Kekeyi Cosplay Jadi Lisa Blackpink Versi Nganjuk, Dikritik karena Lepas Hijab
Rahmawati Kekeyi Putri Cantikka atau akrab disapa Kekeyi dikenal karena makeup tutorial-nya yang tidak biasa yaitu dengan memakai balon. Selain itu, ia juga disorot warganet karena berbagai tingkah lakunya yang bikin geleng-geleng kepala.
Kali ini, Kekeyi kembali menjadi perbincangan warganet karena unggahannya di media sosial di mana dia terlihat tampil tanpa menggunakan hijab. Dia menutupi rambutnya dengan wig panjang warna ash grey. Kekeyi juga melengkapi penampilannya dengan jepit rambut kecil. Dia mengenakan inner agar bagian leher tak terlihat.
Wanita yang aktif sebagai YouTuber itu menuliskan bahwa dirinya adalah Lalisa versi Nganjuk, Jawa Timur. Lalisa merupakan nama asli Lisa Blackpink. Kekeyi menuliskan daerah Nganjuk yang merupakan tempat kelahirannya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Lalisanya Nganjuk 🥰🥰," tulis @rahmawatikekeyiputricantikka23.
Cosplay jadi Lalisa Nganjuk, Kekeyi mengenakan blazer hitam, kemeja putih, rok, legging dan dasi hitam. Ia meniru gaya Lisa Blackpink ketika sedang beraksi di atas panggung.
Unggahan Kekeyi tersebut hingga kini sudah mendapatkan 16.917 Likes dan 792 komentar. Warganet ada yang membully Kekeyi, memuji penampilannya dan mempertanyakan hijabnya.
"Ya ampyun kekey, cantik kayak boneka😍," puji pengguna Instagram @inkaoktiavani.
"Ka kekey kurusan bangettt 😍😍😍 semangatttt ka kekey !! Makin cantik aja MASYAALLAH ❤️❤️," kagum akun @louvsscha.
"Demi apaziii ku kira boneka.. spirit doll," nyinyir akun @ochy.fa.
"Lalisa abis main ke empang ini mah 😭 *eh canda sahabat😭🙏🏻," timpal akun @mawarjenitadojahjichugesrek2.
"Astagfirullah hijabnya kemana😢," tanya akun @nurhasanah4349.
"Yahh lepas hijab wmwk," saut akun @rihana_101100.
Foto Rahmawati Kekeyi Putri Cantikka. Foto: Dok. Instagram @rahmawatikekeyiputricantikka23. |
Sebelumnya, Kekeyi juga pernah mengunggah foto selfie dengan menggunakan wig. Saat itu, dia menunjukkan hasil makeupnya. Kekeyi memakai bulu mata tebal dan alis yang ia pulas senada dengan warna eyeshadow hijau metalik.
Wolipop sudah mencoba menghubungi Kekeyi mengenai unggahan mengganti hijab dengan wig saat cosplay jadi Lalisa Nganjuk tersebut. Namun belum mendapatkan jawaban dari sang YouTuber.
(gaf/eny)
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Hobbies & Activities
Main Badminton Lebih Stabil, Ini Rekomendasi 3 Shuttlecock yang Nyaman Dipakai Latihan Rutin
Hobbies & Activities
American Tourister Argyle Cabin 20 Inch jadi Solusi Ringkas dan Aman untuk Travel Singka
Eksplorasi Bordir dan Motif Floral untuk Baju Lebaran 2026 dari Bwbyaz
Kaleidoskop 2025
Ini 7 Tren Hijab 2025: Pashmina Meleyot, Motif hingga Menjuntai
Kaleidoskop 2025
Ini Brand Hijab yang Menguasai Tren 2025, dari Lafiye hingga Na The Label
Bank Mega Syariah Resmi Luncurkan Program Loyalitas MPC Points
Juara Emeron Hijab Hunt Nakeisha Rilis Single Nanti, Ini Kisah di Baliknya
Penampilan Terbaru Vidi Aldiano Bikin Pangling, Kini Berkumis Tebal
Momen Miley Cyrus Ngomel ke Fotografer, Disuruh Lepas Kacamata di Red Carpet
Kate Middleton Jadi Korban Kekejaman AI, Tersebar Gambar Sensual
Kisah Cinta Sesama Idol Jepang, Mantan AKB48 Akan Dinikahi Anggota BOYS & MEN












































Foto Rahmawati Kekeyi Putri Cantikka. Foto: Dok. Instagram @rahmawatikekeyiputricantikka23.