5 Tipe 'Penggoda' Saat Pendekatan Cinta
Hestianingsih - wolipop
Senin, 18 Jan 2016 19:15 WIB
Jakarta
-
Saat pendekatan cinta, dikenal istilah 'flirting' atau kata lainnya menggoda. Berbeda dengan artian menggoda yang umumnya berkonotasi negatif, dalam tahap pendekatan, menggoda hanya dilakukan antara dua pasangan yang ingin lebih mengenal satu sama lain.
Singkatnya, saling menggoda menjadi salah satu elemen penting dalam proses pendekatan untuk berlanjut ke langkah selanjutnya yaitu menjadi sepasang kekasih. 'Seni menggoda' ini pun kini jadi pembahasan serius dalam ilmu psikologi. Para ilmuwan dari University of Kansas telah mewawancara ribuan orang (pria dan wanita) tentang tipe flirting dan sejarah kencan mereka.
Salah satu tim peneliti, Dr. Jeffrey Hall menjelaskan bahwa tidak ada perbedaan signifikan antara cara menggoda pria dan wanita. Dari hasil wawancara dan penghimpunan data, teridentifikasi ada lima tipe 'penggoda' paling umum saat pendekatan. Anda termasuk yang mana?
1. 'Main' Fisik
Tipe ini tidak segan untuk mengekspresikan ketertarikannya lewat sentuhan. Memegang tangan, merangkul, membelai rambut dan berbagai kontak fisik lainnya berani mereka jabani ketika pendekatan. Orang-orang yang nyaman dengan kontak fisik bahkan di awal-awal pertemuan umumnya cepat tertarik dengan lawan jenisnya, namun bukan berarti ia seorang playboy/playgirl. Keterikatan emosionalnya kuat, begitu juga secara seksual.
2. Tradisional
Saat pendekatan, pria lah yang harus mengejar wanita. Seorang pria biasanya mencoba mengeruk berbagai informasi tentang wanita yang menjadi incarannya terlebih dahulu sebelum mengajaknya kencan. Sedangkan wanita dengan tipe ini umumnya lama membuat pria idamannya sadar bahwa dia menyukainya. Pemahaman wanita tipe ini adalah, pria yang seharusnya mendekatinya lebih dulu sehingga gerak-geriknya saat flirting cenderung pasif.
Baca Juga: 30 Lipstik yang Tahan Lama
3. Sopan
Tipe ini mengikuti semua aturan pendekatan cinta dan menjauhi unsur-unsur seksual saat flirting. Pria dan wanita yang sopan dalam menggoda umumnya pergerakannya lambat, perlu waktu lama untuk mendekati pria atau wanita yang menjadi incarannya. Tapi begitu akhirnya menjadi sepasang kekasih, mereka akan sangat menjaga hubungan asmaranya.
4. Tulus
Tidak pernah berhenti untuk tahu lebih banyak tentang pasangannya. Ada saja hal-hal yang ingin dia ketahui agar tahu caranya membuat pria atau wanita incarannya bahagia. Ketertarikan membuat tipe ini ingin membangun keterikatan secara emosional ketimbang fisik. Hubungan yang diawali atas dasar ketulusan saat pendekatan, akan berujung pada hubungan cinta yang berkesan dan berarti.
5. Senang-senang
Pada awalnya menggebu-gebu mendekati orang yang mereka nilai potensial untuk menjadi pasangan, namun sayangnya semangat itu sedikit demi sedikit luntur dan jarang yang berakhir dengan terjalinnya hubungan asmara mendalam. Biasanya tipe ini hanya flirting untuk meningkatkan kepercayaan diri mereka sendiri. Bukan untuk hubungan yang serius. (/ays)
Singkatnya, saling menggoda menjadi salah satu elemen penting dalam proses pendekatan untuk berlanjut ke langkah selanjutnya yaitu menjadi sepasang kekasih. 'Seni menggoda' ini pun kini jadi pembahasan serius dalam ilmu psikologi. Para ilmuwan dari University of Kansas telah mewawancara ribuan orang (pria dan wanita) tentang tipe flirting dan sejarah kencan mereka.
Salah satu tim peneliti, Dr. Jeffrey Hall menjelaskan bahwa tidak ada perbedaan signifikan antara cara menggoda pria dan wanita. Dari hasil wawancara dan penghimpunan data, teridentifikasi ada lima tipe 'penggoda' paling umum saat pendekatan. Anda termasuk yang mana?
