorang ibu.
Tantangan menjadi ibu itu diungkapkan Megan saat hadir menjadi bintang tamu talk show yang dibawakan Chelsea Handler. Dalam wawancara, aktris yang tengah sibuk mempromosikan film terbarunya 'Teenage Mutant Ninja Turtles' itu mengatakan bagaimana susahnya menjadi ibu dua anak balita yang semuanya belum berusia dua tahun.
Megan merasakan bagaimana ketika mengurus dua anak balita, dirinya seperti tidak punya kehidupan pribadi. Setiap menit hidupnya, menurutnya, didedikasikan untuk mengurus orang lain.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Megan dan suaminya, aktor Brian Austin Green memiliki dua anak. Anak kedua mereka, Bodhi, lahir pada Februari 2014 lalu. Sedangkan anak pertama, Noah, kini sudah berusia 23 bulan. Kedua bayi dan balita itu saat ini tidur bersama ayah dan ibu mereka di satu kasur.
"Aku tidak merekomendasikan membiarkan bayi tidur dalam satu tempat tidur," ujarnya lagi.
Chelsea pun kemudian bertanya apakah aktris 28 tahun itu terpikir untuk mempunyai anak ketiga setelah mengalami segala kerepotan mengurus bayi? Jawabannya rupanya Megan tidak kapok untuk menambah momongan. Hanya saja saat ini dia dan Brian tidak berencana memiliki anak lagi dalam waktu dekat. "Aku menyerahkannya pada alam," ucapnya.
Meski tidak memakai alat kontrasepsi, Megan tetap 'mengamankan' dirinya agar tidak hamil lagi dalam waktu dekat. "Aku memastikan tidak sedang masa subur karena aku belum mau hamil lagi," tandasnya. (eny/fer)
Health & Beauty
Mykonos Hawaiian Crush Extrait de Parfum, Parfum Wangi Tropis yang Bikin Mood Naik!
Elektronik & Gadget
Airbot X40 Master, Robot Vacuum Super Pintar untuk Rumah Bersih Tanpa Ribet!
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Semua Bunda Dirayakan
Morinaga Ajak Bunda & Anak Bernyanyi Bersama di PIK 2, Yuk Ikutan!
YAYAYA Fest 2025: Bunda Senang, Si Kecil Pun Girang
Kinderflix dan Morinaga Berbagi Keseruan di YAYAYA Fest 2025
5 Rekomendasi Hadiah Istimewa, Tanda Kasih untuk Ibu Mertua
Seru-seruan Bareng Anak di LazMall Daily Bundafest, Banyak Lomba Menarik!
Viral Influencer Singgung Ukuran Kelamin Mantan Suami, Berujung Digugat
8 Gaya Lily Anak Raffi-Nagita, Dress Fendi Hingga Tas Dior Curi Atensi
Lisa BLACKPINK Jadi Presenter Golden Globe Awards 2026, Cetak Rekor Baru
Mengenal Cigarette Jeans, Model Celana Jeans Ala 80an yang Tren di 2026











































