10 Potret Riley Day, Atlet Kerja di Supermarket Demi Biaya ke Olimpiade Tokyo
Pool - wolipop
Senin, 09 Agu 2021 07:15 WIB
tautan telah disalin
Anda menyukai artikel ini
Artikel disimpan
Jakarta - Atlet Riley Day gagal meraih medali di Olimpiade Tokyo 2020. Tapi ia memenangkan hati publik dengan kegigihan dan kisah inspiratif. Ini sosok sang sprinter.
Riley Day merupakan sprinter asal Australia yang punya ambisi bisa berkompetisi di Olimpiade Tokyo 2020.Β Foto: Instagram/@_rileyday
Atlet 21 tahun ini lolos kualifikasi untuk bisa bertanding di cabang olahraga atletik Olimpiade Tokyo. Namun langkahnya terkendala biaya. Foto: Instagram/@_rileyday
Riley Day tidak mendapat sponsor yang mau membiayai perjalanan dan akomodasi. Tapi ia tak putus asa dan menolak menyerah. Foto: Instagram/@_rileyday
Wanita kelahiran Queensland, Australia, ini pun menggunakan biaya sendiri dari uang yang dikumpulkannya selama tiga tahun bekerja sebagai staf supermarket. Foto: Instagram/@_rileyday
Untuk persiapan ke Olimpiade, Riley Day tak hanya melatih fisik tapi kerja keras mengumpulkan pundi-pundi uang demi biaya hidup selama berada di Tokyo, Jepang. Foto: Instagram/@_rileyday
Sebagai karyawan paruh waktu di supermarket, saat tak bekerja Riley Day memanfaatkan waktunya untuk latihan. Foto: Instagram/@_rileyday
Riley Day berlaga di kompetisi cabang olahraga atletik nomor 200m putri. Ia berhasil sampai semifinal namun gagal melaju ke final. Foto: Instagram/@_rileyday
Namun ia tetap bangga pada dirinya sendiri karena berhasil sampai sejauh ini. Ia mencatatkan waktu 22,56 detik, capaian yang melampaui rekor kecepatan larinya sendiri. Foto: Instagram/@_rileyday
βAku ingin jadi yang terbaik dan tidak ada yang dapat menghentikanku untuk jadi yang terbaik," tuturnya. Foto: Instagram/@_rileyday