Penelitian: Wanita Lebih Memilih Anjing Peliharaan Dibanding Pria
Ketika berbicara tentang cinta dan kesetiaan, ternyata banyak wanita single lebih memilih anjing peliharaan mereka dibandingkan punya pacar. Studi terbaru menunjukkan bahwa anjing bukan sekadar hewan peliharaan, tetapi juga sahabat sejati yang memberikan kenyamanan, kesetiaan, dan kebahagiaan lebih dibandingkan hubungan romantis dengan pria.
Seperti dikutip dari Daily Mail, sebuah studi yang dilakukan oleh Burns Pet Nutrition terhadap 2 ribu pemilik anjing mengungkapkan bahwa hampir 60 % wanita lajang lebih memilih tetap bersama anjing mereka dibandingkan berkencan dengan seorang pria. Sementara itu, 40% pria menyatakan lebih memprioritaskan anjing mereka dibanding memiliki kekasih. Angkanya lebih rendah dibanding wanita.
Penelitian lain dari The Kennel Club memperkuat temuan ini. Hasilnya menunjukkan bahwa 45 % pemilik hewan peliharaan lebih memilih menghabiskan waktu dengan anjing mereka dibandingkan pergi berkencan. Lebih mengejutkan lagi, 33 % responden merasa lebih cocok dengan anjing mereka dibandingkan pasangan mereka, sementara 54 % merasa lebih nyaman dengan anjing peliharaan dibandingkan kekasih mereka.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Banyak wanita percaya bahwa anjing mereka adalah penilai karakter yang baik. Sekitar 50 % responden menyatakan bahwa jika anjing mereka tidak menyukai seseorang, mereka cenderung mempertimbangkan ulang hubungan tersebut. Selain itu, hewan peliharaan memberikan rasa nyaman dan aman yang lebih besar dibandingkan pasangan manusia.
Seorang pria mungkin bisa mengkhianati pasangannya, tetapi anjing akan selalu setia. Hal ini membuat banyak wanita lebih nyaman menghabiskan waktu dengan hewan peliharaan dibandingkan menghadapi ketidakpastian dalam hubungan asmara.
Alasan wanita lebih baik single karena mereka kesulitan menemukan pasangan yang mencintai hewan peliharaan. Sebanyak 71 % wanita berusia 18-24 tahun menginginkan fitur filter pada aplikasi kencan untuk memilah pencinta hewan dari mereka yang tidak menyukai hewan.
(kik/kik)
Home & Living
Sekali Coba Susah Balik! Handuk Premium Ini Harus Kamu Punya, Cek Alasannya
Home & Living
Satu Set Alat Ini Memudahkan Pekerjaan Kamu! TEKIRO Socket Set Harus Kamu Miliki di Rumah
Home & Living
Nggak Perlu Capek Bersihin WC! Notale Spin Scrubber Ini Memudahkan Pekerjaan, Harus Ada di Rumah
Home & Living
Cari Dudukan Santai yang Empuk dan Estetik? Pilihan Bean Bag Ini Layak Jadi Andalan
Tipe Balas Chat Berdasarkan Zodiak: Aries Gercep, Ada yang Hilang Berhari-hari
Ramalan Zodiak 5 Januari: Capricorn Lebih Mandiri, Pisces Jangan Egois
Ramalan Zodiak 5 Januari: Virgo Jangan Keras Kepala, Libra Kontrol Emosi
Ramalan Zodiak Cinta 4 Januari: Gemini Menggebu-gebu, Libra Jangan Egois
Ramalan Zodiak 4 Januari: Cancer Lebih Selektif, Leo Waspada Pihak Ketiga
Rebutan Uang Duka, Konflik Menantu dan Mertua Berujung Tragis
Potret Cilia Flores, Istri Presiden Venezuela Maduro yang Ikut Ditangkap AS
Kisah Cinta Viral: Wanita 50 Tahun Nikahi Pria 23 Tahun, Kenalan dari TikTok
Era Glitchy Glam 2026, Saat Kecantikan Tidak Sempurna Justru Jadi Tren












































