Laporan dari Malaysia
Jenahara Hingga Kami Idea Pamer Koleksi Hijab di Asia Islamic Fashion Week
Rahmi Anjani - wolipop
Minggu, 02 Apr 2017 14:10 WIB
Malaysia
-
Eksistensi industri hijab lokal tak hanya berjaya di negeri sendiri saja. Sejumlah brand busana muslimah Indonesia juga cukup digemari sampai negara tetangga. Tak heran jika beberapa desainer sering unjuk karya di sana. Saeperti Kami Idea hingga Jenahara yang baru saja menampilkan koleksinya di Asia Islamic Fashion Week (AIFW) di Kuala Lumpur, Malaysia.
AIFW adalah pekan mode bernuansa Islami yang baru pertamakali diadakan. Digelar di Kuala Lumpur Convention Center (KLCC), acara itu menghadirkan fashion show, talk show, hingga booth busana dan makeup. Perdana di Malaysia, rencananya AIFW akan diselenggarakan di negara-negara Asia lainnya secara bergantian.
Wardah pun menjadi official makeup sponsor untuk mendadani para model. Selain itu, brand kosmetik bersertifikat halal tersebut juga menggelar fashion show yang menggandeng Kami Idea, Jenahara, dan perancang Malaysia Rico Rinaldi, Sabtu, (1/4/2017). Kolaborasi ketiganya menampilkan gaya hijab yang bervariasi sebagai referensi berbusana para hijabers Malaysia.
Brand yang digawangi dua saudari dan satu sahabat, Kami Idea membuka Wardah Beauty Exclusive Show. Merek tersebut memang sudah memasarkan produknya di Malaysia. Pada kesempatan itu, Kami Idea pun menampilkan sebagian busana terbarunya. Dihadirkanlah busana santai kasual namun tetap terlihat stylish.
"Koleksinya di-mix antara Kamiidea Basic sama yg ada di Malaysia.
Inspirasinya dari baju-baju resort, baju yang dipakai untuk cuaca panas, soalnya Kamiidea kan suka banget layering pakai kardi dan outer-outer tapi di Malaysia tuh outer selalu kurang jadi aku mau bilang baju seperti ini tetap nyaman kok asal tahu padu-padan dan bahan," kata Istafiana Candarini selaku founder setelah show kepada Wolipop.
Untuk memastikan kenyamanan, Kami Idea pun menghadirkan material katun untuk busana dan kerudung. Sedangkan potongannya disuguhkan longgar untuk mencegah gerah. Adapun siluet flare serta detail ruffle dan ikat untuk menawarkan sentuhan trendy pada busana. Kebanyakan busana berwarna netral dengan permainan motif garis.
Selain Kami Idea, desainer lokal lain yang unjuk karya adalah Jenahara. Berbeda dengan Kamiidea, perancang tersebut menyuguhkan koleksi yang lebih manis. Kombinasi warna netral-terang dan bahan beludru mendominasi rangkaian pakaian kasualnya kali ini. Tampilan pun tampak modis dengan penataan layering atau tumpuk.
Sementara Rico Rinaldi menghadirkan lebih banyak 'drama' pada koleksinya. Koleksi yang kebanyakan adalah long dress dipermanis dengan ruffle hingga motif floral. Beberapa model tampil dengan bertudung yang tambah mencuri perhatian para penonton. Tak hanya Jenahara dan Kami Idea, Dian Pelangi juga fashion show di hari yang sama. (ami/ays)
AIFW adalah pekan mode bernuansa Islami yang baru pertamakali diadakan. Digelar di Kuala Lumpur Convention Center (KLCC), acara itu menghadirkan fashion show, talk show, hingga booth busana dan makeup. Perdana di Malaysia, rencananya AIFW akan diselenggarakan di negara-negara Asia lainnya secara bergantian.
