So Cute, Foto Pertama Bayi-bayi Selebriti, Jessica Simpson Hingga Beyonce
wolipop
Senin, 21 Okt 2013 10:29 WIB
tautan telah disalin
Anda menyukai artikel ini
Artikel disimpan
ist.
Jakarta -
Ivanka Trump
Putri Donald Trump ini memilih situs jejaring sosial Twitter untuk memperkenalkan anak laki-laki pertamanya, Joseph Frederick. "Kami baru saja dikaruniai anak laki-laki yang tampan dan sehat. Jared, Arabella dan aku sangat bahagia," tulisnya di Twitter disertai foto sang bayi saat masih berada di rumah sakit 14 Oktober 2013 lalu. Jared yang disebutkan Ivanka adalah suaminya. Sedangkan Arabella, adalah putri pertama mereka.
Kim Kardashian
Foto ini memang bukan gambar pertama North West yang diperlihatkan Kim ke publik. Namun ini adalah foto pertama gambar Nori, begitu ia biasa disapa, yang ditampilkan utuh. Anak pertama Kim dan Kanye West ini dipamerkan sang bintang reality show melalui Instagram. "Aku rindu bangun tidur bersama malaikat kecilku," tulis Kim yang memperlihatkan foto Nori berbaring di atas kasur bulu saat dia berpisah sementara dari putrinya karena datang ke Paris Fashion Week.
Jessica Simpson
Pada 5 Oktober lalu, Jessica memamerkan foto putranya, Ace melalui situs jejaring sosial Twitter. Penyanyi dan aktris itu membuat kolase foto hitam-putih bergambar dirinya tengah berpelukan dengan anak keduanya tersebut.
Kate Hudson
Bintang Rules of Engagement ini menunggu sampai satu bulan dulu sebelum memperlihatkan bayinya ke publik melalui Twitter. Namun bukan Kate yang memamerkan foto tersebut di situs jejaring sosial, melainkan ibunya, Goldie Hawn. Goldie memamerkan foto bayi perempuan Kate dengan vokalis Muse, Matt Belamy, yang dinamai Rio Laura Hudson, pada 16 Agustus 2013 di Twitter. Rio merupakan cucu perempuan pertama untuk Goldie.
Bruce Willis
Daddy's girl! Model Emma Heming dengan bangga memamerkan foto putrinya dari pernikahannya dengan Bruce Willis melalui akun jejaring sosial Twitter. "Hari yang indah di Budapest bersama cinta dalam hidupku. Daddy dan Mabel berpelukan bersama," begitu tulis Emma. Mabel Ray, putri Emma dan Bruce lahir pada 2012 lalu. Dalam foto ini sang bayi baru berusia enam bulan.
Fergie
Fergie dan suaminya aktor Josh Duhamel juga memilih Twitter untuk memperlihatkan wajah putra pertama mereka, Axl Jack, ke publik. "Hello world!!!! #daddyandmommymademedothis #whatsahashtag," begitu tulis personel Black Eyed Peas itu. Tidak lama berselang setelah Fergie, Josh juga memperlihatkan foto putranya dengan caption 'Go Bison'. Bison merupakan sebutan untuk tim football dari kampung halamannya North Dakota State Univeristy.
Victoria Beckham
Satu minggu setelah kelahiran Harper Seven pada Juli 2011, Victoria dan David memutuskan memamerkan foto sang bayi ke publik. Bukan dengan menjual foto tersebut ke majalah, namun dibagikan secara gratis melalui akun jejaring sosial Facebook dan Twitter. David lah yang memamerkan foto putrinya ke seluruh dunia dengan caption 'I took this picture of my two girls sleeping'.
Channing Tatum
Facebook menjadi pilihan Channing untuk memperlihatkan foto putri pertamanya, Everly, ke seluruh dunia. Aktor tampan dan seksi itu punya alasan tersendiri kenapa dia memilih situs jejaring sosial, bukan menjual foto bayinya itu ke majalah atau tabloid. "Kami memang tidak mau menjualnya ke tabloid. Kami hanya ingin mengusir paparazzi agar berhenti menguntit kami," katanya.
Shakira
Tidak sedikit selebriti yang memakai foto bayinya untuk beramal. Salah satunya Shakira. Penyanyi dan juri The Voice itu memperlihatkan foto bayi laki-lakinya yang dinamai Milan, ke publik melalui situs UNICEF. "Kami harap, melalui namanya, anak-anak yang kurang mampu di berbagai belahan dunia bisa mendapatkan kebutuhan dasarnya melalui hadiah dan donasi. Terimakasih sudah bersedia berbagi peristiwa paling tidak terlupakan ini bersama kami," tulisnya.
Gisele Bundchen
So cute, sepertinya itulah kalimat yang pas saat melihat foto Gisele bersama bayi perempuannya Vivian Lake ini. Foto Vivian ini diunggah sang supermodel ke Facebook pada 8 Februari 2013. Dalam foto ini Vivian tampak tersenyum manis ke kamera.
Beyonce
Wanita paling cantik di dunia pilihan majalah People pada 2012 ini juga menggunakan dunia maya untuk berbagi foto bayinya, Blue Ivy, ke publik. Istri dari Jay-Z itu memamerkan foto sang putri di blog Tumblr-nya. "Kami mengundang Anda untuk berbagi kebahagiaan," begitu tulisan tangan Beyonce disertai foto dirinya dan Blue.