Anak Kembar Ini Lahir Berbeda Usia 24 Hari
wolipop
Jumat, 13 Jun 2014 10:04 WIB
Jakarta
-
Anak kembar pada umumnya lahir dengan beda jarak tidak terlalu jauh, hanya beberapa menit. Namun anak kembar asal Boston, Amerika Serikat ini lahir dengan jarak terpaut 24 hari. Bagaimana ceritanya?
Lindalva da Silva, itulah nama ibu dari anak kembar yang lahir dengan jarak terpaut 24 hari. Usia kehamilan Silva memasuki 24 minggu saat dia mengalami pecah ketuban pada awal Maret 2014 lalu.
Saat ketubannya pecah, Silva panik karena tahu belum waktunya melahirkan. Dokter yang merawatnya di Tufts Medical Center berusaha mencegah kelahiran anak kembar Silva karena tahu bayi yang lahir pada usia 24 minggu, kemungkinan bisa bertahannya hanya 50%. Kalaupun bertahan si bayi bisa berisiko memiliki masalah kesehatan.
Upaya pencegahan tersebut tidak bertahan lama. Empat hari setelah masuk rumah sakit, Silva melahirkan anak pertamanya, Alexandre. Bayi laki-laki itu lahir dengan berat hanya 745 gram. Begitu kecilnya, ayah si bayi bisa menggendong anaknya hanya dengan telapak tangannya.
Setelah kelahiran bayi Alexandre, Silva tetap berada di ruang persalinan berusaha merasakan kontraksi datang lagi untuk melahirkan anak keduanya. Namun yang ditunggu tidak kunjung mau keluar dari rahimnya.
"Dokter bilang, mungkin aku akan melahirkan dalam satu jam lagi, atau beberapa hari lagi atau seminggu lagi. Mereka bilang, semakin lama bayiku ada di dalam, semakin dia bisa tumbuh," cerita Silva.
Anak kedua Silva yang dinamai Ronaldo itu baru lahir 24 hari kemudian. Dia lahir dengan berat lebih besar dari adik kembarnya yaitu 1,4 kg.
Usia kelahiran si kembar yang berbeda waktu cukup jauh ini tidak disangka oleh sang ibu. Untungnya kedua bayi bisa selamat. Saat ini bayi kembar tersebut masih dirawat di rumah sakit. Sang ibu berharap bisa membawa pulang anak kembarnya sebelum akhir Juni 2014.
(eny/eny)
Lindalva da Silva, itulah nama ibu dari anak kembar yang lahir dengan jarak terpaut 24 hari. Usia kehamilan Silva memasuki 24 minggu saat dia mengalami pecah ketuban pada awal Maret 2014 lalu.
Saat ketubannya pecah, Silva panik karena tahu belum waktunya melahirkan. Dokter yang merawatnya di Tufts Medical Center berusaha mencegah kelahiran anak kembar Silva karena tahu bayi yang lahir pada usia 24 minggu, kemungkinan bisa bertahannya hanya 50%. Kalaupun bertahan si bayi bisa berisiko memiliki masalah kesehatan.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Setelah kelahiran bayi Alexandre, Silva tetap berada di ruang persalinan berusaha merasakan kontraksi datang lagi untuk melahirkan anak keduanya. Namun yang ditunggu tidak kunjung mau keluar dari rahimnya.
"Dokter bilang, mungkin aku akan melahirkan dalam satu jam lagi, atau beberapa hari lagi atau seminggu lagi. Mereka bilang, semakin lama bayiku ada di dalam, semakin dia bisa tumbuh," cerita Silva.
Anak kedua Silva yang dinamai Ronaldo itu baru lahir 24 hari kemudian. Dia lahir dengan berat lebih besar dari adik kembarnya yaitu 1,4 kg.
Usia kelahiran si kembar yang berbeda waktu cukup jauh ini tidak disangka oleh sang ibu. Untungnya kedua bayi bisa selamat. Saat ini bayi kembar tersebut masih dirawat di rumah sakit. Sang ibu berharap bisa membawa pulang anak kembarnya sebelum akhir Juni 2014.
(eny/eny)
Home & Living
Plafon Tinggi Bikin Mager Bersih-Bersih? Ini Solusi Anti Ribet Buat Usir Sawang
Pakaian Wanita
Sepatu Anak Cewek yang Bikin Gemas! Dipakai Harian Cantik, Ke Acara Apa Pun Siap Jadi Andalan
Pakaian Wanita
Kamu Punya Atasan Polos dan Simpel? Pakai Rok Ini, Outfit Jadi Nggak Membosankan
Home & Living
Kamu Tinggal di Rumah Minimalis? Cek 3 Furnitur Estetik Ini, Diam-Diam Jadi Penyelamat Ruang Sempit
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
Semua Bunda Dirayakan
Morinaga Ajak Bunda & Anak Bernyanyi Bersama di PIK 2, Yuk Ikutan!
YAYAYA Fest 2025: Bunda Senang, Si Kecil Pun Girang
Kinderflix dan Morinaga Berbagi Keseruan di YAYAYA Fest 2025
5 Rekomendasi Hadiah Istimewa, Tanda Kasih untuk Ibu Mertua
Seru-seruan Bareng Anak di LazMall Daily Bundafest, Banyak Lomba Menarik!
Most Popular
1
Viral Pria Poligami, Nikahi Sahabat Istri Jadi Istri Kedua Tuai Kontroversi
2
Sinopsis Boss Level di Bioskop Trans TV, Dibintangi Naomi Watts
3
7 Gaya Go Youn Jung Jadi 'Princess Chanel' di Can This Love Be Translated
4
Dianggap Aneh, Wanita Ini Mengurus 20 Boneka Bayi Layaknya Anak Sendiri
5
Infusi Gaya Militer di Cheongsam Koleksi Imlek 2026 Sebastian Gunawan Signature
MOST COMMENTED











