Foto: Rahmi Anjani/Wolipop |
Wardah pun menjadi official makeup sponsor untuk mendadani para model. Selain itu, brand kosmetik bersertifikat halal tersebut juga menggelar fashion show yang menggandeng Kami Idea, Jenahara, dan perancang Malaysia Rico Rinaldi, Sabtu, (1/4/2017). Kolaborasi ketiganya menampilkan gaya hijab yang bervariasi sebagai referensi berbusana para hijabers Malaysia.
Brand yang digawangi dua saudari dan satu sahabat, Kami Idea membuka Wardah Beauty Exclusive Show. Merek tersebut memang sudah memasarkan produknya di Malaysia. Pada kesempatan itu, Kami Idea pun menampilkan sebagian busana terbarunya. Dihadirkanlah busana santai kasual namun tetap terlihat stylish.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Inspirasinya dari baju-baju resort, baju yang dipakai untuk cuaca panas, soalnya Kamiidea kan suka banget layering pakai kardi dan outer-outer tapi di Malaysia tuh outer selalu kurang jadi aku mau bilang baju seperti ini tetap nyaman kok asal tahu padu-padan dan bahan," kata Istafiana Candarini selaku founder setelah show kepada Wolipop.
Foto: Rahmi Anjani/Wolipop |
Untuk memastikan kenyamanan, Kami Idea pun menghadirkan material katun untuk busana dan kerudung. Sedangkan potongannya disuguhkan longgar untuk mencegah gerah. Adapun siluet flare serta detail ruffle dan ikat untuk menawarkan sentuhan trendy pada busana. Kebanyakan busana berwarna netral dengan permainan motif garis.
Selain Kami Idea, desainer lokal lain yang unjuk karya adalah Jenahara. Berbeda dengan Kamiidea, perancang tersebut menyuguhkan koleksi yang lebih manis. Kombinasi warna netral-terang dan bahan beludru mendominasi rangkaian pakaian kasualnya kali ini. Tampilan pun tampak modis dengan penataan layering atau tumpuk.
Sementara Rico Rinaldi menghadirkan lebih banyak 'drama' pada koleksinya. Koleksi yang kebanyakan adalah long dress dipermanis dengan ruffle hingga motif floral. Beberapa model tampil dengan bertudung yang tambah mencuri perhatian para penonton. Tak hanya Jenahara dan Kami Idea, Dian Pelangi juga fashion show di hari yang sama. (ami/ays)
Health & Beauty
Mykonos Hawaiian Crush Extrait de Parfum, Parfum Wangi Tropis yang Bikin Mood Naik!
Elektronik & Gadget
Airbot X40 Master, Robot Vacuum Super Pintar untuk Rumah Bersih Tanpa Ribet!
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
Cara Tak Terduga Klamby Rilis Koleksi Lebaran 2026, Dibungkus Film Musikal
Eksplorasi Bordir dan Motif Floral untuk Baju Lebaran 2026 dari Bwbyaz
Kaleidoskop 2025
Ini 7 Tren Hijab 2025: Pashmina Meleyot, Motif hingga Menjuntai
Kaleidoskop 2025
Ini Brand Hijab yang Menguasai Tren 2025, dari Lafiye hingga Na The Label
Bank Mega Syariah Resmi Luncurkan Program Loyalitas MPC Points
Most Popular
1
Ramalan Zodiak 9 Januari: Libra Pemasukan Stabil, Scorpio Kerja Keras
2
Gaya Berani Sydney Sweeney di Pemotretan Terbaru, Tubuh Emas Tanpa Busana
3
Potret Piper Rockelle, Mantan Influencer Cilik Gabung OnlyFans Jadi Kontroversi
4
Demi Totalitas Akting, Kate Hudson Rela Nggak Skincare-an dan Naik BB 7 Kg
5
50 Ucapan Selamat Tidur Bahasa Inggris Romantis, Bikin Pacar Senyum Meleleh
MOST COMMENTED












































Foto: Rahmi Anjani/Wolipop
Foto: Rahmi Anjani/Wolipop