Zoya Rilis Bergo Anti Copet di Ramadan 2016
Arina Yulistara - wolipop
Kamis, 16 Jun 2016 14:36 WIB
Jakarta
-
Perkembangan fashion muslim yang kian meningkat membuat para pelaku mode baik desainer maupun produsen hijab mengeluarkan berbagai inovasi baru. Beberapa di antaranya bahkan bermain dengan teknologi. Sebagian pelaku mode juga terus meningkatkan sisi kreativitas mereka untuk memperluas pasar muslim di Tanah Air. Seperti yang saat ini dilakukan label busana muslim lokal, Zoya.
Brand hijab di bawah naungan Shafira Corporation (Shafco) itu mengeluarkan koleksi jilbab instan terbaru yang tak hanya membuat penampilan muslimah terlihat lebih syar'i tapi juga multifungsi. Ya, Zoya merilis bergo anti copet terbaru yang dilengkapi saku pada lapisan pertama kerudungnya.
"Bergo panjang ini memiliki detail saku di bagian depan kerudung yang ditutupi oleh lapis kedua kerudung. Bergo dengan saku di dalamnya bisa digunakan untuk menyimpan HP, dompet dan sebagainya," tulis Zoya dalam surat pernyataan yang diberikan kepada Wolipop, Rabu (15/6/2016).
Bergo atau kerudung dengan lapisan busa (pet) di bagian depannya itu memiliki dua lapisan bertumpuk di bagian depannya. Lapisan pertama didesain dengan dua saku di kanan dan kiri. Lalu lapisan paling atas menjadi penutupnya.
Baca Juga: 50 Inspirasi Busana Muslim untuk Lebaran
Ada tiga variasi model yang bisa Anda pilih. Untuk model pertama dan kedua mempunyai potongan seperti vest. Jadi ketika ingin menggunakan kerudung yang syar'i maka biarkan lapisan atasnya menggantung ke bawah. Sedangkan saat akan 'mengubahnya' menjadi vest, bisa mengangkat lapisan pertamanya ke atas pundak.
Sementara variasi lainnya berupa khimar panjang yang memiliki detail tumpuk lebih seperti cape karena ada bagian kancing di tengahnya. Sisi kiri dan kanan bisa dibuka dan terdapat saku kecil yang dapat digunakan untuk menyimpan handphone atau dompet.
Dalam iklan yang dibuat oleh Zoya, kerudung ini dibuat dengan tujuan membuat wanita merasa lebih aman ketika berbelanja sendiri tanpa khawatir dicopet. Selain itu, desain yang multifungsi juga ditawarkan untuk membuat penampilan lebih modern saat menggunakan bergo.
Jilbab instan berbahan lycra tersebut sudah dipasarkan melalui toko serta website resminya. Harganya mulai dari Rp 129 ribu hingga Rp Rp 189 ribu. Tertarik? (ays/ays)
Brand hijab di bawah naungan Shafira Corporation (Shafco) itu mengeluarkan koleksi jilbab instan terbaru yang tak hanya membuat penampilan muslimah terlihat lebih syar'i tapi juga multifungsi. Ya, Zoya merilis bergo anti copet terbaru yang dilengkapi saku pada lapisan pertama kerudungnya.
"Bergo panjang ini memiliki detail saku di bagian depan kerudung yang ditutupi oleh lapis kedua kerudung. Bergo dengan saku di dalamnya bisa digunakan untuk menyimpan HP, dompet dan sebagainya," tulis Zoya dalam surat pernyataan yang diberikan kepada Wolipop, Rabu (15/6/2016).
![]() |
Bergo atau kerudung dengan lapisan busa (pet) di bagian depannya itu memiliki dua lapisan bertumpuk di bagian depannya. Lapisan pertama didesain dengan dua saku di kanan dan kiri. Lalu lapisan paling atas menjadi penutupnya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Ada tiga variasi model yang bisa Anda pilih. Untuk model pertama dan kedua mempunyai potongan seperti vest. Jadi ketika ingin menggunakan kerudung yang syar'i maka biarkan lapisan atasnya menggantung ke bawah. Sedangkan saat akan 'mengubahnya' menjadi vest, bisa mengangkat lapisan pertamanya ke atas pundak.
![]() |
Sementara variasi lainnya berupa khimar panjang yang memiliki detail tumpuk lebih seperti cape karena ada bagian kancing di tengahnya. Sisi kiri dan kanan bisa dibuka dan terdapat saku kecil yang dapat digunakan untuk menyimpan handphone atau dompet.
Dalam iklan yang dibuat oleh Zoya, kerudung ini dibuat dengan tujuan membuat wanita merasa lebih aman ketika berbelanja sendiri tanpa khawatir dicopet. Selain itu, desain yang multifungsi juga ditawarkan untuk membuat penampilan lebih modern saat menggunakan bergo.
Jilbab instan berbahan lycra tersebut sudah dipasarkan melalui toko serta website resminya. Harganya mulai dari Rp 129 ribu hingga Rp Rp 189 ribu. Tertarik? (ays/ays)
Pakaian Wanita
Lagi Butuh Batik untuk Berbagai Acara? Pilihan Atasan Batik Wanita Ini Siap Bikin Kamu Makin Pede
Home & Living
Rumah Masih Terasa Kosong? 3 Dekor Kayu Ini Bikin Rumah Makin Estetik dan Tetap Punya Nilai Fungsi
Pakaian Wanita
Tas Kecil Tapi Nampung Banyak? Pilih COLORFUL FOX Slingbag, Jadi Solusi Praktis Buat Aktivitas Seharian
Pakaian Wanita
Butuh Heels Pesta Nyaman Tanpa Bikin Kantong Jebol? Ini Pilihan Rekomendasi Under 100K
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
Amarestola Rilis Koleksi Vest Cantik Kolaborasi dengan Psikolog Ayank Irma
Rompi Lepas Viral untuk Lebaran 2026, Ini Deretan Modelnya
Sudah Bisa Pre-Order! 10 Brand Lokal Rilis Koleksi Baju Lebaran 2026
Viral Rompi Lepas Pasang Jadi Tren Baju Lebaran, Ini Harganya di Tanah Abang
Rompi Lepas Pasang Jadi Tren Baju Lebaran 2026, Raup Cuan Ratusan Juta
Most Popular
1
Body Sophie Turner Jadi Lara Croft Banjir Pujian, Hasil Nge-gym 8 jam Sehari
2
Gaun Merah Bella Hadid di Premiere 'The Beauty' Disorot, Tandai Debut Akting
3
Jisoo BLACKPINK Collab Bareng Hello Kitty, Rilis Tumbler Hingga Blind Box
4
Foto: Detail Perhiasan Mewah untuk Pernikahan Anak Tommy Soeharto dan Istri
5
Ramalan Shio Macan 2026: Kontrol Emosi Jika Tak Ingin Karier Hancur
MOST COMMENTED













































