Hijabers Arab Cetak Rekor Dunia, Bikin Lukisan Raja Saudi Pakai Kopi 4,5 Kg
Seniman berhijab asal Arab Saudi ini baru saja mencetak rekor dunia. Seniman bernama Ohud Abdullah Almalki menorehkan namanya di Guinness World Records dengan membuat lukisan terbesar di dunia yang bahannya dari kopi.
Almalki menggunakan 4,5 kg kopi kedaluwarsa untuk membuat lukisan bergambar pemimpin Arab Saudi dan Uni Emirat Arab. Dia menggunakan kopi untuk membuat gambar mendingan Raja Abdul Aziz bin Saud dan mantan pemimpin UEA, Sheikh Zayed bin sultan Al-Nahyan.
Lukisan dari kopi bergambar dua pemimpin Arab itu dibingkai dalam figura berukuran 220 meter persegi. Dilansir dari Globaltimes, Almaki membutuhkan waktu yang cukup lama untuk menyelesaikan hasil karyanya tersebut.
"Saya membutuhkan waktu sekitar 45 hari untuk mengerjakannya nonstop, di bawah pengawasan dua saksi yaitu rekaman video dan rekaman drone," kata Ohud Abdullah Almalki.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Wanita Arab Saudi pertama kali yang berhasil masuk Guinness World Records dengan membuat lukisan dari kopi. Foto: AFP/Guinness World Record |
Almaki menamai karya seninya itu Naseej 1 atau dalam bahasa Inggris berarti Woven Together. Lukisan dari kopi yang memecahkan rekor dunia ini dibuatnya di kota Jeddah, Arab Saudi.
Selain wajah Raja Abdul Aziz bin Saud dan Sheikh Zayed bin sultan Al-Nahyan, Almaki juga membuat gambar-gambar kecil pemimpin jazirah Arab di bawah lukisan kedua pemimpin Negeri Arab yang dikaguminya itu. Dia juga memberikan sentuhan tradisional khas suku Badui, Arab Saudi, yaitu garis-garis geometris Al-Sadu.
"Tujuan saya adalah untuk mengingatkan dunia pada entitas yang sudah berusia berabad-abad antara kedua negara," kata Almalki.
Pencapaian Almaki menorehkan namanya di Guinness World Records ini juga mengukir sejarah di Arab Saudi. Dia menjadi wanita Arab Saudi pertama yang mencapai sebuah rekor dunia seorang diri.
Ohud Abdullah Almalki pun berharap pencapaiannya ini bisa memberikan kontribusi pada pemberdayaan para wanita di Arab Saudi dan sekitarnya.
(gaf/eny)
Home & Living
Bingung Simpan Sepatu yang Numpuk? Cek Rekomendasi Rak Sepatu Anti Debu & Hemat Tempat di Sini!
Pakaian Wanita
Nggak Perlu Mahal-Mahal Nails Art! Pakai Fake Nails Ini untuk Tampilan Kuku Lebih Cantik
Olahraga
Latihan Harian atau Game Akhir Pekan, Ini 3 Bola Voli yang Tetap Nyaman di Lapangan
Hobi dan Mainan
Commuting Tiap Hari atau Sering Butuh Fokus? Soundcore by Anker Q20i Bisa Redam Bising dan Nyaman Dipakai Seharian
Cara Tak Terduga Klamby Rilis Koleksi Lebaran 2026, Dibungkus Film Musikal
Eksplorasi Bordir dan Motif Floral untuk Baju Lebaran 2026 dari Bwbyaz
Kaleidoskop 2025
Ini 7 Tren Hijab 2025: Pashmina Meleyot, Motif hingga Menjuntai
Kaleidoskop 2025
Ini Brand Hijab yang Menguasai Tren 2025, dari Lafiye hingga Na The Label
Bank Mega Syariah Resmi Luncurkan Program Loyalitas MPC Points
Foto Cantik BCL-Alyssa Daguise Hadiri Pernikahan 'Pangeran Jaksel' di Maroko
7 Gaya TWICE Jadi Model Victoria's Secret Usai Viral Istilah 'Tzuyu Bra'
Foto Vidi Aldiano Tampil Berkumis Jadi Groomsman Pernikahan Sahabat di Maroko
Tak Terduga, Ternyata Ini Inspirasi di Balik Nama Blue Ivy Putri Beyonce












































