Terungkap 4 Penyebab Utama Pasangan Berpisah
Daniel Ngantung, Rista Adityaputry - wolipop
Selasa, 21 Mar 2017 19:25 WIB
Jakarta
-
Seseorang memutuskan untuk berpisah dengan pasangannya kerap disebabkan oleh salah satu dari beberapa alasan ini, semisal perselingkuhan, perbedaan agama, sering terjadi cekcok, hingga masalah keuangan.
Beberapa alasan di atas merupakan masalah besar dan memang sangat umum ditemukan dalam permasalahan sebuah hubungan cinta. Namun, sebenarnya masalah yang terlihat sederhana sekalipun bisa menjadi penyebab utama pasangan berpisah.
Hal tersebut disetujui oleh Terri Orbuch, seorang pakar hubungan, profesor, therapist, sekaligus penulis buku 'Finding Love Again'. Ia mengatakan, hancurnya sebuah hubungan itu bisa disebabkan oleh masalah tersembunyi yang membahayakan.
"Hampir tiga dekade aku sudah mengurusi ribuan masalah hubungan orang lain. Hari ini aku yakin sekali kalau hal-hal yang sederhana itu sangat berpengaruh besar," tulisnya seperti dilansir Self. Terri sendiri adalah pelopor dari penelitian jangka panjang yang dibiayai oleh National Institutes of Health sejak tahun 1986.
Penelitian tersebut kemudian berhasil memberikan penjelasan mengenai beberapa alasan utama yang menyebabkan pasangan berpisah dan bagaimana cara untuk menyelesaikannya. Berikut alasan-alasan yang terlihat sederhana, namun ternyata paling penting dalam sebuah hubungan.
1. Tidak Ada Waktu Me-Time
Banyak pasangan menganggap bahwa tidak adanya 'jarak' normal atau waktu pribadi yang disediakan oleh masing-masing pasangan yang menyebabkan sebuah hubungan retak. Pembatasan seperti ini menyebabkan tiap pasangan merasa dikekang dan bisa saja malah semakin ingin memberontak. Pasangan terbukti lebih bahagia ketika diberikan quality time untuk dirinya sendiri, seperti melakukan hobi baru, mendapatkan teman baru, hingga waktu kesendirian untuk berpikir.
Tips: Coba bicarakan pada pasangan jika Anda merasa terlalu dikekang dan tidak mendapat quality time untuk diri sendiri. Terbuka dengan pasangan dengan bercerita kegiatan seru apa saja yang kamu lakukan saat tidak bersama pasangan.
2. Merasa Paling Tahu Soal Pasangan
Ini biasanya terjadi pada pasangan yang sudah berhubungan sampai bertahun-tahun. Tidak seperti saat pertama berhubungan, semakin lama dekat mereka seolah semakin malas untuk mempelajari kepribadian pasangan. Kehilangan rasa penasaran seperti ini cukup fatal ketika Anda ingin mempertahankan sebuah hubungan.
Tips: Untuk bertahan di hubungan yang menyenangkan, pasangan harus selalu mengobrol dan mempelajari apapun itu dalam kehidupan pasangan. Terri menyarankan untuk melakukan obrolan sekitar 10 menit untuk membicarakan kehidupan masing-masing di setiap harinya. Keuntungan lain yang bisa didapat adalah adanya peningkatan gairah dan kegembiraan di antara pasangan.
3. Diam Ketika Kesal
Bukan berarti Anda harus selalu marah-marah. Kesalahan-kesalahan kecil kerap dibiarkan saja ketika itu dilakukan oleh pasangan yang Anda cintai. Menurut Terri, pilihan Anda untuk diam ini akan berakibat fatal karena nantinya bisa menjadi masalah besar dalam sebuah hubungan.
Tips: Terri mengatakan bahwa pasangan perlu sedikit mempermasalahkan hal-hal kecil untuk mempertahankan kebahagiaan dalam hubungan. Tumpahkan kekesalan Anda dengan kritik yang membangun. Bicarakan dengan baik-baik dan dalam waktu yang tepat. Bahkan, Terri menyarankan Anda untuk tidak mengatakan kata 'tidak pernah' dan 'selalu' karena ini bisa menimbulkan kesalahpahaman dengan pasangan.
4. Ekspresikan Cinta Saat Acara Tertentu Saja
Menunjukkan kasih sayang kepada pasangan hanya ketika Valentine, hari jadi, atau hari ulang tahun sebenarnya sudah basi. Terri mengemukakan bahwa pasangan berisiko dua kali lipat untuk cerai jika salah satu di antaranya jarang memperlihatkan kasih sayang, seperti yang dilakukan dengan kata-kata, gestur, atau tindakan yang mengapresiasi pasangan.
Tips: Berikan perhatian atau gestur sederhana yang menunjukkan rasa cinta Anda pada pasangan. Terkadang gestur ciuman kecil di pipi atau pujian akan membuat pasangan merasa dicintai dan dihargai.
(dtg/dtg)
Beberapa alasan di atas merupakan masalah besar dan memang sangat umum ditemukan dalam permasalahan sebuah hubungan cinta. Namun, sebenarnya masalah yang terlihat sederhana sekalipun bisa menjadi penyebab utama pasangan berpisah.
Hal tersebut disetujui oleh Terri Orbuch, seorang pakar hubungan, profesor, therapist, sekaligus penulis buku 'Finding Love Again'. Ia mengatakan, hancurnya sebuah hubungan itu bisa disebabkan oleh masalah tersembunyi yang membahayakan.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Penelitian tersebut kemudian berhasil memberikan penjelasan mengenai beberapa alasan utama yang menyebabkan pasangan berpisah dan bagaimana cara untuk menyelesaikannya. Berikut alasan-alasan yang terlihat sederhana, namun ternyata paling penting dalam sebuah hubungan.
