Tren Simpan Kosmetik di Kulkas Mini, Apa Manfaatnya?
Hestianingsih - wolipop
Kamis, 18 Okt 2018 17:23 WIB
Jakarta
-
Belakangan muncul tren menaruh produk-produk kosmetik di dalam kulkas mini. Sejumlah online shop pun mulai marak menjual kulkas mini yang bisa ditaruh di kamar tidur maupun kamar mandi.
Seperti namanya, kulkas khusus kosmetik ini berukuran kecil. Biasanya terdiri dari dua atau tiga rak, dengan pintu transparan.
Tak sedikit beauty junkie yang memamerkan kulkas mini berisi produk kosmetik high end di Instagram, sehingga memunculkan tren tersendiri di dunia kecantikan. Bahkan muncul juga hashtag #beautyfridge.
Menyimpan produk kosmetik di dalam kulkas dipercaya bisa membuatnya lebih tahan lama dan lebih baik untuk kulit. Tapi benarkah demikian?
Seperti dikutip dari Aol, memang ada beberapa kosmetik yang sebaiknya disimpan di tempat dingin dan gelap. Namun tidak semua kosmetik dan produk perawatan kulit harus disimpan di kulkas. Lantas, produk apa saja yang perlu ditaruh dalam beauty fridge?
1. Produk Berbahan Alami
Produk berbahan alami atau organik umumnya mengandung sedikit bahan kimia sebagai pengawet, sehingga masa kedaluwarsanya lebih sebentar ketimbang produk biasa. Agar bisa lebih lama digunakan, maka disarankan menyimpan kosmetik berbahan alami di dalam kulkas, Tujuannya agar bahan-bahan aktif pada produk bisa stabil lebih lama.
2. Retinol dan Vitamin C
Produk dengan konsentrasi retinol dan vitamin C tinggi cenderung lebih sensitif terhadap cahaya dan suhu panas. Untuk itu, produk-produk ini harus disimpan di tempat sejuk dan gelap agar kualitasnya bertahan lebih lama.
3. Masker Wajah
Masker wajah juga umumnya hanya mengandung sedikit bahan pengawet dan kaya akan bahan aktif yang rentan terhadap cahaya maupun suhu panas. Maka akan lebih baik jika disimpan di kulkas.
4. Krim Mata, Toner, Face Mist
Sebenarnya tidak ada manfaat lebih yang signifikan dengan menaruh krim mata atau toner di kulkas. Tapi produk-produk ini akan terasa lebih nyaman ketika diaplikasikan ke kulit dalam keadaan dingin. Selain itu bisa membantu menenangkan kulit yang gatal-gatal, kemerahan, dan mengurangi mata sembap.
Ada pula produk-produk kosmetik yang sebaiknya tidak disimpan dalam kulkas, cukup di kamar tidur dengan suhu ruangan. Beberapa di antaranya krim pelembap, sunblock dan face/body oil.
Jika berada di udara dingin, produk-produk tersebut bisa berubah konsistensi teksturnya. Membuat isi di dalamnya jadi lebih padat bahkan mengeras. Terutama untuk produk berbasis minyak yang mudah memadat ketika disimpan di suhu dingin. (hst/hst)
Seperti namanya, kulkas khusus kosmetik ini berukuran kecil. Biasanya terdiri dari dua atau tiga rak, dengan pintu transparan.
Tak sedikit beauty junkie yang memamerkan kulkas mini berisi produk kosmetik high end di Instagram, sehingga memunculkan tren tersendiri di dunia kecantikan. Bahkan muncul juga hashtag #beautyfridge.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Seperti dikutip dari Aol, memang ada beberapa kosmetik yang sebaiknya disimpan di tempat dingin dan gelap. Namun tidak semua kosmetik dan produk perawatan kulit harus disimpan di kulkas. Lantas, produk apa saja yang perlu ditaruh dalam beauty fridge?
1. Produk Berbahan Alami
Foto: shutterstock |
Produk berbahan alami atau organik umumnya mengandung sedikit bahan kimia sebagai pengawet, sehingga masa kedaluwarsanya lebih sebentar ketimbang produk biasa. Agar bisa lebih lama digunakan, maka disarankan menyimpan kosmetik berbahan alami di dalam kulkas, Tujuannya agar bahan-bahan aktif pada produk bisa stabil lebih lama.
2. Retinol dan Vitamin C
Foto: ist |
Produk dengan konsentrasi retinol dan vitamin C tinggi cenderung lebih sensitif terhadap cahaya dan suhu panas. Untuk itu, produk-produk ini harus disimpan di tempat sejuk dan gelap agar kualitasnya bertahan lebih lama.
3. Masker Wajah
Foto: Thinkstock |
Masker wajah juga umumnya hanya mengandung sedikit bahan pengawet dan kaya akan bahan aktif yang rentan terhadap cahaya maupun suhu panas. Maka akan lebih baik jika disimpan di kulkas.
4. Krim Mata, Toner, Face Mist
Sebenarnya tidak ada manfaat lebih yang signifikan dengan menaruh krim mata atau toner di kulkas. Tapi produk-produk ini akan terasa lebih nyaman ketika diaplikasikan ke kulit dalam keadaan dingin. Selain itu bisa membantu menenangkan kulit yang gatal-gatal, kemerahan, dan mengurangi mata sembap.
Foto: ist |
Ada pula produk-produk kosmetik yang sebaiknya tidak disimpan dalam kulkas, cukup di kamar tidur dengan suhu ruangan. Beberapa di antaranya krim pelembap, sunblock dan face/body oil.
Jika berada di udara dingin, produk-produk tersebut bisa berubah konsistensi teksturnya. Membuat isi di dalamnya jadi lebih padat bahkan mengeras. Terutama untuk produk berbasis minyak yang mudah memadat ketika disimpan di suhu dingin. (hst/hst)
Olahraga
Tongkat Golf untuk Pemula! PGM Iron Golf Club Victor 3 yang Ringan Dukung Proses Belajar Teknik Dasar
Olahraga
Produktif Tanpa Harus Keluar Rumah! 3 Alat Fitness Rumahan yang Bikin Tetap Konsisten Olahraga
Home & Living
Rumah Terasa Lebih Hidup! Ini Rekomendasi Set Meja & Kursi Teras yang Bikin Betah
Home & Living
Dapur Selalu Rapi! Rak Piring di Atas Wastafel Ini Bikin Cuci Piring Jadi Lebih Enak
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
Ini Bedanya Setting Powder dan Loose Powder
9 Rekomendasi Serum Niacinamide Terbaik Agar Makin Glowing
Kulit Kemerahan karena Jerawat? Ini Cara Menenangkannya Tanpa Iritasi
Blake Lively Anggap Rambut sebagai Identitas, Lebih Penting dari Makeup
Rambut Beruban Tak Harus Kusam, Ini Cara Merawatnya agar Tetap Sehat Menawan
Most Popular
1
TikTok Viral Verificator
Bos Ternak Domba Asal Sragen Viral, Beri Souvenir Bibit Pohon Saat Nikah!
2
Ramalan Zodiak 18 Januari: Capricorn Perbanyak Senyum, Pisces Banyak Peluang
3
Potret Pemain Timnas Eliano Reijnders Melamar Kekasih Setelah Punya 2 Anak
4
Jennie BLACKPINK Ultah ke-30 Gelar Pameran, Foto Topless Tuai Sorotan
5
Jennifer Lawrence Ungkap Kalah Casting dari Margot Robbie karena Kurang Cantik
MOST COMMENTED












































Foto: shutterstock
Foto: ist
Foto: Thinkstock
Foto: ist