Viral Lantai Rumah Unik Tanpa Keramik Tapi dari 7.500 Koin, Begini Jadinya
Seni memang tak bisa dibatasi dan bisa dilakukan dimana saja, salah satunya di lantai. Jika melihat karya seni dalam bentuk lukisan di kanvas mungkin sudah biasa, maka tidak demikian dengan halnya karya seni menggunakan uang koin di lantai.
Dilansir dari Siakap Keli, sebuah hasil karya seni di lantai yang satu ini rupanya berhasil mencuri perhatian usai foto-fotonya diunggah oleh akun Facebook HYGO Talent pada 7 Agustus. Akun Facebook tersebut tampak membagikan foto-foto proses pembuatan ubin dari uang koin, dari awal hingga selesai.
Dalam foto terlihat jika uang koin dengan warna coklat yang beragam, mulai dari muda hingga tua, disusun satu per satu menutupi ubin lantai tersebut. Tak hanya asal menyusun. warna koin dan penataannya pun sangat diperhatikan.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Ini sangat cerdik!" tulis keterangan unggahan tersebut.
Setelah uang-uang koin itu selesai tersusun, lantai pun berubah jadi seperti layaknya sebuah permadani mewah. Hingga saat ini unggahan tersebut telah disukai lebih dari 3,1 ribu pengguna Facebook dan dibagikan 3,9 ribu kali.
Beragam komentar tampak diberikan oleh para netizen. Tak sedikit yang memuji hasil karya unik tersebut.
"Terlihat bagus... tapi itu mungkin membuatmu harus mengeluarkan banyak uang logam," komentar salah seorang netizen.
"Menyukai itu tapi tampaknya membutuhkan banyak usaha untukku," komentar netizen lain.
"Wow, tempat ini pasti menarik banyak macam energi," komentar lainnya.
Rupanya foto-foto lantai dari uang logam itu sudah pernah dibagikan oleh seniman aslinya bernama Kelly Graham. Diketahui Kelly adalah seorang desainer perhiasan di Camias Jewelry Design.
Karya uniknya itu terbuat dari uang logam sebanyak 7.500 koin. Proyek pembuatannya pun telah berjalan dari tahun 2015. Pada 6 Mei 2020 Kelly baru mengunggah foto-foto hasilnya ke akun Facebook pribadinya.
Karena terbuat dari koin, beberapa netizen pun tampak mengomentari cara untuk membersihkan lantai yang pastinya akan menjadi semakin sulit. Kalau menurutmu bagaimana?
(vio/vio)
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Hobbies & Activities
Main Badminton Lebih Stabil, Ini Rekomendasi 3 Shuttlecock yang Nyaman Dipakai Latihan Rutin
Hobbies & Activities
American Tourister Argyle Cabin 20 Inch jadi Solusi Ringkas dan Aman untuk Travel Singkat
Japandi Tak Sekadar Tren Interior, Kini Hadir Lewat Perangkat Rumah Tangga
Mau Mencuci Hijab Pakai Mesin Cuci? Simak 5 Tips Ini Biar Tetap Awet
5 Cara Sustainable Living yang Mudah Diterapkan di Rumah
4 Rekomendasi Elektronik Rumah untuk Upgrade di Awal Tahun 2026
Tanpa Disadari 5 Kesalahan Ini Bisa Bikin Kulkas Boros Listrik
7 Foto Mesra Salshabilla Adriani dan Ibrahim Risyad yang Sedang Jadi Sorotan
Bahaya Mencabut Bulu Hidung yang Jarang Disadari, Bisa Picu Infeksi Pernapasan
Viral! Pasutri Rela Terjang Hutan dan Ancaman Harimau demi Sekolah Terpencil
Sosok Callum Turner, Tunangan Dua Lipa yang Diisukan Jadi James Bond











































