Blouse Lengan Balon Lagi Tren, Ini Aturan Pakainya Agar Tak Tampak Gemuk
Potongan blouse berlengan balon sedang hits di kalangan hijabers. Potongan lengan unik ini mulai populer sejak tahun 1890-an. Di era Victorian tersebut jenis lengan bergelembung ini juga populer dengan sebutan 'gigot sleeve'.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Jika awalnya lengan baloon banyak digunakan untuk dress, kini potongan tersebut sering ditemukan pada blouse. Meski terlihat unik dan kekinian, blouse berlengan balon bisa membuat tubuh terlihat gemuk. Berikut tips dari Wolipop agar tetap tampil jenjang saat pakai blouse balon.
1. Pilih warna gelap
Tips pakai busana berlengan balon. Foto: Instagram/nisacookie |
Warna gelap jadi andalan terbaik untuk terlihat ramping. Jika ingin mengikuti tren blouse berlengan lonceng tapi merasa tubuh kurang ramping, pemilihan warna adalah siasat termudah. Pilih wana seperti hitam atau biru dongker.
Baca juga: 5 Tips Gaya Hijab untuk Pipi Chubby
2. Pakai belt di pinggang
Tips pakai busana berlengan balon. Foto: Instagram/ffdilla |
Lengan yang bervolume harus diseimbangkan dengan badan yang terlihat kecil. Untuk memperlihatkan siluet ramping, gunakan belt berukuran kecil di pinggang. Namun jika potongan busana sudah terlihat slim di bagian pinggang, pemakaian belt tidak lagi diperlukan.
3. Padukan dengan pencil skirt
Tips pakai baju lengan balon. Foto: Instagram/nisacokie |
Hindari bawahan yang lebar saat memakai blouse berlengan balon. Biarkan statement balon yang besar hanya terdapat pada lengan. Pilih bawahan yang ramping seperti pencil skirt. Untuk wanita berpinggul besar, bisa pilih warna pencil skirt yang gelap.
4. Gaya hijab simpel
Tips pakai baju lengan balon. Foto: Instagram/ffdilla |
Seimbangkan ukuran busana yang menggelembung dengan hijab yang sederhana. Pemakaian hijab berbahan ringan bisa jadi pilihan tepat. Kenakan hijab dengan gaya yang clean, rapi, dan tidak menggelembung di leher.
Baca juga: Tips Hijab untuk Si Tubuh Mungil ala Desainer Restu Anggraini
5. Tabrak teori boleh, asal percaya diri
Tips pakai baju lengan balon. Foto: Instagram/ffdilla |
Tips terakhir agar tampil menarik adalah kepercayaan diri. Tak ada salahnya bereksplorasi tanpa terikat teori. Kenakan busana yang membuatmu nyaman dan tetap terlihat santun. Lengan balon juga bisa dikenakan oleh wanita bertubuh plus size dengan beragam cara karena bisa menyiasati bentuk lengan yang besar.
Hobbies & Activities
Main Badminton Lebih Stabil, Ini Rekomendasi 3 Shuttlecock yang Nyaman Dipakai Latihan Rutin
Hobbies & Activities
American Tourister Argyle Cabin 20 Inch jadi Solusi Ringkas dan Aman untuk Travel Singka
Fashion
Hijab Sering Melorot? 3 Rekomendasi Ciput Ini Bikin Hijab Lebih Nempel dan Nyaman Dipakai Seharian
Fashion
Lebih Bebas Gerak! Pilih Bra Tank Tanpa Kawat yang Tepat Agar Aktivitas Harianmu Jadi Lebih Nyaman
8 Gaya Hijab Miss International 2017 Kevin Liliana Jadi Juri di Miss Charm
Gaya Ineke & Marini Zumarnis Curi Atensi, Dulu Baju Semeter Sekarang 8 Meter
Tak Biasa! 7 Gaya Citra Kirana Pakai Abaya & Hijab Syari Saat Padel di Madinah
Potret Gaya Hijab Syari Zaskia Sungkar Saat Pemotretan Hamil di Tanah Suci
Adu Gaya Arumi Bachsin & Irish Bella Jadi Model Hijab, Anggun Elegan!
Penampilan Terbaru Vidi Aldiano Bikin Pangling, Kini Berkumis Tebal
Kisah Cinta Sesama Idol Jepang, Mantan AKB48 Akan Dinikahi Anggota BOYS & MEN
Kate Middleton Jadi Korban Kekejaman AI, Tersebar Gambar Sensual
Komentator Politik yang Sebut Ibu Negara Prancis Transgender Kembali Menyindir












































Tips pakai busana berlengan balon. Foto: Instagram/nisacookie
Tips pakai busana berlengan balon. Foto: Instagram/ffdilla
Tips pakai baju lengan balon. Foto: Instagram/nisacokie
Tips pakai baju lengan balon. Foto: Instagram/ffdilla
Tips pakai baju lengan balon. Foto: Instagram/ffdilla