Istilah Unik yang Dipakai Orang Korea untuk Sebut Bentuk Tubuh Idolanya
Pool - wolipop
Senin, 20 Agu 2018 11:40 WIB
tautan telah disalin
Anda menyukai artikel ini
Artikel disimpan
Jakarta - Orang Korea Selatan punya cara kreatif menggunakan bahasa slang. Termasuk untuk menyebut bentuk tubuh dan wajah. Ini istilah-istilah unik yang populer di sana.
S-Line digunakan untuk menyebut tubuh seseorang yang seksi dan berisi. Seperti huruf 'S' yang memang bentuknya berlekuk. Biasanya orang bertubuh 'S-Line' memiliki bentuk seperti jam pasir atau gitar Spanyol. Di antaranya Hyuna, Bora dan Yura dari grup K-pop 'Girls' Day'. Foto: Dok. Koreaboo
Bentuk wajah dengan dagu lancip sering disebut dengan V-Line. Seperti dikutip dari Koreaboo, orang Korea Selatan biasa menggunakan istilah ini untuk menggambarkan rahang yang tajam dan lancip, seperti huruf V. Foto: Dok. Koreaboo
'Eleven Abs' atau singkatnya '11 Abs' biasa digunakan untuk menyebut perut wanita yang rata dan seksi berotot, hingga membentuk seperti angka '11'. Krystal dari f(X) dan Mina dari TWICE adalah dua di antara artis K-pop yang memiliki perut seperti ini. Foto: Dok. Koreaboo
Ketimbang 'six packs', orang Korea lebih suka menyebut pria yang punya perut berotot kotak-kotak dengan 'chocolate abs'. Seperti cokelat batangan, sejumlah idol K-pop memang memiliki otot berkotak-kotak yang jumlahnya 6 hingga 8. Siwon, Bobby dari iKon dan Jay Park termasuk pemilik perut seksi ini. Foto: Dok. Koreaboo
Saat tersenyum, beberapa artis Korea akan menampakkan mata yang membentuk seperti bulan sabit. Mata tersebut seperti ikut tersenyum dan membuat seseorang terlihat lebih imut. Banyak orang ingin memiliki eye smile, tapi sejumlah artis diberikan anugerah alami dengan eye smile, seperti Minah dari Girl's Day, Tiffany dan Taeyang. Foto: SM Entertainment.
Orang Korea punya sebutan khusus untuk wanita yang memiliki wajah imut tapi bertubuh seksi dan berisi. Mereka menyebutnya 'bagel'. Singkatan dari 'baby' dan 'glamorous'. Adalah Hayoung dari Apink dan Joy personel Red Velvet. Foto: Instagram
Untuk pria yang berwajah imut tapi bertubuh kekar, orang Korea juga menyebutnya bagel, namun kepanjangan dari akronim itu berbeda. Bagel merupakan akronim untuk 'baby' dan gladiator. Gikwang, Daesung dan Jimin adalah tiga contoh dari para pria 'bagel'. Foto: Dok. Koreaboo