Foto Pramugara yang Viral Mirip Aktor Drakor, Gaya Terbarunya Bikin Pangling
Rahmi Anjani - wolipop
Sabtu, 11 Nov 2023 18:07 WIB
tautan telah disalin
Anda menyukai artikel ini
Artikel disimpan
Jakarta - Seorang pramugara bernama Lee Yoo Ahn pernah mengagetkan netizen dengan parasnya yang menawan. Tak sedikit yang menyamakan visualnya dengan Song Joong Ki.
Lee Yoo Ahn jadi viral karena ketampanannya. Pria tersebut bikin para wanita terpana dengan pesonanya selagi berseragam pramugara. Foto: Instagram Lee Yoo Ahn
Lee Yoo Ahn pun viral sebagai ulzzang atau orang yang terkenal memiliki para menawan. Tak butuh waktu lama untuk pria itu mendapat banyak pengikut di media sosial. Foto: Instagram Lee Yoo Ahn
Selain tampan, ia juga jago berpose yang membuat para netizen menyarankannya jadi aktor atau idol KPop. Foto: Instagram Lee Yoo Ahn
Berkat ketampanannya yang viral, Lee Yoh Ahn langsung digaet oleh agensi talent The Different Company. Lee Yoo Ahn akhirnya meninggalkan profesi pramugara untuk kemudian menjadi model di bawah agensi itu.Β Foto: Instagram Lee Yoo Ahn
Yoo Ahn kemudian memulai debut sebagai model di Seoul Fashion Week Fall/Winter 2014 untuk desainer Han Sang Hyeok. Foto: Instagram Lee Yoo Ahn
Pada tahun 2017, Yoo Ahn berhasil masuk ke dunia KPop tapi sebagai bintang video klip. Ia membintangi video klip grup Mamamoo yang berjudul New York. Di situ, Yoh Ahn berperan sebagai lawan main Wheein. Foto: Instagram Lee Yoo Ahn
Pada 2023, Lee Yoo Ahn masih eksis sebagai model. Ia bahkan semakin dipercaya untuk bekerja dengan brand-brand kenamaan, seperti Ami Paris hingga Kiehl's. Foto: Instagram Lee Yoo Ahn
Kini penampilan Lee Yoo Ahn pun cukup bikin pangling dari fotonya yang dulu pertama kali viral. Pria tersebut terlihat tak ragu mengekspresi diri dengan cat rambut kemerahan, bleeching alis, bahkan tindikan. Foto: Instagram Lee Yoo Ahn