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Tipe ini tidak segan untuk mengekspresikan ketertarikannya lewat sentuhan. Memegang tangan, merangkul, membelai rambut dan berbagai kontak fisik lainnya berani mereka jabani ketika pendekatan. Orang-orang yang nyaman dengan kontak fisik bahkan di awal-awal pertemuan umumnya cepat tertarik dengan lawan jenisnya, namun bukan berarti ia seorang playboy/playgirl. Keterikatan emosionalnya kuat, begitu juga secara seksual.
2. Tradisional
Saat pendekatan, pria lah yang harus mengejar wanita. Seorang pria biasanya mencoba mengeruk berbagai informasi tentang wanita yang menjadi incarannya terlebih dahulu sebelum mengajaknya kencan. Sedangkan wanita dengan tipe ini umumnya lama membuat pria idamannya sadar bahwa dia menyukainya. Pemahaman wanita tipe ini adalah, pria yang seharusnya mendekatinya lebih dulu sehingga gerak-geriknya saat flirting cenderung pasif.
Baca Juga: 30 Lipstik yang Tahan Lama
3. Sopan
Tipe ini mengikuti semua aturan pendekatan cinta dan menjauhi unsur-unsur seksual saat flirting. Pria dan wanita yang sopan dalam menggoda umumnya pergerakannya lambat, perlu waktu lama untuk mendekati pria atau wanita yang menjadi incarannya. Tapi begitu akhirnya menjadi sepasang kekasih, mereka akan sangat menjaga hubungan asmaranya.
4. Tulus
Tidak pernah berhenti untuk tahu lebih banyak tentang pasangannya. Ada saja hal-hal yang ingin dia ketahui agar tahu caranya membuat pria atau wanita incarannya bahagia. Ketertarikan membuat tipe ini ingin membangun keterikatan secara emosional ketimbang fisik. Hubungan yang diawali atas dasar ketulusan saat pendekatan, akan berujung pada hubungan cinta yang berkesan dan berarti.
5. Senang-senang
Pada awalnya menggebu-gebu mendekati orang yang mereka nilai potensial untuk menjadi pasangan, namun sayangnya semangat itu sedikit demi sedikit luntur dan jarang yang berakhir dengan terjalinnya hubungan asmara mendalam. Biasanya tipe ini hanya flirting untuk meningkatkan kepercayaan diri mereka sendiri. Bukan untuk hubungan yang serius. (/ays)
Pakaian Wanita
Dress atau Outer? Ini Cara Tampil Anggun ke Kondangan Tanpa Ribet
Pakaian Wanita
Aktif Seharian dan Tetap Rapi! 3 Tunik Ini Bikin Kamu Siap ke Acara Apa Pun
Pakaian Wanita
Outfit Biasa Jadi Berasa Mahal dan Elegan Cuma Karena Pakai Kalung Ini
Home & Living
Jangan Salah Pilih Sprei! Ini Pilihan yang Bikin Tidur Lebih Nyenyak
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
Ramalan Zodiak Cinta 11 Januari: Cancer Kurang Bergairah, Leo Lebih Perhatian
Ramalan Zodiak 11 Januari: Taurus Rintangan Menghadang, Gemini Terus Maju
Ramalan Zodiak 11 Januari: Aquarius Buat Rencana, Pisces Banyak Peluang
60 Ucapan Terima Kasih untuk Mengapresiasi Diri Sendiri, Menguatkan Hati
Ramalan Shio 2026
Rezeki Mengalir Deras! 5 Shio Paling Beruntung di Tahun 2026
Most Popular
1
Makin Panas, Nicola Peltz Hapus Jejak Keluarga Beckham dari Media Sosial
2
Foto: Persiapan Golden Globes 2026, Nikki Glaser Siap Roasting Artis Hollywood
3
Most Pop: Penampilan Terbaru Vidi Aldiano Berkumis Tebal, Bikin Pangling
4
Gestur Manis Jennie BLACKPINK Bikin Kagum, Hadiahi Dancer 50 Kacamata Ray-Ban
5
Gisele Bundchen Dinikahi Instruktur Jiu-jitsu 'Miskin', Keluarga Khawatir
MOST COMMENTED











































