Foto: Penampilan Tika 'T2' yang Semakin Manis Pasca Berhijab
Arina Yulistara - wolipop
Jumat, 03 Nov 2017 14:33 WIB
tautan telah disalin
Anda menyukai artikel ini
Artikel disimpan
Jakarta - Tika Ramlan atau yang juga dikenal dengan Tika 'T2' kini sudah berhijab. Berikut penampilan Tika yang semakin manis setelah berhijab.
Tika Ramlan baru berhijab sejak akhir September kemarin. Ia menuliskan di akun Instagram pribadinya ketika pertama kali berbagi foto setelah berhijab. "This is my first day to share my picture with hijab. Bismillahhh doain ya temen temen semua, semoga bukan cuma hijrahnya ajh tapi bisa istiqomah dari segala yg akan datang menerpa. Perlu beberapa tahun belakangan mantapin hati, mantapin tujuan dan niat.. menjauh dr hingar bingar datang lagi ke hingar bingar dan ternyata hati gak berubah malah semakin mantap.. Semoga segala hijrah ini bisa membawa segala hal yg baik, dan membuat diri saya jd lebih baik lagi, #tikaramlan #masihbelajar," ujar wanita 31 tahun itu. Foto: Dok. Instagram @tika_ramlan
Tika Ramlan tampil santai dengan setelan blouse biru-putih dan kerudung polos. Celana lurus membuat penampilan pelantun 'Ok' itu terlihat kasual. Foto: Dok. Instagram @tika_ramlan
Ini penampilan Tika Ramlan saat hadir mengisi acara di TransTV. Ia memilih maxi dress warna putih dengan grafis bunga yang simpel. Kerudung polos warna abu-abu membuat penampilan tetap netral tapi tidak monoton. Foto: Dok. Instagram @tika_ramlan
Gaya hijab Tika Ramlan saat pergi kondangan. Ia membuat baju bridesmaid warna tosca dengan potongan maxi dress yang memiliki detail ruffle di bagian tengah. Hijab simpel dengan warna senada membuat penampilan terlihat feminin.Β Foto: Dok. Instagram @tika_ramlan
Tika Ramlan bergaya monokrom dengan padu padan kemeja putih dan striped blazer. Garis vertikal pada blazer penyanyi berdarah Bandung itu mampu memberikan ilusi tubuh ramping. Penampilan terlihat cerah dengan pemakaian kerudung merah muda. Foto: Dok. Instagram @tika_ramlan
Kali ini gayanya jatuh pada setelan celana palazzo dan blouse polos. Perpaduan warna yang kontras membuat penampilan Tika Ramlan lebih dinamis. Foto: Dok. Instagram @tika_ramlan
Ini momen ketika Tika Ramlan menyanyi setelah berhijab. Ia memilih jumpsuit berkancing dengan garis vertikal agar tubuhnya terlihat lebih kurus. Padu padan blouse putih, kerudung off white, dan kalung statement memberikan sentuhan yang atraktif.Β Foto: Dok. Instagram @tika_ramlan
Dalam berhijab, Tika Ramlan tampaknya lebih suka tampil simpel dengan penerapan kerudung konvensional menggunakan satu jarum di bawah dagu. Beberapa kali, gaya jilbabnya juga diikat ke belakang agar terlihat praktis.Β Foto: Dok. Instagram @tika_ramlan