8 Selebriti Paling Stylish di Karpet Merah British Fashion Awards 2017
Alissa Safiera - wolipop
Selasa, 05 Des 2017 18:18 WIB
tautan telah disalin
Anda menyukai artikel ini
Artikel disimpan
Jakarta - Permainan berbusana begitu kuat dengan hadirnya Selena Gomez, Kaia Gerber hingga Zendaya di British Fashion Awards 2017 yang dihelat di Royal Albert Hall.
Selena Gomez membuat padanan gaun satin silk bergaya Victoria dari Coach tampil fashionable. Tema ini semakin total dengan boots klasik bertali. Foto: Daniel LEAL-OLIVAS / AFP
Karlie Kloss memikat dengan gaun bustier merah dramatis rancangan Vivienne Westwood Couture. Foto: Daniel LEAL-OLIVAS / AFP
Winnie Harlow membuat padanan sweater kasmir dan rok high-slit nampak begitu megah untuk acara karpet merah. Dia mengenakan gaun dari Brandon Maxwell. Foto: Daniel LEAL-OLIVAS / AFP
Kaia Gerber membuat padanan crop top dan rok high-waisted sama mewahnya dengan gaun di karpet merah. Ia membuat detail ruffle rancangan Ralph & Russo tampil lebih edgy. Foto: Daniel LEAL-OLIVAS / AFP
Rita Ora tampil seduktif dengan gaun ketat Versace yang membingkai lekuk tubuhnya. Foto: Daniel LEAL-OLIVAS / AFP
Irina Shayk tampil menawan dengan gaun potongan high-slit super seksi dari Atelier Versace. Foto: Daniel LEAL-OLIVAS / AFP
Zendaya memilih gaun unik dari koleksi Vivetta dengan detail sheer dan siluet kepala kuda menutupi bagian dada. Foto: Daniel LEAL-OLIVAS / AFP
Poppy Delevingne membuat gaun print floral yang tampak klasik tampil modern dengan potongan pendek di bagian depan. Gaun ini datang dari Giambattista Valli. Foto: Daniel LEAL-OLIVAS / AFP