Benefit Rilis Bronzer dengan Hasil Matte
Kiki Oktaviani - wolipop
Rabu, 01 Jun 2016 17:09 WIB
Jakarta
-
Bronzer umumnya memiliki efek shimmery yang memberikan efek mengkilap pada wajah. Kini, bronzer tampil berbeda dengan efek matte sehingga Anda akan lebih percaya diri menggunakannya di siang hari.
Koleksi produk bronzer matte dilansir oleh Benefit. Hoola Bronzer merupakan rangkaian produk bronzer yang terdiri dari beragam pilihan, berbentuk cair hingga bronzer untuk tubuh.
Hoola Bronzer Matte pertamakali dirilis 13 tahun silam, namun kini produk barunya memiliki pilihan ukuran yang lebih kecil. Produk yang laku di pasar kecantikan internasional itu kerap mendapatkan penghargaan sebagai produk bronzer terbaik.
Diawali dari produk tersebut, Benefit ingin mengulang kesuksesan dengan merilis produk bronzer lainnya. Yang terbaru adalah Bronzer bertekstur cair seperti foundation bernama 'Dew The Hoola'.
Di Indonesia pemakaian makeup bronzer mungkin terdengar asing. Produk bronzer memang lebih digemari oleh orang Barat agar kulit mereka tampak lebih eksotis dengan sedikit menggelapkannya. Sementara di Indonesia sendiri masih banyak yang terobsesi dengan kulit lebih putih.
Menurut Indah Sari, Training Cosmetic dan Nation Brow Artist Benefit, bronzer pemakaiannya sama seperti ketika contouring wajah. Digunakan di bagian bagian kulit yang ketika berjemur di matahari akan menghasilkan kulit tanning seperti di area dahi bagian atas dan tulang pipi.
"Pemakaiannya sama seperti teknik contouring. Kelebihan lain dari produk ini bisa ditimpa lagi dengan blush on untuk menghasilkan warna blush on yang lebih bersemu dan menyatu dengan kulit dengan hasil yang Matte," jelas Indah saat peluncuran Hoola Bronzer di Hotel Veranda, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Rabu (1/6/2016).
Produk lainnya yang dirilis adalah Hoola Zero Tanlines yang merupakan bronzer tubuh untuk menghasilkan warna kulit yang lebih eksotis. Keunggulan produk ini selain hasilnya yang matte, juga mudah digunakan karena tersedia spons aplikator sehingga bronzer akan merata pada kulit tubuh.
Produk terbaru Benefit tersebut sudah bisa didapatkan di gerai gerai Benefit dan Sephora. Untuk Dew The Hoola seharga Rp 460 ribu dan Hoola Zero Tanlines dihargai Rp 490 ribu.
(kik/eny)
Koleksi produk bronzer matte dilansir oleh Benefit. Hoola Bronzer merupakan rangkaian produk bronzer yang terdiri dari beragam pilihan, berbentuk cair hingga bronzer untuk tubuh.
Hoola Bronzer Matte pertamakali dirilis 13 tahun silam, namun kini produk barunya memiliki pilihan ukuran yang lebih kecil. Produk yang laku di pasar kecantikan internasional itu kerap mendapatkan penghargaan sebagai produk bronzer terbaik.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Di Indonesia pemakaian makeup bronzer mungkin terdengar asing. Produk bronzer memang lebih digemari oleh orang Barat agar kulit mereka tampak lebih eksotis dengan sedikit menggelapkannya. Sementara di Indonesia sendiri masih banyak yang terobsesi dengan kulit lebih putih.
Menurut Indah Sari, Training Cosmetic dan Nation Brow Artist Benefit, bronzer pemakaiannya sama seperti ketika contouring wajah. Digunakan di bagian bagian kulit yang ketika berjemur di matahari akan menghasilkan kulit tanning seperti di area dahi bagian atas dan tulang pipi.
![]() |
"Pemakaiannya sama seperti teknik contouring. Kelebihan lain dari produk ini bisa ditimpa lagi dengan blush on untuk menghasilkan warna blush on yang lebih bersemu dan menyatu dengan kulit dengan hasil yang Matte," jelas Indah saat peluncuran Hoola Bronzer di Hotel Veranda, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Rabu (1/6/2016).
Produk lainnya yang dirilis adalah Hoola Zero Tanlines yang merupakan bronzer tubuh untuk menghasilkan warna kulit yang lebih eksotis. Keunggulan produk ini selain hasilnya yang matte, juga mudah digunakan karena tersedia spons aplikator sehingga bronzer akan merata pada kulit tubuh.
Produk terbaru Benefit tersebut sudah bisa didapatkan di gerai gerai Benefit dan Sephora. Untuk Dew The Hoola seharga Rp 460 ribu dan Hoola Zero Tanlines dihargai Rp 490 ribu.
(kik/eny)
Olahraga
Dari Smartwatch hingga Headphone, 4 Perlengkapan Ini Bikin Kamu Makin Semangat Lari
Olahraga
Bola Futsal Berkualitas untuk Latihan Rutin Optimal, Proteam Original Striker Size 5
Hobi dan Mainan
Barang Lebih Aman Saat Bepergian, Ini 3 Rekomendasi Tas dan Koper yang Ringkas dan Praktis
Perawatan dan Kecantikan
Hair Oil Jepang Favorit Banyak Orang! &Honey Melty vs Deep Moist untuk Rambut Lebih Lembut & Berkilau!
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
Jerawat Mendem Tak Kunjung Hilang? Kenali Penyebab & Cara Ampuh Mengatasinya
Review 3 Lip Stain Glossy: 3CE, Dear Me Beauty & MOP Beauty
5 Facial Wash Salicylic Acid Rekomendasi Dermatolog, Ampuh Atasi Jerawat
Cushion dan Foundation, Bisakah Dipakai Bersama?
Sempat Syok Usai Operasi di Bawah Mata, Wanita Ini Dicap Oplasnya Gagal
Most Popular
1
Brooklyn Beckham Curhat Soal Ortu Toxic, Ungkap Sifat Asli Victoria Beckham
2
Desainer Italia Valentino Garavani Meninggal Dunia di Usia 93
3
7 Potret Angel Karamoy dapat Kejutan Ultah Mewah, Tas Hermes dari Gusti Ega
4
Ramalan Zodiak 20 Januari: Cancer Jangan Spekulasi, Leo Lebih Fleksibel
5
Ramalan Zodiak 20 Januari: Aries Hindari Cekcok, Taurus Ingat Kebaikan Si Dia
MOST COMMENTED












