1. Tidak Ada Waktu Me-Time
Banyak pasangan menganggap bahwa tidak adanya 'jarak' normal atau waktu pribadi yang disediakan oleh masing-masing pasangan yang menyebabkan sebuah hubungan retak. Pembatasan seperti ini menyebabkan tiap pasangan merasa dikekang dan bisa saja malah semakin ingin memberontak. Pasangan terbukti lebih bahagia ketika diberikan quality time untuk dirinya sendiri, seperti melakukan hobi baru, mendapatkan teman baru, hingga waktu kesendirian untuk berpikir.
Tips: Coba bicarakan pada pasangan jika Anda merasa terlalu dikekang dan tidak mendapat quality time untuk diri sendiri. Terbuka dengan pasangan dengan bercerita kegiatan seru apa saja yang kamu lakukan saat tidak bersama pasangan.
2. Merasa Paling Tahu Soal Pasangan
Ini biasanya terjadi pada pasangan yang sudah berhubungan sampai bertahun-tahun. Tidak seperti saat pertama berhubungan, semakin lama dekat mereka seolah semakin malas untuk mempelajari kepribadian pasangan. Kehilangan rasa penasaran seperti ini cukup fatal ketika Anda ingin mempertahankan sebuah hubungan.
Tips: Untuk bertahan di hubungan yang menyenangkan, pasangan harus selalu mengobrol dan mempelajari apapun itu dalam kehidupan pasangan. Terri menyarankan untuk melakukan obrolan sekitar 10 menit untuk membicarakan kehidupan masing-masing di setiap harinya. Keuntungan lain yang bisa didapat adalah adanya peningkatan gairah dan kegembiraan di antara pasangan.
3. Diam Ketika Kesal
Bukan berarti Anda harus selalu marah-marah. Kesalahan-kesalahan kecil kerap dibiarkan saja ketika itu dilakukan oleh pasangan yang Anda cintai. Menurut Terri, pilihan Anda untuk diam ini akan berakibat fatal karena nantinya bisa menjadi masalah besar dalam sebuah hubungan.
Tips: Terri mengatakan bahwa pasangan perlu sedikit mempermasalahkan hal-hal kecil untuk mempertahankan kebahagiaan dalam hubungan. Tumpahkan kekesalan Anda dengan kritik yang membangun. Bicarakan dengan baik-baik dan dalam waktu yang tepat. Bahkan, Terri menyarankan Anda untuk tidak mengatakan kata 'tidak pernah' dan 'selalu' karena ini bisa menimbulkan kesalahpahaman dengan pasangan.
4. Ekspresikan Cinta Saat Acara Tertentu Saja
Menunjukkan kasih sayang kepada pasangan hanya ketika Valentine, hari jadi, atau hari ulang tahun sebenarnya sudah basi. Terri mengemukakan bahwa pasangan berisiko dua kali lipat untuk cerai jika salah satu di antaranya jarang memperlihatkan kasih sayang, seperti yang dilakukan dengan kata-kata, gestur, atau tindakan yang mengapresiasi pasangan.
Tips: Berikan perhatian atau gestur sederhana yang menunjukkan rasa cinta Anda pada pasangan. Terkadang gestur ciuman kecil di pipi atau pujian akan membuat pasangan merasa dicintai dan dihargai.
(dtg/dtg)
Elektronik & Gadget
ACMIC MINIGO Mini Powerbank, Solusi Charging Cepat yang Ringkas & Multifungsi!
Perawatan dan Kecantikan
Glowing dan Repair dalam Satu Rutinitas! Review Mixsoon Bean Essence dan Innisfree Retinol Cica Repair Ampoule untuk Kulit Lebih Sehat!
Perawatan dan Kecantikan
LANEIGE Lip Sleeping Mask, Rahasia Bibir Lembab & Plumpy Saat Bangun Tidur!
Perawatan dan Kecantikan
Anti Ribet! Rekomendasi Dua Hair Tools yang Bikin Rambut Auto On Point Setiap Hari!
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
Ramalan Zodiak 29 Januari: Virgo Manfaatkan Peluang, Cancer Hati-hati
Ramalan Zodiak 29 Januari: Aries Redam Emosi, Taurus Lebih Baik Diam
Ramalan Zodiak Cinta 28 Januari: Aries Jaga Ucapan, Scorpio Harus Jujur
Ramalan Shio Monyet 2026: Rezeki Aman, Karier Stabil, Fokus Perbaiki Diri!
Ramalan Zodiak 28 Januari: Capricorn Hari Terasa Berat, Aquarius Dilema
Most Popular
1
Transformasi Anak Artis yang Jadi Model 'High Fashion', Dulu di-Bully Netizen
2
Gaya Oversized Ariana Grande Pernah Booming, Ternyata untuk Tutupi Luka Mental
3
Ramalan Zodiak 29 Januari: Aries Redam Emosi, Taurus Lebih Baik Diam
4
Ramalan Zodiak 29 Januari: Virgo Manfaatkan Peluang, Cancer Hati-hati
5
5 Gaya Margot Robbie Pakai 'Killer Heels' 12 Cm, Bikin Takjub Sekaligus Ngilu
MOST COMMENTED











































