Gaya Seksi Model Of The Year Kaia Gerber Saat Melenggang di Catwalk
Hestianingsih - wolipop
Rabu, 12 Des 2018 09:37 WIB
tautan telah disalin
Anda menyukai artikel ini
Artikel disimpan
London - Kaia Gerber terpilih sebagai Model of the Year di British Fashion Awards. Lihat lagi aksinya yang tampil seksi di atas catwalk.
Kaia Gerber sukses mengikuti jejak sang ibu, Cindy Crawford, sebagai model top dunia. Pada acara British Fashion Awards, Senin (10/12/2018), ia menerima penghargaan sebagai Model of the Year di usia 17 tahun. Foto: Getty Images
Kaia Gerber menjadi orang termuda yang menerima penghargaan British Fashion Awards, yang digelar di Royal Albert Hall, Londoon. Acara penghargaan ini merupakan ajang bergengsi di industri fashion. Foto: Getty Images
Remaja dengan tinggi badan 175 cm ini memulai kariernya di dunia modeling tahun lalu dengan melenggang di fashion show Calvin Klein Spring/Summer 2019, New York Fashion Week. Foto: Getty Images
Sejak debut, Kaia Gerber kebanjiran banyak tawaran kerja. Wajah cantiknya pun menghiasi lantai catwalk sejumlah brand ternama seperti Valentino, Burberry, Versace hingga Alexander Wang. Foto: Getty Images
Kaia Gerber bersaing dengan model-model papan atas dunia lain yang lebih senior darinya. Di kategori tersebut, ada sejumlah nama yang dinominasikan seperti Adwoa Aboah, Adut Akech, Bella Hadid dan Winnie Harlow. Foto: Getty Images
Terpilihnya Kaia Gerber sebagai Model of the Year, membuat remaja berambut brunette ini bergabung dengan para model high-profile yang juga pernah menerima penghargaan serupa. Sebut saja Kate Moss, Lily Cole, Jourdan Dunn dan Cara Delevingne. Foto: Getty Images
Tatapan mata tajam, alis tebal dan tubuh tinggi menjulang, Kaia Gerber memang memiliki karakter kuat yang menjadikannya 'kanvas sempurna' untuk didandani dengan gaya apapun. Foto: Getty Images