Melody Eks JKT 48 Sah Jadi Istri, Lihat Gaya Hijabnya Saat Akad Nikah
Silmia Putri - wolipop
Minggu, 04 Nov 2018 15:06 WIB
tautan telah disalin
Anda menyukai artikel ini
Artikel disimpan
Jakarta - Melody Laksani atau populer dengan sebutan Melody Eks JKT 48 telah resmi menikah hari Sabtu (3/10/2018). Berikut penampilannya saat akad nikah.
Mantan kapten JKT 48, Melody Laksani telah melepas masa lajang hari Sabtu (03/10/2018) di Bandung. Tampaknya ada banyak pria yang patah hati melihat idola mereka telah sah jadi seorang istri. (Foto: Dok. Hendra Klasik)
Melody dipersunting Hanif Fathoni yang ternyata mantan kekasihnya saat SMA. Sosok pria ini sempat ditutup-tutupi tapi akhirnya muncul ke permukaan dan tampak serasi dengan Melody. (Foto: Dok. Hendra Klasik)
Berasal dari kota Parahyangan, Melody memakai busana adat sunda saat akad nikah. Ia memilih kebaya putih modern dengan paye cantik memenuhi busananya. (Foto: Dok. Hendra Klasik)
Tak lupa, Melody memakai siger khas pengantin sunda. Siger itu bersanding dengan bunga melati hiasan kembang tanjung yang memiliki filosofi kesetiaan perempuan terhadap suaminya. (Foto: Dok. Hendra Klasik)
Melody terlihat memakai tiga layer hijab saat akad nikah. Layer pertama adalah ciput yang menutupi telinga dan lehernya, kemudian satu layer hijab di atasnya berwarna senada dengan ciput, lalu layet terakhir berupa hijab berbahan lace yang membuat tampilannya lebih spesial. (Foto: Dok. Hendra Klasik)
Sang suami, Hanif Fathoni juga memakai busana adat Sunda untuk pria yaitu beskap putih. Ia pun memakai bendo bermotif batik. (Foto: Dok. Hendra Klasik)
Melody sendiri belum lama memutuskan berhijab. Penampilan pertamanya berhijab adalah saat foto prewedding bersama Hanif yang menjadi viral. (Foto: Dok. Hendra Klasik)
Baik saat akad maupun resepsi, Melody memilih gaya hijab yang sederhana. Di kesehariannya, Melody Prima juga memilih gaya hijab yang simple seperti tren hijab sekarang ini. (Foto: Dok. Hendra Klasik)