Kategori Berita
Daerah
Layanan
Detik Network

5 Cara Menyenangkan Habiskan Akhir Pekan dengan Kekasih Saat Bulan Puasa

wolipop
Minggu, 29 Jun 2014 12:07 WIB

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Dok. Thinkstock
Jakarta - Saat puasa, Anda dituntut untuk tak hanya menahan diri agar tidak makan dan minum tapi juga nafsu. Namun bukan berarti Anda tidak bisa bertemu kekasih selama bulan Ramadan. Anda tetap bisa melakukan berbagai kegiatan menyenangkan terutama yang positif untuk menambah pahala puasa. Berikut lima cara menyenangkan untuk habiskan akhir pekan bersama kekasih selama bulan Ramadan.

1. Olahraga Ringan
Meskipun sedang berpuasa bukan berarti Anda mengabaikan kegiatan fisik yang bagus untuk tubuh. Tidak perlu melakukan berbagai latihan yang berat cukup melakukan olahraga ringan seperti jalan kaki keliling komplek bersama pasangan sebelum atau setelah buka puasa. Selain menyehatkan tubuh, Anda juga semakin dekat dengan kekasih. Baca di sini untuk jenis olahraga ringan lainnya yang bisa dilakukan selama bulan puasa.

2. Berburu Makanan untuk Berbuka
Berburu makanan untuk berbuka puasa atau biasa disebut ngabuburit menjadi hal yang menyenangkan saat dilakukan dengan pacar. Jika ingin sesuatu yang lebih sederhana tapi romantis, memasak menu buka puasa bersama kekasih juga menjadi cara yang menyenangkan untuk dilakukan di akhir pekan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

3. Menonton Film
Menonton film juga menjadi cara yang menyenangkan untuk menghabiskan akhir pekan dengan kekasih ketika berpuasa. Anda bisa memesan tiket untuk film di bioskop yang tayang siang hari. Durasi film biasanya sekitar 2 hingga 3 jam, setelah itu segera mencari tempat makan untuk berbuka puasa bersama. Jika malas berpergian, Anda bisa melakukan marathon film di rumah. Ajak keluarga serta teman-teman untuk menonton bersama.

4. Pergi ke Masjid
Manfaatkan momen setahun sekali ini dengan pergi ke masjid entah untuk salat wajib atau salat sunah Tarawih bersama kekasih. Selain memiliki kegiatan yang positif, cara ini juga membuat Anda lebih semangat dalam beribadah. Jika ingin suasana baru, carilah masjid yang berbeda-beda tiap harinya untuk salat bersama.

5. Mengunjungi Orangtua Kekasih
Bulan Ramadan bisa Anda manfaatkan untuk mendekatkan diri dengan keluarga pasangan terutama bila sudah menjalani hubungan yang serius. Tawaran berbuka di rumah keluarga pasangan jangan sampai Anda lewatkan. Sebaiknya tidak datang dengan tangan kosong tapi belilah makanan kecil untuk berbuka. Bantu calon mertua untuk mempersiapkan meja makan yang akan memberi nilai plus di mata orangtua kekasih.

(aln/aln)

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Artikel Fokus Selanjutnya
Artikel Terkait
Detiknetwork
Hide Ads