Lancome Kembali Kolaborasi Rilis Make-up dengan Desainer Jason Wu
wolipop
Senin, 09 Jun 2014 13:58 WIB
Jakarta
-
Lancome kembali menggandeng desainer Jason Wu untuk menciptakan koleksi make-up. Setelah tahun lalu Lancome dan Wu merilis koleksi kosmetik bertema biru; eyeshadow dan maskara biru, tahun ini keduanya kembali memberikan gebrakan baru.
Kolaborasi cantik tersebut diumumkan lewat Twitter Lancome. "Bonjour! We're excited to to announce our @JasonWu for Lancome collection is now available online. #JasonWuForLancome," begitu pernyataan Lancome dalam Twitternya.
Wu mendeskripsikan produk kosmetiknya kali ini sebagai koleksi make-up 'romanticism with a hint of dark glamour'. Kesan tersebut ditunjukkan dalam kampanye produk kosmetiknya yang menampilkan model Daria Werbowy.
Dalam iklannya, Daria tampil dengan eyeliner hitam sambil mengedipkan salah satu matanya. Penampilan model asal Kanada tersebut semakin menggoda dengan pulasan lipstik pink.
Rangkaian produk make-up kedua desainer keturunan China itu terinspirasi dari koleksi busana edisi Pre-Fall 2014 yang lebih banyak bermain motif bunga. Dalam koleksi produk riasannya, motif tersebut diimplementasikan pada kemesan kosmetiknya. Dalam setiap kemasan produk make-up menghadirkan motif bunga yang 'dilukis' di atas kemasan warna hitam.
Make-up yang rilis pada 6 Juni 2014 tersebut hadir dengan tiga koleksi eyeshadow, masing-masing koleksi terdiri dari lima palet warna. Ada juga lipstik warna pink tua dan pink muda, cat kuku warna fuchsia, eyeliner dan maskara.
Sayangnya, koleksi make-up pertama dan kedua Jason Wu bersama Lancome hingga saat ini belum dipasarkan di Indonesia. Semoga saja, kosmetik karya desainer langganan Michele Obama itu juga diluncurkan di Indonesia, seperti koleksi Lancome bersama desainer Lanvin, Alber Elbaz yang sempat hadir di Indonesia.
(kik/hst)
Kolaborasi cantik tersebut diumumkan lewat Twitter Lancome. "Bonjour! We're excited to to announce our @JasonWu for Lancome collection is now available online. #JasonWuForLancome," begitu pernyataan Lancome dalam Twitternya.
Wu mendeskripsikan produk kosmetiknya kali ini sebagai koleksi make-up 'romanticism with a hint of dark glamour'. Kesan tersebut ditunjukkan dalam kampanye produk kosmetiknya yang menampilkan model Daria Werbowy.
Dalam iklannya, Daria tampil dengan eyeliner hitam sambil mengedipkan salah satu matanya. Penampilan model asal Kanada tersebut semakin menggoda dengan pulasan lipstik pink.
Rangkaian produk make-up kedua desainer keturunan China itu terinspirasi dari koleksi busana edisi Pre-Fall 2014 yang lebih banyak bermain motif bunga. Dalam koleksi produk riasannya, motif tersebut diimplementasikan pada kemesan kosmetiknya. Dalam setiap kemasan produk make-up menghadirkan motif bunga yang 'dilukis' di atas kemasan warna hitam.
Make-up yang rilis pada 6 Juni 2014 tersebut hadir dengan tiga koleksi eyeshadow, masing-masing koleksi terdiri dari lima palet warna. Ada juga lipstik warna pink tua dan pink muda, cat kuku warna fuchsia, eyeliner dan maskara.
Sayangnya, koleksi make-up pertama dan kedua Jason Wu bersama Lancome hingga saat ini belum dipasarkan di Indonesia. Semoga saja, kosmetik karya desainer langganan Michele Obama itu juga diluncurkan di Indonesia, seperti koleksi Lancome bersama desainer Lanvin, Alber Elbaz yang sempat hadir di Indonesia.
(kik/hst)
Home & Living
Tidur Jadi Lebih Nyaman! Kasur dari Turu Lana Ini Bikin Tidur Kamu Makin Berkualitas!
Home & Living
Lovise Sofa Anna Tierslice, Sofa Estetik yang Bikin Ruangan Kamu Seperti di Internet!
Health & Beauty
Sering Pegal dan Cepat Capek? Review Swisse Ultiboost Calcium & Vitamin D untuk Kesehatan Tulang
Fashion
Bikin Kamu Tampil Keren dan Tetap Nyaman dengan Pilihan Sepatu Ini
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
Kenapa Ada Jerawat di Dagu? Pahami Penyebab hingga Cara Mengatasinya
Ini Tren Lipstik 2026 yang Patut Dicoba, Smoky Rose hingga Cherry Red
Putus dari Chris Martin, Dakota Johnson Disebut Kencan dengan Musisi Lebih Muda
Awal Tahun, Saatnya Berubah: 7 Resolusi Skincare 2026 yang Bikin Glowing
5 Tren Makeup 2026: Riasan Menor Mendominasi
Most Popular
1
Viral Verificator
Viral! Pria Australia Nikahi Wanita Sumsel, Mahar Fantastis Rp 10 Miliar
2
5 Gaya Melania Trump di Pesta Tahun Baru, Gaun Bling-bling Jadi Sorotan
3
Ramalan Zodiak 4 Januari: Aries Banyak Peluang, Taurus Jangan Putus Asa
4
Potret Celine Evangelista Umrah Bareng Anak, Cantik Natural Tanpa Makeup
5
5 Benda yang Layak Dibeli untuk Oleh-oleh saat Traveling
MOST COMMENTED











































