Umrah Membuat Zaskia Mecca Jadi Pribadi yang Positif di Segala Hal
Alissa Safiera - wolipop
Senin, 14 Des 2015 11:37 WIB
Jakarta
-
Zaskia Mecca menjadi satu dari jutaan orang di dunia yang merasakan manfaat positif dari melakukan perjalanan umrah. Ibu dua anak itu sampai kembali berkali-kali kembali ke Tanah Suci yang membuat ia merasa menjadi pribadi yang lebih baik lagi.
Bagi Zaskia, tiap perjalanan umrah yang dia lakukan memberi kesan yang tak terlupakan. Umrah juga menjadi media baginya mengajarkan kedua putrinya yang masih kecil untuk lebih mengenal Islam.
"Dulu waktu aku belum nikah, anak papa mamaku ada tujuh jadi aku bayangin juga nggak berani untuk umrah bareng. Jadi aku berpikir bisa bawa anakku memperkenalkan mereka ke Kabah benar-benar buat aku momen mengharukan," ujar artis di film Kiamat Sudah Dekat ini kepada Wolipop melalui telepon belum lama ini.
Perjalanan spiritual ini membuatnya selalu berpikiran positif hingga setelah kembali ke Tanah Air sekalipun. Zaskia memandang Kabah sebagai pusat energi positif yang membuat dirinya dapat menjadi pribadi yang lebih baik lagi.
"Semua orang di seluruh dunia berdoa menghadap ke sana, itu kenapa orang bilang doa kita di ijabah di sana. Doa-doa itu membuat energi positifnya terpusat ke sana, jadi secara otomatis bakal jadi positif juga,” tuturnya.
Dengan melakukan umrah, Zaskia mengaku hanya berfokus pada ibadah. Tak ada pikiran untuk sekadar jalan-jalan keluar negeri, apalagi berbelanja. Ia mengaku hanya menunggu waktu ibadah selama ada di sana.
"Ingat Allah saja nggak ingat dunia. Selalu kangen saja ke sana. Kayak nge-charge diri sendiri kalau ke sana," tutupnya.
President Director BNI Syariah Dinno Indiano mengatakan umrah dan haji memang bukan hanya sekedar gaya hidup dan wisata rohani. Umrah harus lebih bermanfaat dan membawa perubahan bagi individu yang menjalankannya, seperti yang sudah dirasakan Zaskia.
"Banyaknya hanya sekedar life style atau status. Saya berfikir harusnya bisa lebih jauh dari pada itu. Harusnya umrah itu berbuah, kan nggak mungkin berbuah kalau nggak dipupuk dari awal," ujar Dinno dalam diskusi Forum Kajian Hasanah BNI Syariah dengan tema "Umroh Hasanah Kita Berbuah" di Gedung Tempo Pavilion 1, Lantai 3, Jl. HR. Rasuna Said, Jakarta Selatan, beberapa waktu lalu.
(eny/hst)
Bagi Zaskia, tiap perjalanan umrah yang dia lakukan memberi kesan yang tak terlupakan. Umrah juga menjadi media baginya mengajarkan kedua putrinya yang masih kecil untuk lebih mengenal Islam.
"Dulu waktu aku belum nikah, anak papa mamaku ada tujuh jadi aku bayangin juga nggak berani untuk umrah bareng. Jadi aku berpikir bisa bawa anakku memperkenalkan mereka ke Kabah benar-benar buat aku momen mengharukan," ujar artis di film Kiamat Sudah Dekat ini kepada Wolipop melalui telepon belum lama ini.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Semua orang di seluruh dunia berdoa menghadap ke sana, itu kenapa orang bilang doa kita di ijabah di sana. Doa-doa itu membuat energi positifnya terpusat ke sana, jadi secara otomatis bakal jadi positif juga,” tuturnya.
Dengan melakukan umrah, Zaskia mengaku hanya berfokus pada ibadah. Tak ada pikiran untuk sekadar jalan-jalan keluar negeri, apalagi berbelanja. Ia mengaku hanya menunggu waktu ibadah selama ada di sana.
"Ingat Allah saja nggak ingat dunia. Selalu kangen saja ke sana. Kayak nge-charge diri sendiri kalau ke sana," tutupnya.
President Director BNI Syariah Dinno Indiano mengatakan umrah dan haji memang bukan hanya sekedar gaya hidup dan wisata rohani. Umrah harus lebih bermanfaat dan membawa perubahan bagi individu yang menjalankannya, seperti yang sudah dirasakan Zaskia.
"Banyaknya hanya sekedar life style atau status. Saya berfikir harusnya bisa lebih jauh dari pada itu. Harusnya umrah itu berbuah, kan nggak mungkin berbuah kalau nggak dipupuk dari awal," ujar Dinno dalam diskusi Forum Kajian Hasanah BNI Syariah dengan tema "Umroh Hasanah Kita Berbuah" di Gedung Tempo Pavilion 1, Lantai 3, Jl. HR. Rasuna Said, Jakarta Selatan, beberapa waktu lalu.
(eny/hst)
Home & Living
Sekali Coba Susah Balik! Handuk Premium Ini Harus Kamu Punya, Cek Alasannya
Home & Living
Satu Set Alat Ini Memudahkan Pekerjaan Kamu! TEKIRO Socket Set Harus Kamu Miliki di Rumah
Home & Living
Nggak Perlu Capek Bersihin WC! Notale Spin Scrubber Ini Memudahkan Pekerjaan, Harus Ada di Rumah
Home & Living
Cari Dudukan Santai yang Empuk dan Estetik? Pilihan Bean Bag Ini Layak Jadi Andalan
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
Eksplorasi Bordir dan Motif Floral untuk Baju Lebaran 2026 dari Bwbyaz
Kaleidoskop 2025
Ini 7 Tren Hijab 2025: Pashmina Meleyot, Motif hingga Menjuntai
Kaleidoskop 2025
Ini Brand Hijab yang Menguasai Tren 2025, dari Lafiye hingga Na The Label
Bank Mega Syariah Resmi Luncurkan Program Loyalitas MPC Points
Juara Emeron Hijab Hunt Nakeisha Rilis Single Nanti, Ini Kisah di Baliknya
Most Popular
1
Rebutan Uang Duka, Konflik Menantu dan Mertua Berujung Tragis
2
Niat Cantik Berujung Maut, Ibu 2 Anak Meninggal Usai Oplas Bokong & Perut
3
Potret Cilia Flores, Istri Presiden Venezuela Maduro yang Ikut Ditangkap AS
4
Kisah Cinta Viral: Wanita 50 Tahun Nikahi Pria 23 Tahun, Kenalan dari TikTok
5
Tipe Balas Chat Berdasarkan Zodiak: Aries Gercep, Ada yang Hilang Berhari-hari
MOST COMMENTED











































