Kenali Ciri-ciri Micro Cheating atau Selingkuh Kecil, Jangan Dianggap Sepele!
Micro cheating terjadi saat seseorang melakukan tindakan kecil yang menunjukkan ketertarikan pada orang lain selain pasangannya. Perilaku ini seringkali disebut juga sebagai selingkuh kecil.
Tindakan micro cheating mungkin tampak sepele, namun tidak pantas dilakukan saat seseorang memiliki hubungan. Hal ini bisa menyebabkan masalah di kemudian hari. Berikut beberapa ciri-ciri micro cheating.
Ciri-ciri Micro Cheating
Perilaku micro cheating bisa jadi tidak terlalu terlihat, namun sering dilakukan dalam interaksi daring, tempat kerja, dan lingkungan sosial. Kenali tanda tandanya!
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
1. Menyembunyikan Sesuatu
Mengutip laman Choosing Therapy, menyembunyikan sesuatu dan berbohong biasanya menjadi inti dari segala bentuk perselingkuhan. Meski wajar jika seseorang ingin mempunyai privasi, tapi mempunyai rahasia bisa menunjukkan ketikdakpercayaan pada pasangan. Dalam hal ini, beberapa contoh sikap yang menunjukkan micro cheating yaitu:
- Menyembunyikan atau menghapus pesan di hp atau media sosial
- Berbisik saat sedang menelepon atau menerima panggilan
- Meletakkan ponsel menghadap ke bawah ketika ada pasangan
- Tiba-tiba mematikan laptop atau komputer saat pasangan masuk ke ruangan
2. Kurang Perhatian
Pasangan yang melakukan micro cheating seringkali terlihat tidak fokus, sibuk, atau sedang memikirkan orang lain. Kurangnya perhatian terhadap pasangan tak hanya bisa menunjukkan tanda perselingkuhan, tapi juga mempertanyakan komitmen dalam sebuah hubungan. Contoh sikap kurang perhatian yang menunjukkan micro cheating yaitu:
- Terus menerus menggunakan handphone
- Tidak bersemangat saat bersama pasangan
- Tampak acuh tak acuh atau tidak peduli saat "deep talk" dengan pasangan
- Jauh secara emosional, mental, atau fisik dengan pasangan.
3. Bersikap Defensif
Ciri-ciri dari orang yang melakukan micro cheating lainnya adalah menyangkal secara mentah-mentah kesalahan apapun yang dilakukan ketika ketahuan. Sifat defensif ini bisa berupa mengalihkan masalah, menyangkal tindakan, menyalahkan pasangan, dan mengarang penjelasan yang tampak masuk akal
4. Tidak Peduli dengan Pasangan
Umumnya, ketika seseorang sedang berselingkuh, dia tidak mempedulikan perasaan pasangan. Misalnya mereka mungkin berkomunikasi dengan mantan, padahal tahu hal itu membuat pasangannya tidak nyaman atau menyukai foto model di media sosial meskipun pasangan mereka sudah melarangnya. Dalam hal ini hal-hal yang tidak disukai pasangannya tetap dilakukan.
5. Mempunyai Kedekatan secara Emosional dengan Orang Lain
Mempunyai kedekatan secara emosional dengan orang lain juga termasuk micro cheating. Menurut Mensxp, sebab, komunikasi intens bisa menumbuhkan kedekatan secara emosional dengan orang tersebut.
6. Bertemu dengan Orang Lain Tanpa Sepengetahuan Pasangan
Menurut laman Marriage, meski hanya minum kopi bersama, jika seseorang tidak bisa memberi tahu pasangan, hal itu termasuk micro cheating. Perilaku tersebut tidak menunjukkan kesetiaan.
Cara Mengatasi Micro Cheating
Perselingkuhan kecil bisa membuat hubungan menjadi renggang. Jika kamu merasa pasanganmu melakukan micro cheating, berikut hal-hal yang bisa dilakukan:
1. Tahan untuk Bereaksi Berlebihan
Tahan keinginan untuk bereaksi berlebihan dan berilah dirimu dan pasangan sedikit ruang. Sebab, bereaksi dengan terbawa emosi bisa merusak hubunganmu dan pasangan, Dengan memberi diri waktu untuk memproses emosi, hal itu bisa membantumu menemukan jalan terbaik.
2. Berbicara dengan Pasangan
Rencanakan untuk mengobrol dengan pasangan. Saat memulai pembicaraan, sampaikan dengan jelas dan fokus hanya membahas permasalahan micro cheating ini. Hindari mengungkit hal lain yang terjadi di masa lalu. Dengarkan penjelasan pasangan dengan sikap terbuka.
3. Tetapkan Batasan Hubungan yang Sehat
Bicarakan bagaimana kamu dan pasangan mengenai perilaku micro cheating ini, apakah pasangan menganggap perilakunya sebagai micro cheating atau tidak. Setelah itu, tetapkan batasan hubungan yang sehat seputar kesetiaan yang disetujui kamu dan pasangan.
4. Pertimbangkan Kelanjutan Hubungan
Kamu sudah mencoba memperbaiki, tapi pasangan tidak mau menerima perasaanmu, tidak mau membangun kepercayaan dalam hubungan atau tidak mau mengalah. Dalam kondisi ini mungkin kamu bisa memperimbangkan kelanjutan hubunganmu dengannya.
(elk/row)
Kesehatan
Suplemen Harian Jaga Imun Tubuh di Tengah Aktivitas Padat! Review Swisse Ultiboost Vitamin C 1000mg
Pakaian Pria
Corduroy Jacket Jadi Outer Andalan Cowok yang Ingin Tampilan Casual Modern
Pakaian Pria
Raw Denim Bukan Cuma Tren Musiman! Investasi Celana yang Makin Lama Makin Bagus
Home & Living
Pandaoma Mesin Cuci Mini Portable, Solusi Cuci Praktis buat Hidup yang Lebih Ringkas!
Ramalan Zodiak 11 Januari: Aquarius Buat Rencana, Pisces Banyak Peluang
60 Ucapan Terima Kasih untuk Mengapresiasi Diri Sendiri, Menguatkan Hati
Ramalan Shio 2026
Rezeki Mengalir Deras! 5 Shio Paling Beruntung di Tahun 2026
Ramalan Zodiak Cinta 10 Januari: Pisces Lebih Tegas, Libra Singkirkan Ego
Ramalan Zodiak 10 Januari: Libra Lebih Teliti, Scorpio Masih Boros
Viral Verificator
Bikin Melongo! Viral Aksi Emak-emak Pungut Sayur Sisa di Pasar untuk Dimasak
Foto: Gaya Denada Sambut 2026, Seksi Pakai Gaun Menerawang
Ramalan Zodiak 11 Januari: Aquarius Buat Rencana, Pisces Banyak Peluang
7 Potret Siraman Anak Tommy Soeharto, Tata Cahyani Curi Atensi Berkebaya Floral











































