Belum Punya Pasangan, #AkuBisa Mandiri dan Tetap Percaya Diri
Mempunyai pasangan tampaknya menjadi suatu hal yang penting bagi sebagian perempuan. Mempunyai orang yang bisa mendukungnya di setiap kondisi baik itu senang maupun susah selalu menjadi impian.
Berangkat dari hal tersebut, ada satu pertanyaan yang sering ditanyakan kepada perempuan yang sampai saat ini masih belum mempunyai pasangan atau jomblo. "Memangnya kalau nggak punya pacar #BisaApaSih?"
Pertanyaan tersebut acap kali terucap dari perempuan yang sudah memiliki pasangan kepada yang belum memiliki pasangan. Padahal banyak loh yang bisa dilakukan oleh para perempuan single. Hal ini juga yang dibahas oleh salah satu selebgram Andrea Gunawan lewat akun Instagramnya @catwomanizer. "Jadi perempuan #BisaApasih tanpa Lelaki?"
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Perempuan yang belum menemukan orang yang tepat seringkali dipandang sebelah mata, dianggap nggak bisa apa-apa dan butuh dikasihani. Nggak heran banyak yang akhirnya bertahan dalam hubungan yang nggak sehat hanya demi bisa pamer ke semua orang kalau mereka punya pasangan," ujarnya di sosial media Instagram.
Foto: Instagram/Andrea Gunawan |
Memang postingan Andrea ada benarnya juga, hal ini dikarenakan ada perempuan yang merasa malu karena tidak mempunyai pasangan dalam hidupnya. Terbesit kembali pertanyaan kepada diri sendiri, memangnya kalau single #BisaApaSih?
Jangan sedih dulu, perempuan yang single pasti mempunyai banyak alasan mengapa dirinya memilih untuk tetap pada status sendirinya. Banyak juga hal yang bisa dilakukan antara lain memantapkan jenjang karir yang lebih baik, atau belajar suatu hal yang baru, dan juga bersabar untuk mendapatkan pasangan yang benar-benar sesuai.
Pasalnya, tidak baik untuk melakukan suatu hubungan dengan terpaksa. Malahan, hal tersebut hanya akan membuat para perempuan sakit hati atau bahkan menjalani suatu hubungan yang toxic. Jadi bila nanti ada yang nyinyirin soal status kamu sebagai perempuan single, buktikan saja kepada mereka yang nyinyir tersebut dengan lantang 'ini loh, walaupun aku single #AkuBisa ngelakuin hal-hal ini'.
Hal ini juga bisa menjadikan pelajaran bahwa perempuan single nggak perlu dipusingkan, karena apapun bisa dilakukan tanpa harus punya status. Bukan begitu? Alangkah tidak bijak kalau kita berlomba untuk menikah di kondisi yang belum tepat, dan ada pada masanya semua berlomba untuk bercerai.
Nah, mulai sekarang kalau nanti ada yang nyinyir dan bilang 'ih belum punya pasangan, emangnya #BisaApaSih?' langsung saja jawab '#AkuBisa melakukan dan mencapai apapun yang aku inginkan'. Mana nih suara perempuan tangguh dan berani?
(prf/eny)
Health & Beauty
Sering Pegal dan Cepat Capek? Review Swisse Ultiboost Calcium & Vitamin D untuk Kesehatan Tulang
Fashion
Bikin Kamu Tampil Keren dan Tetap Nyaman dengan Pilihan Sepatu Ini
Fashion
Mau Aman Tapi Tetap Stylish? Ini Pilihan Sepatu Netral Pria yang Nyambung dengan Semua Outfit
Fashion
Butuh Tas Buat Kuliah atau Ke Kantor? Pilihan Tote Bag Ini Bisa Jadi Andalan Kamu Untuk Tampil Keren
Ramalan Zodiak Cinta 3 Januari: Taurus Lebih Hangat, Gemini Harmonis
Tipe-tipe Zodiak Saat Musim Hujan, Kamu Tim Rebahan atau Tetap Aktif?
Ramalan Zodiak 3 Januari: Capricorn Banyak Godaan, Pisces Perlu Waspada
Ramalan Zodiak 3 Januari: Scorpio Emosi Kurang Stabil, Libra Berhati-hati
Ramalan Zodiak Cinta 2 Januari: Libra Kesabaran Diuji, Aquarius Kurang Mesra
Potret Celine Evangelista Umrah Bareng Anak, Cantik Natural Tanpa Makeup
Di Balik Status Miliarder Beyonce, Upah Buruh Brand Fashionnya Cuma Rp 8 Ribu
5 Benda yang Layak Dibeli untuk Oleh-oleh saat Traveling
Tatiana Kennedy Meninggal di Usia Muda, Drama Keluarga Kennedy Terkuak












































