Bucin Maksimal, Pria Rela Tempuh 320 Km Setiap Hari Demi Bertemu Istri
Memperoleh pekerjaan tidaklah mudah. Terkadang harus ada yang dikorbankan demi mendapat pekerjaan yang dapat memperbaiki kualitas hidup. Tak jarang demi menghemat waktu dan biaya, seseorang lebih memilih untuk menyewa kamar kos agar lebih dekat dari kantor. Namun tidak demikian dengan pria asal China yang satu ini.
Melansir South China Morning Post, pria China yang baru menikah itu rela menempuh jarak 320 km setiap harinya demi bertemu dengan istri tercinta di rumah. Setidaknya pria bernama Lin Shu itu harus menghabiskan kurang lebih 6 jam perjalanan setiap harinya dari rumah ke kantor dan kembali lagi ke rumah.
Lin biasanya bangun pukul 5 pagi dan berangkat dari rumahnya di daerah Weifang, Shandong, pada pukul 5.20 pagi. Ia kemudian mengendarai e-bike selama 30 menit untuk menuju ke stasiun kereta api.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Biasanya Lin tiba di stasiun sekitar pukul 6.15 pagi. Ia kemudian menaiki kereta dan tiba di Shandong pada pukul 7.46 pagi. Setelahnya Lin masih harus menempuh 15 menit perjalanan menaiki kereta bawah tanah ke kantornya.
Sebelum bekerja Lin juga selalu menyempatkan diri untuk sarapan pagi di kantin kantornya. Jam 9 pagi dirinya baru mulai bekerja.
Setelah pulang kantor Lin kembali harus menempuh jarak sekitar 160 km atau sekitar 3 sampai 4 jam perjalanan. Kisah Lin itu kemudian dibagikan melalui video yang diunggah ke media sosial Douyin.
Mengetahui kisahnya, tak sedikit netizen yang terkejut dengan waktu perjalanan setiap hari yang ditempuh Lin. Namun menurut Lin hal tersebut sepadan karena ia melakukannya 'karena cinta'.
Sebelum menikah dengan istrinya, keduanya telah berpacaran selama 7 tahun. Lin dan istri kemudian memilih membeli apartemen yang berlokasi di tempat asal sang istri, Weifang, provinsi Shandong.
Bucin maksimal, meski harus menghabiskan waktu berjam-jam di perjalanan, namun Lin tetap memilih pulang agar bisa menghabiskan waktu lebih banyak bersama sang istri. Selain itu, jika harus pindah dan menyewa apartemen di Qingdao, akan memakan biaya yang lebih besar.
Salah seorang netizen kemudian mengkalkulasi ongkos yang dihabiskan Lin setiap harinya. Kurang lebih Lin menghabiskan 1,600 yuan atau sekitar Rp 3,5 juta per bulan.
Sementara untuk biaya apartemen 1 kamar tidur di daerah Qingdao sendiri rata-rata berkisar 1,752 yuan atau sekitar Rp 3,9 juta.
Namun Lin mengatakan jika hal tersebut hanya untuk sementara karena istrinya sedang mencari pekerjaan di Qingdao. Keduanya juga sudah berencana untuk pindah jika pekerjaannya itu sukses. Kisah Lin itu pun mengundang beragam komentar dari netizen.
"Enam jam sehari. Ia pasti sangat mencintai istrinya," komentar salah seorang netizen.
"Berapa banyak gaji yang didapatkannya setiap bulan untuk bisa memiliki gaya hidup seperti ini?" komentar lainnya.
(vio/vio)
Elektronik & Gadget
Foto & Video Semakin On Point dengan TNW D25 dan D30 Selfie Light Portable Mini LED!
Pakaian Wanita
Nggak Perlu Ribet Styling! Jaket dan Blazer Bisa Jadi Outer yang Bikin Tampilan Langsung Rapi
Perawatan dan Kecantikan
Kulit Auto Happy! Ini 3 Sheet Mask Mediheal Favorit yang Wajib Kamu Coba!
Perawatan dan Kecantikan
Rahasia Kulit Glowing & Kenyal dengan d'Alba White Truffle Double Layer Revitalizing Serum!
Ramalan Zodiak 31 Januari: Libra Percaya Diri, Scorpio Lakukan Evaluasi
Ramalan Zodiak Cinta 30 Januari: Aries Saling Percaya, Virgo Lebih Perhatian
Jarang Disadari, Ini Kepribadian Zodiak Aquarius yang Unik dan Beda
Ramalan Zodiak 30 Januari: Leo Introspeksi Diri, Cancer Makin Mesra
50 Kata-kata Persahabatan yang Menyentuh Hati
Potret 'Glow Up' Zhang Rounan di Fashion Show Givenchy, Jadi Trending Topic
Masih Kerja Keras, Mariah Carey Tolak Disebut Penyanyi Legendaris
Pulang Bulan Madu, Kim Woo Bin Siap Syuting Drakor Bareng Shin Eun Soo
TikTok Viral Verificator
Viral Pasangan Gen Z Nikah Sederhana di KUA Tanpa Resepsi, Fokus Masa Depan











































