Muncul di Cannes, Kendall Jenner Bergaun Transparan Tanpa Bra
Daniel Ngantung - wolipop
Sabtu, 12 Mei 2018 13:22 WIB
tautan telah disalin
Anda menyukai artikel ini
Artikel disimpan
Cannes - Kendall Jenner selalu sukses mencuri atensi lewat gaya seksiya. Di Cannes, Kendall tampil dengan gaun menerawang.
Pekan tersibuk bagi Kendall Jenner. Setelah muncul di Met Gala 2018 baru-baru ini, sang model sudah menunjukkan batang hidungnya di Cannes, Prancis. (Foto: Pascal Le Segretain/Getty Images)
Menghadiri 'Chopard Secret Night' yang digelar merek perhiasan Chopard dalam rangkaian Festival Film Cannes, Kamis (11/5/2018), kakak Kylie Jenner ini mengenakan gaun pendek transparan tanpa bra.Β (Foto: Pascal Le Segretain/Getty Images)
Menyempurnakan gayanya, pointed heels Christian Louboutin yang menopang kaki jenjang Kendall.Β (Foto: Pascal Le Segretain/Getty Images)
Tentu saja, ini bukan kali pertamanya ia tampil menentang seperti itu. Saat jamuan malam yang digelar Business of Fashion sehari setelah Met Gala 2018, Kendall tampil dengan blazer putih yang mengekspos area dadanya.Β (Foto: Dimitrios Kambouris/Getty Images)
Busana serba putih juga menjadi pilihan adik Kim Kardashian ini saat menghadiri Met Gala 2018, Senin (7/5/2018). (Foto: Getty Images)
Kali ini, busananya jauh dari kesan 'provokatif' dengan model yang lebih klasik dan elegan. Sebuah atasan off-shoulder serta celana bersiluet loose berpotongan cut-bray yang memanjang. (Foto: Getty Images)
Adalah Virgil Abloh, desainer sekaligus pemilik label Off-White yang merancang busana Kendall tersebut. Virgil baru-baru ini juga terpilih sebagai desainer untuk koleksi busana pria Louis Vuitton, menggantikan Kim Jones.Β (Foto: Getty Images)