Lakukan Filler Murah, Bibir Wanita Ini Jadi Bengkak Seperti Sosis Mentah
Rahmi Anjani - wolipop
Senin, 13 Feb 2017 17:00 WIB
Jakarta
-
Tindakan estetika sebaiknya memang dilakukan oleh dokter yang ahli dan berpengalaman. Jangan karena murah, Anda mengorbankan kesehatan dan penampilan wajah. Tengok saja kisah Leona Omalley yang menjadi korban filler murah dan tidak steril.
Bukannya datang ke klinik terpercaya, ia malah memanggil beautician untuk datang ke rumah dengan biaya lebih terjangkau. Alhasil bibir Leona jadi bengkak bahkan harus dilarikan ke rumah sakit. Sang ibu bahkan ingin muntah ketika melihat kondisi bibir anaknya.
"Dia berlutut ke arahku dan menyuntikku di satu sudut bagian kiri. Dia langsung memasukan semuanya di bibirku dalam satu kali suntikan. Itu sudah selesai dalam dua detik, aku tidak pernah merasakan sakit seperti itu," cerita Leona dilansir Dailymail mengenai prosedur berharga £180 atau Rp 3 jutaan itu.
Pasca disuntik, Leona merasakan sakit dan bibirnya jadi sangat bengkak. Ibu tiga anak ini menjadi panik. Tapi beautician malah mengatakan jika reaksi itu normal kemudian pulang meninggalkan Leona. Bukannya cepat reda, setelahnya keadaan justru memburuk bahkan menjalar ke mata serta wajah dan mulai berdarah.
"Wajahku mulai terasa kencang dan mataku bengkak. Mulutku sangat bengkak jadi aku tidak bisa berbicara atau minum," kata Leona. "Aku menangis dan tidak bisa melihat ke cermin. Aku ingin selfie dan mengambil kamera, ketika aku melihat diriku sendiri dan aku berpikir 'Apa yang telah aku lakukan?' Aku sangat patah hati," tambahnya.
Kejadian tersebut bahkan membuat anaknya yang berusia lima tahun jadi trauma. Begitu juga dengan ibu Leona yang mengaku jadi mual. Setelah itu, wanita 24 tahun ini memanggil ambulans untuk dilarikan ke rumah sakit.
"Aku terlihat seperti Pete Burns (selebriti yang dikenal suka operasi plastik). Bibirku terlihat seperti dua sosis mentah disatukan di wajahku. Aku tidak pernah punya pengalaman seperti ini. Aku pikir aku akan seperti itu selamanya. Dia (beautician) menghancurkan wajahku," tutur wanita rambut pirang itu.
Setelah peristiwa itu beautician yang menangani Leona mengelak semua tuduhan yang ditujukan padanya. Sedangkan Leona menganjurkan untuk para waita agar melakukan riset mendalam sebelum melakukan prosedur kecantikan.
"Murah tidak berarti bagus. Kamu bukan mencari filler seperti cari barang diskon saat sale. Ini tentang kualitas produk, kualitas pengalaman, dilakukan oleh praktisi medis," saran Dr Dr Dan Dhunna.
(ami/ami)
Bukannya datang ke klinik terpercaya, ia malah memanggil beautician untuk datang ke rumah dengan biaya lebih terjangkau. Alhasil bibir Leona jadi bengkak bahkan harus dilarikan ke rumah sakit. Sang ibu bahkan ingin muntah ketika melihat kondisi bibir anaknya.
"Dia berlutut ke arahku dan menyuntikku di satu sudut bagian kiri. Dia langsung memasukan semuanya di bibirku dalam satu kali suntikan. Itu sudah selesai dalam dua detik, aku tidak pernah merasakan sakit seperti itu," cerita Leona dilansir Dailymail mengenai prosedur berharga £180 atau Rp 3 jutaan itu.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Foto: Mercury Press & Media Ltd |
"Wajahku mulai terasa kencang dan mataku bengkak. Mulutku sangat bengkak jadi aku tidak bisa berbicara atau minum," kata Leona. "Aku menangis dan tidak bisa melihat ke cermin. Aku ingin selfie dan mengambil kamera, ketika aku melihat diriku sendiri dan aku berpikir 'Apa yang telah aku lakukan?' Aku sangat patah hati," tambahnya.
Kejadian tersebut bahkan membuat anaknya yang berusia lima tahun jadi trauma. Begitu juga dengan ibu Leona yang mengaku jadi mual. Setelah itu, wanita 24 tahun ini memanggil ambulans untuk dilarikan ke rumah sakit.
Foto: Mercury Press & Media Ltd |
Setelah peristiwa itu beautician yang menangani Leona mengelak semua tuduhan yang ditujukan padanya. Sedangkan Leona menganjurkan untuk para waita agar melakukan riset mendalam sebelum melakukan prosedur kecantikan.
"Murah tidak berarti bagus. Kamu bukan mencari filler seperti cari barang diskon saat sale. Ini tentang kualitas produk, kualitas pengalaman, dilakukan oleh praktisi medis," saran Dr Dr Dan Dhunna.
(ami/ami)
Fashion
Banyak yang Repeat Order! Pilihan Celana Pendek dari Hi Girls Label Ini Bikin Nyaman Dipakai Seharian
Fashion
Naik Level di 2026! Selain Praktis, Pilihan Dress Ini Bikin Tampilan Kamu Langsung Rapi dan Keren
Fashion
Outfit Hacks Cowok! 5 Barang yang Instantly Bikin Kamu Kelihatan Lebih Mahal dari Harganya
Fashion
Ingin Tampil Feminin dan Lebih Stylish dengan Bawahan Rok? Cek Koleksi Menariknya di Sini!
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
Tren K-Beauty 2026: Dari Bahan Medis hingga Makeup Berbasis Skincare
Fan Bingbing Ungkap Rahasia Awet Muda di Usia 44 Tahun, Pakai 700 Masker
Mengenal Resting Rich Face, Tren Makeup Natural yang Lagi Viral
Niat Cantik Berujung Maut, Ibu 2 Anak Meninggal Usai Oplas Bokong & Perut
Era Glitchy Glam 2026, Saat Kecantikan Tidak Sempurna Justru Jadi Tren
Most Popular
1
Foto Prewedding Darma Mangkuluhur-DJ Patricia, Anak Tommy Soeharto Siap Nikah
2
Potret Ira Wibowo Kondangan Bareng Anak, Bak Tak Menua di Usia 58 Tahun
3
Kim Woo Bin & Shin Min Ah Bulan Madu di Spanyol, Foto Bareng Fans & Bagi TTD
4
Tren K-Beauty 2026: Dari Bahan Medis hingga Makeup Berbasis Skincare
5
Foto: Momen Romantis Kylie Jenner & Timothee Chalamet di Critics' Choice 2026
MOST COMMENTED












































Foto: Mercury Press & Media Ltd
Foto: Mercury Press & Media Ltd