Kategori Berita
Daerah
Layanan
Detik Network

Agar Bisa Tulus Mencintai Pria Lain Tanpa Membandingkannya dengan Mantan

wolipop
Rabu, 29 Apr 2015 20:10 WIB

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

dok. Thinkstock
Jakarta -

Setelah putus dari mantan, tentunya kita ingin segera move on dengan mencari kekasih baru. Sayangnya, hati tidak bisa dibohongi. Meski telah mencoba menjalani hubungan bersama pria baru, namun bayang-bayang mantan masih terus mengikuti, bahkan banyak wanita yang masih terus membandingkan pria lain dengan mantan kekasihnya.

Seperti kisah Yuri yang mengaku masih terus memikirkan kekasihnya dan membandingkan pria yang dekat dengannya dengan sang mantan. Dalam surat konsultasi cintanya kepada Wolipop, wanita 24 tahun itu menceritakan tentang perasaannya saat ini.

"Sudah beberapa pria yang dikenalkan teman dan keluarga kepada saya. Saya tidak bisa melanjutkan hubungan hanya karena saya tidak menemukan kemiripan sifat mantan pacar saya," urai Yuri.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Yuri hanya salah satu dari banyak wanita lainnya yang merasakan hal tersebut. Menurut psikolog sekaligus konsultan cinta di Wolipop, Ratih Ibrahim, itu berarti tanda Anda belum move on.

"Umumnya hal seperti ini terjadi karena seseorang masih mengidolakan bayangan kenangan diri mantan saat bersamanya dan mengharapkannya," jelas Ratih. Kalau sudah begitu, apa yang harus dilakukan wanita agar bisa tulus mencintai pria lain tanpa perlu membandingkan dengan mantan kekasih?

1. Menyelesaikan Masalah dengan Mantan Kekasih
Mantan kekasih masih terus ada dipikiran Anda mungkin karena masih ada masalah atau suatu hal yang mengganjal. Ratih menyarankan untuk mengkomunikasikannya. "Ungkapkan dan tanyakanlah hal-hal yang ingin kamu utarakan. Selesaikanlah urusan yang belum selesai dan lihatlah diri mantan kamu saat ini karena mungkin saja ia sudah bukan orang yang sama (yang manis) seperti dalam benak atau bayangan kamu," ujar Ratih.

2. Jangan Paksakan Perasaan
Sebaiknya jangan paksakan diri untuk menjalani hubungan baru. Ketika Anda masih membandingkan pria lain dengan mantan itu tandanya memang belum siap untuk pacaran. "Jangan dipaksakan atau hasilnya akan ada pihak yang terluka. Berdamailah dengan diri sendiri, menerima perasaan yang muncul dan nikmatilah setiap momen hidupmu secara total dengan tulus," tambah psikolog lulusan Universitas Indonesia itu.

3. Buat Daftar Kelebihan Pria yang Sedang Dekat dengan Anda
Cara lain agar tidak terus membandingkan pria lain dengan mantan adalah dengan membuat daftar kelebihan masing-masing. Cobalah benar-benar melihat sisi baik dari pria yang dekat dengan Anda saat ini dan bandingkan dengan apa saja yang sudah dilakukan dengan mantan. Pasti, ada alasan khusus mengapa Anda dan mantan saat ini putus. Cobalah mengingat masalah tersebut dan bandingkan dengan kebaikan pria yang dekat dengan Anda saat ini. Cara ini mungkin bisa mencerahkan pikiran dan hati Anda.

(kik/kik)

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Artikel Fokus Selanjutnya
Artikel Terkait
Detiknetwork
Hide Ads