Wolicheck: Skincare Mengandung Hydroquinone, Amankah Digunakan?
Hydroquinone telah lama dikenal sebagai bahan aktif dalam skincare yang mampu memudarkan bintik-bintik hitam di wajah. Bahan ini juga populer sebagai pencerah kulit dengan hasil yang cenderung cepat.
Penggunaan hydroquinone sebagai perawatan wajah terbilang aman, namun dengan catatan, harus dalam pengawasan dokter spesialis kulit. Sebab apabila dipakai sembarangan akan meninggalkan flek kehitaman yang akan sulit dihilangkan.
Dokter spesialis kulit Eddy Karta, SpKK, PhD., menjelaskan bahwa hydroquinone merupakan bahan kimia dalam produk kulit yang bekerja mencerahkan kulit, dengan menghambat enzim tirosinase. Enzim ini membantu produksi melanin, penyebab hiperpigmentasi.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Pemakaian hydroquinone wajib diawasi dan diresepkan oleh dokter kulit. Tidak disarankan dipakai dalam jangka panjang karena bisa berdampak buruk bagi kondisi kulit.
"Penggunaan sembarangan dalam jangka panjang bisa menyebabkan ochronosis atau penimbunan pigmen warna biru-hitam di area wajah. Ochronosis ini sulit dikembalikan dan ditangani," terangnya.
@detikcom Hydroquinone, merupakan bahan kimia yang marak ditemui di produk skincare saat ini. Namun, beredar kabar ternyata senyawa ini dapat menyebabkan penyakit kulit kronis. Yuk! Cek faktanya di Wolicheck ✅✅✅ #skincare #kosmetik #hydroquinone #facelotion
♬ original sound - detik.com
Pemakaian skincare mengandung hydroquinone juga menimbulkan beberapa efek samping, mulai dari kulit kering hingga pembentukan flek yang sifatnya permanen.
"Efek samping jangka pendeknya adalah kulit kering, iritasi, fotosensitivitas, dan alergi sementara efek panjangnya ochronosis akibat penggunaan lebih dari enam bulan tanpa supervisi dokter," tambah dr. Eddy Karta.
Seperti dikutip dari Health Line, sejauh ini, hydroquinone dianggap aman. Belum ada bukti klinis yang menunjukkan bahwa bahan pencerah ini berbahaya bagi manusia.
Namun perlu digarisbawahi, pemakaian produk skincare mengandung hydroquinone harus di bawah pengawasan profesional dan tidak boleh digunakan lebih dari enam bulan sekaligus.
(hst/hst)
Home & Living
Tidur Jadi Lebih Nyaman! Kasur dari Turu Lana Ini Bikin Tidur Kamu Makin Berkualitas!
Home & Living
Lovise Sofa Anna Tierslice, Sofa Estetik yang Bikin Ruangan Kamu Seperti di Internet!
Health & Beauty
Sering Pegal dan Cepat Capek? Review Swisse Ultiboost Calcium & Vitamin D untuk Kesehatan Tulang
Fashion
Bikin Kamu Tampil Keren dan Tetap Nyaman dengan Pilihan Sepatu Ini
Kenapa Ada Jerawat di Dagu? Pahami Penyebab hingga Cara Mengatasinya
Ini Tren Lipstik 2026 yang Patut Dicoba, Smoky Rose hingga Cherry Red
Putus dari Chris Martin, Dakota Johnson Disebut Kencan dengan Musisi Lebih Muda
Awal Tahun, Saatnya Berubah: 7 Resolusi Skincare 2026 yang Bikin Glowing
5 Tren Makeup 2026: Riasan Menor Mendominasi
5 Tren Sneakers yang In dan Out di 2026 untuk Referensi Belanja Sepatu Baru
Viral Verificator
Viral! Pria Australia Nikahi Wanita Sumsel, Mahar Fantastis Rp 10 Miliar
5 Gaya Melania Trump di Pesta Tahun Baru, Gaun Bling-bling Jadi Sorotan
Ramalan Zodiak 4 Januari: Aries Banyak Peluang, Taurus Jangan Putus Asa











































