10 Foto Pernikahan Pasangan Gay Thailand yang Dihujat Netizen Indonesia
Pool - wolipop
Rabu, 14 Apr 2021 04:00 WIB
tautan telah disalin
Anda menyukai artikel ini
Artikel disimpan
Jakarta - Pernikahan pasangan gay asal Thailand jadi sensasi. Ini foto pernikahan mereka yang menuai hujatan dari netizen Indonesia.
Pasangan gay bernama Bas dan Smile jadi viral setelah mengunggah foto pernikahan mereka. Netizen Indonesia menghujat pasangan tersebut.Β Foto: Facebook
Inilah potret pernikahan Bas dan Smile. Masyarakat Thailand umumnya menerima komunitas LGBTQ. Maka banyak pasangan LGBT yang terang-terangan melakukan upacara pernikahan untuk menunjukkan cinta mereka.Β Foto: Facebook
Bas dan Smile menikah dengan pemberkatan budha. Inilah potret saat upacara pernikahan berlangsung.Β Foto: dok. Facebook
Tidak sedikit netizen Indonesia berkomentar dengan kata-kata kasar, bahkan pasangan tersebut mendapat ancaman kematian. Foto: Facebook
"Saya tutup mulut selama ini sementara beberapa orang Indonesia menghina kami tanpa henti selama tiga hari berturut-turut. Saya tidak pernah menjawab dan berpikir bahwa mereka akan berhenti dalam beberapa hari. Namun komentar mereka lebih keras, mengancam, menakut-nakuti kami. Namun orang-orang yang saya cintai berusaha melindungi kami, misalnya orangtua, bibi, kerabat, dan teman-teman saya," tulis Smile di Instagramnya.Β Foto: Facebook
Smile juga mengungkapkan kekecewaannya pada netizen Indonesia yang juga mengancam keluarga mereka. Smile mengkritik tindakan netizen Indonesia yang dinilai terlalu brutal.Β Foto: Facebook
"Kami menikah di rumah dan keluarga saya yang hangat, tempat saya sendiri, tanah ibu saya sendiri dan apa yang salah dengan Indonesia dan orang Indonesia ?? Mengapa harus sedramatis itu? Mengapa itu terjadi dengan kami sementara banyak LGBTQ sering melakukan upacara pernikahan di sini?" tambah Smile. Foto: Facebook
Inilah potret Bas dan Smile yang tampak terharu saat diberkati oleh keluarga.Β Foto: Facebook
Ini menjadi momen saat pasangan ini bertukar cincin pernikahan.Β Foto: Facebook
Bas dan Smile juga memamerkan mahar. Dalam budaya Thailand, salah satu pasangan memberikan mahar sejumlah uang dan emas untuk mempelai pengantinnya. Foto: Facebook