Kategori Berita
Daerah
Layanan
Detik Network

Sunsilk Hijab Hunt 2015

Perjuangan Hijabers Kalimantan, Berangkat Jam 1 Pagi Demi Sunsilk Hijab Hunt

Arina Yulistara - wolipop
Sabtu, 30 Mei 2015 18:43 WIB

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Foto: Arina Yulistara/Wolipop
Jakarta - Tak hanya dari Jabodetabek, hijabers yang mengikuti audisi terakhir Sunsilk Hijab Hunt Jakarta banyak yang berangkat dari kota asalnya di luar Pulau Jawa. Salah satunya Istiqamah yang merupakan muslimah asal Kalimantan Timur. Demi mengikuti audisi kontes unjuk bakat yang memasuki tahun keempatnya tersebut, wanita 23 tahun ini berangkat dari Tenggarong, Kaltim, sejak pukul satu pagi.

Istiqamah berangkat dari Kalimantan Timur menggunakan bus travel ke Balikpapan. Perjalanan ditempuhnya selama kurang lebih tiga jam. Ia tiba di Balikpapan sekitar pukul 04.00 dan menunggu pesawat yang berangkat ke Jakarta. Wanita yang memiliki kemampuan akting, menari, dan modeling itu tiba di Jakarta sekitar pukul 09.30.

Istiqamah menuturkan mengikuti audisi Sunsilk Hijab Hunt untuk melestarikan budaya Kalimantan Timur lewat tarian yang ia tunjukkan. "Motivasiku memang ingin menunjukkan tari dari Kaltim yaitu Enggang biar masyarakat Indonesia semakin kenal dengan budaya Kaltim," ujar Istiqamah saat berbincang dengan Wolipop di Menara Bank Mega, Jl. Kapten Tendean, Jakarta Selatan, Sabtu (30/5/2015).

Selain Istiqamah, ada pula hijabers asal Lampung yang sudah berangkat sejak Jumat malam, (29/5/2015). Hijabers bernama Meka Anggidian Primadina itu berangkat dari Lampung pukul 20.00 di hari Jumat. Ia pergi ke Jakarta naik bus dan tiba di Ibu Kota sekitar pukul 10.00, Sabtu (30/5/2015).

Wanita yang berprofesi sebagai dokter itu mengatakan tertarik ikut Sunsilk Hijab Hunt karena ingin mengembangkan bakatnya di bidang fashion. Ia juga ingin menginspirasi hijabers Indonesia lainnya. Selain dua hijabers di tersebut, muslimah lainnya yang juga antusias mengikuti audisi terakhir ini adalah Cerah.

Cerah merupakan hijabers asal Bekasi yang berangkat sejak subuh dan sudah tiba di lokasi sejak pukul 06.00. Ia pun menjadi salah satu peserta pertama yang hadir sebelum registrasi ulang dibuka. Cerah mengatakan sangat semangat ikut Sunsilk Hijab Hunt demi membantu orangtua. Ia berharap bisa menang dan mengangkat serajat keluarganya.

"Aku ingin mengangkat derajat keluargaku dan semoga dengan ikut Sunsilk Hijab Hunt bisa membuka peluang karierku," papar Cerah.

Audisi masih terus berlangsung hingga sore hari ini. Lebih dari 500 peserta telah melakukan registrasi ulang dan menjalani audisi terakhir Sunsilk Hijab Hunt

(Arina Yulistara/Kiki Oktaviani)

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Artikel Fokus Selanjutnya
Artikel Terkait
Detiknetwork
Hide Ads