Waspada Glow Trap, Obsesi Punya Kulit Glowing ala Influencer, Bisa Rusak Kulit
Hati-hati terjebak 'glow trap'! Tren wajah glowing yang viral di TikTok ternyata tidak selalu aman. Alih-alih memiliki wajah berkilau bak artis Korea, kulit justru bisa iritasi parah.
Seorang dokter kulit asal AS mengaku banyak remaja hingga wanita muda kini datang ke kliniknya dengan wajah merah, perih, bahkan terbakar. Kondisi ini akibat rutinitas skincare yang mereka tiru dari para influencer di media sosial, terutama TikTok.
Fenomena ini oleh ahli kemudian disebut sebagai 'influencer inflammation'.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Saya punya pasien yang kulitnya tiba-tiba jadi sensitif untuk pertama kali dalam hidupnya," ungkap Dr. Sandy Skotnicki, penulis buku Beyond Soap sekaligus co-host podcast Skin To It, seperti dilansir New York Post.
Dia melanjutkan, "Padahal, dia mengalami dermatitis iritan karena terlalu banyak pakai produk aktif yang dilihat di TikTok."
Kasus seperti ini makin sering ditemui, terutama pada perempuan usia belasan hingga wanita awal 30-an tahun. Tak hanya wanita, kini banyak juga pria yang ikut mencoba rutinitas skincare berlapis-lapis dan hasilnya sama. Kulit jadi meradang.
"Ketika saya tanya, banyak dari mereka menggunakan sabun muka, lalu toner glycolic acid, serum vitamin C, niacinamide, dan retinol-kadang dipakai semua sekaligus," jelasnya.
Memakai beberapa bahan aktif dalam satu waktu berpotensi meningkatkan risiko iritasi seperti merah-merah, gatal hingga kulit mengelupas. Dr. Sandy pun menyarankan untuk kembali ke perawatan kulit dasar, yakni pembersih wajah formula lembut, pelembap, dan sunscreen. Hasilnya? Dalam hitungan minggu, kulitnya kembali tenang.
Bukan Skincare Berlapis, Tapi Skin Cycling untuk Jaga Kesehatan Kulit
Foto: Getty Images/brizmaker
Menurut Dr. Sandy, masalahnya sering kali bukan pada satu produk saja, melainkan kombinasi beberapa bahan aktif sekaligus. Misalnya, glycolic acid memang bagus untuk eksfoliasi, dan retinol bermanfaat untuk merangsang kolagen. Tapi bila dipakai bersamaan, keduanya bisa merusak skin barrier dan memicu iritasi.
"Di sinilah konsep skin cycling bisa membantu. Bila ingin pakai banyak bahan aktif, lakukan di hari berbeda agar kulit tetap mendapat manfaat tanpa terbebani," jelasnya.
Waspada 'Godaan'Promo Influencer
Foto: Shutterstock
"Yang perlu diingat, kulitmu berbeda dengan kulit influencer. Jadi, rutinitas mereka bisa saja tidak cocok, terutama kalau kamu punya kulit berjerawat atau rentan eksim," katanya.
Dia juga memperingatkan tanda bahaya yang perlu diperhatikan.
"Kalau ada tombol beli atau link produk yang langsung mengarah ke situs penjualan, hati-hati. Bisa jadi kontennya lebih ke arah promosi daripada edukasi," ujarnya.
Selain itu, label pada kemasan pun sering menyesatkan.
"Tulisan 'sensitive' itu sebenarnya tidak ada arti khusus. Bahkan produk 'fragrance-free' bisa saja mengandung essential oil, yang sebenarnya tetap beraroma," terangnya.
Kembali ke Basic Skincare
Foto: iStock
"Inilah mengapa saya lebih suka menyarankan produk dengan sedikit bahan," tegasnya.
"Semakin sedikit, kulit biasanya semakin tenang," pungkasnya.
Home & Living
Tidur Jadi Lebih Nyaman! Kasur dari Turu Lana Ini Bikin Tidur Kamu Makin Berkualitas!
Home & Living
Lovise Sofa Anna Tierslice, Sofa Estetik yang Bikin Ruangan Kamu Seperti di Internet!
Health & Beauty
Sering Pegal dan Cepat Capek? Review Swisse Ultiboost Calcium & Vitamin D untuk Kesehatan Tulang
Fashion
Bikin Kamu Tampil Keren dan Tetap Nyaman dengan Pilihan Sepatu Ini
Kenapa Ada Jerawat di Dagu? Pahami Penyebab hingga Cara Mengatasinya
Ini Tren Lipstik 2026 yang Patut Dicoba, Smoky Rose hingga Cherry Red
Putus dari Chris Martin, Dakota Johnson Disebut Kencan dengan Musisi Lebih Muda
Awal Tahun, Saatnya Berubah: 7 Resolusi Skincare 2026 yang Bikin Glowing
5 Tren Makeup 2026: Riasan Menor Mendominasi
Viral Verificator
Viral! Pria Australia Nikahi Wanita Sumsel, Mahar Fantastis Rp 10 Miliar
Ramalan Zodiak 4 Januari: Aries Banyak Peluang, Taurus Jangan Putus Asa
Potret Celine Evangelista Umrah Bareng Anak, Cantik Natural Tanpa Makeup
Di Balik Status Miliarder Beyonce, Upah Buruh Brand Fashionnya Cuma Rp 8 Ribu











































