Begini Rutinitas Setiap Pagi Kim Kardashian
Arina Yulistara - wolipop
Jumat, 03 Jun 2016 09:39 WIB
Jakarta
-
Anda butuh waktu berapa lama untuk merias wajah sebelum beraktivitas? Beberapa wanita hanya memerlukan waktu setengah jam bahkan 15 menit untuk merias wajah di pagi hari sebelum bekerja. Tidak dengan Kim Kardashian, ia bisa menghabiskan waktu selama kurang lebih dua jam hanya untuk makeup setiap hari. Waktu tersebut tidak termasuk persiapan menggunakan busana.
Tentu Kim tidak merias wajahnya sendiri tapi selalu dibantu dengan tim makeup artist pribadinya. Bintang reality show Keeping Up with the Kardashian itu merilis video terbaru dalam website pribadinya, Kim Kardashian West (KKW).
Dalam video tersebut, Kim ingin memperlihatkan bagaimana rutinitas kecantikannya sehari-hari. Ia pun membuat pernyataan kalau rutinitas itu memakan waktu selama kurang lebih dua jam hanya untuk merias wajah serta rambut.
"Aku pikir kalian mungkin ingin tahu rutinitas kecantikanku sehari-hari. Aku makeup dan menata rambut sekitar dua jam setiap hari (dengan tim penata rias pribadi). Waktu ini aku juga habiskan untuk mengecek email pekerjaan, menelepon, dan bermain media sosial," ujar Kim.
Pada video timelapse itu, wanita 35 tahun ini ingin menunjukkan bahwa ia terlihat asyik bermain smartphone sambil dirias wajah serta ditata rambutnya. Tim penata rias juga tampak serius memoleskan makeup ke pipi, mata, bibir, alis, rambut, hingga bulu matanya.
Setelah dua jam, Kim sudah tampil penuh makeup tapi tetap terkesan natural. Ibu dua anak itu mengaku kini lebih menyukai no-makeup makeup untuk hasil yang alami. Begitu pula untuk penerapan contour, Kim sedang menyukai teknik non-touring atau teknik merias wajah seperti tanpa makeup namun menghasilkan wajah berkilau dan kulit terlihat bersinar alami.
"Aku pikir sekarang lebih kepada non-touring, itu seperti kulit yang alami tanpa makeup di atasnya. Aku sekarang juga lebih sering membawa satu makeup case yang kecil dan aku cukup puas dengan itu," tambahnya.
(ays/ays)
Tentu Kim tidak merias wajahnya sendiri tapi selalu dibantu dengan tim makeup artist pribadinya. Bintang reality show Keeping Up with the Kardashian itu merilis video terbaru dalam website pribadinya, Kim Kardashian West (KKW).
Dalam video tersebut, Kim ingin memperlihatkan bagaimana rutinitas kecantikannya sehari-hari. Ia pun membuat pernyataan kalau rutinitas itu memakan waktu selama kurang lebih dua jam hanya untuk merias wajah serta rambut.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Pada video timelapse itu, wanita 35 tahun ini ingin menunjukkan bahwa ia terlihat asyik bermain smartphone sambil dirias wajah serta ditata rambutnya. Tim penata rias juga tampak serius memoleskan makeup ke pipi, mata, bibir, alis, rambut, hingga bulu matanya.
Setelah dua jam, Kim sudah tampil penuh makeup tapi tetap terkesan natural. Ibu dua anak itu mengaku kini lebih menyukai no-makeup makeup untuk hasil yang alami. Begitu pula untuk penerapan contour, Kim sedang menyukai teknik non-touring atau teknik merias wajah seperti tanpa makeup namun menghasilkan wajah berkilau dan kulit terlihat bersinar alami.
"Aku pikir sekarang lebih kepada non-touring, itu seperti kulit yang alami tanpa makeup di atasnya. Aku sekarang juga lebih sering membawa satu makeup case yang kecil dan aku cukup puas dengan itu," tambahnya.
(ays/ays)
Home & Living
Plafon Tinggi Bikin Mager Bersih-Bersih? Ini Solusi Anti Ribet Buat Usir Sawang
Pakaian Wanita
Sepatu Anak Cewek yang Bikin Gemas! Dipakai Harian Cantik, Ke Acara Apa Pun Siap Jadi Andalan
Pakaian Wanita
Kamu Punya Atasan Polos dan Simpel? Pakai Rok Ini, Outfit Jadi Nggak Membosankan
Home & Living
Kamu Tinggal di Rumah Minimalis? Cek 3 Furnitur Estetik Ini, Diam-Diam Jadi Penyelamat Ruang Sempit
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
Most Popular
1
7 Warna Baju yang Cocok untuk Celana Krem, Bikin Tampilan Makin Stand Out
2
Ramalan Zodiak 19 Januari: Cancer Jangan Bertengkar, Leo Jaga Perasaannya
3
Penyanyi Muda Ini Disebut Pacar Baru Keith Urban, Beda Usia 32 Tahun Disorot
4
7 Selebriti yang Nikah dengan Mantan, Titi Kamal hingga Alyssa Daguise
5
Kontroversi Influencer Giveaway Rolex Rp 370 Juta, Berujung Kacau & Dihujat
MOST COMMENTED











































