Kategori Berita
Daerah
Layanan
Detik Network

Tutorial Hijab dengan <i>Headband</i> ala Natasha Farani

Arina Yulistara - wolipop
Selasa, 19 Mei 2015 11:12 WIB

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Dok. YouTube Natasha Farani
Jakarta - Natasha Farani sering berbagi tutorial hijab di YouTube. Pemain film 'Youtubers' itu sering mengkreasikan jilbabnya dengan beragam model yang simpel hingga unik. Kali ini ia mempersembahkan tutorial hijab sederhana menggunakan pashmina panjang berbahan kaku. Berikut tutorial hijab dengan headband ala Natasha.

Langkah 1

Ambil pashmina panjang dengan material yang tidak licin atau lemas lalu letakkan di atas kepala, bagian kiri lebih pendek dari kanan. Sematkan jarum pentul atau peniti di bawah dagu.

Langkah 3

Ambil sisi yang pendek bawa ke atas kepala melalui depan dada. Ujung scarf disematkan jarum pentul. Pastikan jarum sudah tersemat dengan baik sehingga tidak mudah jatuh.

Langkah 4

Sisa scarf yang panjang diputar melalui depan dada ke arah pundak kiri. Posisi scarf berada di bawah yang kiri sehingga tidak tampak berantakan. Ambil peniti lalu kaitkan ke baju Anda supaya tidak mudah lepas.

Langkah 5

Tutorial hijab selesai. Gaya hijab ini cocok untuk tampil kasual atau semi-formal. Jika kurang jelas, simak di sini videonya. 
(aln/fer)

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Artikel Fokus Selanjutnya
Artikel Terkait
Detiknetwork
Hide Ads