Pengakuan Pria Surabaya Viral karena Tulis Surat Romantis Minta Maaf ke Istri
Warganet dihebohkan oleh postingan viral aksi romantis, pria yang menuliskan surat permintaan maaf untuk istrinya di Instagram. Kisah tersebut diposting oleh akun Instagram @farisandani.
Dalam unggahan tersebut, Faris menunjukkan foto surat yang ditempel di dinding dapurnya. Dia juga befoto selfie dengan surat yang telah ia buat.
"Surat untuk istriku, @ferensabening. Aku tempel di dapur ya, karena kamu kalo bangun tidur habis ke kamar mandi pasti langsung ke dapur," akun Instagram @farisandani (24/6/2021).
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Faris mengaku sengaja menempelkan surat di dinding dapur karena tidak mau membangunkan istrinya yang sedang tertidur nyenyak. Ia menuliskan empat pesan dalam surat tersebut.
Kisah suami yang menulis surat untuk istrinya viral di Instagram. Foto: Dok. Instagram @farisandani. |
Pada bagian pertama pesannya, dia merasa bersalah setelah sempat salah paham dengan istrinya. Pada pesan kedua, Faris mengaku salah dan ia sedih karena telah bertengkar.
Ketiga, Faris kemudian menyesal karena sudah marah kepada istrinya. Ia akan berjanji akan lebih sabar dan tidak gegabah. Terakhir, pria berkacamata itu langsung meminta maaf dan tak akan mengulangi kesalahannya.
"Ya udah, udahan ya diemnya. Kita bikin rumah jadi ada nyawanya lagi. Kita bikin adik bayi jadi happy lagi. Aku minta maaf, lain kali kalau kita bicara, aku akan lebih sabar dan lebih ngerti," sesal Faris.
Pada akhir surat tersebut, ia menuliskan sudah masak nasi dan lauknya untuk sang istri. "Makan siangnya pengen apa chat aja, aku bawain sekalian pulang nanti," tutupnya.
Wolipop sudah menghubungi Ikhwan Farisandani yang mengunggah video tersebut. Ia mengatakan jika menulis surat tersebut merupakan salah satu caranya untuk jujur.
"Saya pribadi juga menganggap menulis adalah cara saya untuk bisa jujur semuanya, tanpa ada marah, tanpa ada nada tinggi," kata Faris, Kamis (24/6/2021).
Pria 29 tahun itu menceritakan di balik postingannya itu. Ia sengaja menulis surat di pagi hari. Sebelumnya ia dan istrinya berdebat masalah kecil.
"Penyebabnya adalah hal sepele, saya dipanggil nggak denger. Perdebatan selesai malam saat itu juga, baikan lagi, seperti biasa lagi. Tapi paginya saya ngerasa pengen nulis tentang apa yang saya rasakan dan nggak sempat saya ucapkan secara langsung. Dari situ saya menulis surat," ucapnya yang merasa bersalah.
Kisah suami yang menulis surat untuk istrinya viral di Instagram. Foto: Dok. Instagram @farisandani. |
Faris juga menyampaikan reaksi istrinya, Ferensa Bening Azhilmi ketika membaca surat tersebut. "Pastinya senang, ya. Yang saya tau hubungan kami makin membaik. Sebagai pasangan yang love language-nya adalah word affirmation, hal-hal sederhana seperti ini punya efek yang sangat besar di dalam keseharian kami berumah tangga," jelas pria yang menikah sejak 2019 itu.
Ia mengaku menulis surat tersebut pada Kamis (24/6/2021) dan langsung ia unggah ke Instagram. "Memilih menempel di dapur karena saya hafal rutinitas istri kalau habis bangun tidur, ke kamar mandi, dan setelah itu pasti ke dapur," ucapnya.
Faris yang tinggal di Surabaya, Jawa Timur itu menuturkan alasannya mengunggah postingan surat tersebut di akunnya. Ia hanya ingin membagikan aksinya untuk pengikutnya di Instagram.
"Sejujurnya nggak ada niat apa pun bahkan sampai ngasih standar baru buat laki-laki. Tapi kalau sekarang ditanya pesan, mungkin saya bisa jawab bahwa penyelesaian masalah di hubungan itu wujudnya banyak, dan masing-masingnya pasti akan berbeda. Kita bisa kok nurunin ego sebentar demi pasangan yang kita cintai," tuturnya panjang lebar.
Kisah suami yang menulis surat untuk istrinya viral di Instagram. Foto: Dok. Instagram @farisandani. |
Fashion
Ingin Tampil Feminin dan Lebih Stylish dengan Bawahan Rok? Cek Koleksi Menariknya di Sini!
Fashion
Pilihan Aksesori Simpel yang Bikin Gaya Kamu Terlihat Lebih Keren
Fashion
Cari Dompet Kulit Awet Biar Bisa Dipakai Lama? Produk dari ROUNN Ini Bisa Jadi Jawabannya
Health & Beauty
Dua Serum PDRN Favorit Banyak Orang, Fokus Regenerasi dan Hidrasi Kulit!
Ramalan Zodiak 6 Januari: Cancer Jangan Terburu-buru, Virgo Lebih Tegas
Ramalan Zodiak Pisces 2026: Kesempatan Emas Terbuka, Jangan Salah Langkah
Ramalan Zodiak Aquarius 2026: Karier Bersinar, Asmara Menghangat
Ramalan Zodiak Capricorn 2026: Karier Melaju, Cinta Masih Berliku
Ramalan Zodiak Cinta 5 Januari: Leo Introspeksi Diri, Scorpio Bicara dari Hati
5 Tren Sepatu 2026 yang Bakal Booming, Terinspirasi Runway Dunia
Ramalan Zodiak 6 Januari: Cancer Jangan Terburu-buru, Virgo Lebih Tegas
Potret George Clooney dan Istri yang Kini Jadi WN Prancis, Disindir Trump
7 Foto Mesra Manohara Dengan Pacar Baru YouTuber Asal Denmark












































Kisah suami yang menulis surat untuk istrinya viral di Instagram. Foto: Dok. Instagram @farisandani.
Kisah suami yang menulis surat untuk istrinya viral di Instagram. Foto: Dok. Instagram @farisandani.
Kisah suami yang menulis surat untuk istrinya viral di Instagram. Foto: Dok. Instagram @farisandani.