Foto: Pesona Dellie Threesyadinda, Altlet Pemanah yang Berparas Cantik
Mohammad Abduh - wolipop
Minggu, 18 Feb 2018 13:50 WIB
tautan telah disalin
Anda menyukai artikel ini
Artikel disimpan
Jakarta - Dellie Threesyadinda merupakan atlet pemanah Indonesia berprestasi di kancah olahraga panahan baik skala nasional hingga Internasional. Intip pesona cantiknya
Perkenalkan ini Dellie Trisyadinda, ia dikenal sebagai salah satu atlet panahan tanah air yang sering berlaga di kejuaraan dunia. Foto: Instagram
Atlet cantik asal Surabaya ini akrab disapa Dinda, ia pernah mengukir prestasi dengan meraih medali emas di ajang Sea Games 2013. Foto: Instagram
Baginya olahraga panah bukan hanya sekedar olahraga biasa. Tetapi olah rasa dan melatih konsentrasi agar fokus saat membidik busur tepat ke sasaran. Foto: Instagram
Sejak usia tujuh tahun ia mulai belajar tekhnik olahraga panahan dan mengikuti pertandingan di daerah. Foto: Instagram
Motivasi Dinda 'Golden moment itu bukan saat saya mendapat mendali emas, tapi gimana saat saya jatuh dan bisa balik lagi, berjuang lagi buat bisa bagus lagi'. Foto: Instagram
Wanita cantik ini merupakan mahasiswa lulusan Universitas Airlangga Surabaya mengambil jurusan hukum. Foto: Instagram
Untuk menunjang aktifitasnya di outdoor, Dinda rutin menjaga kelembaban kulitnya dengan banyak minum air putih dengan asupan makanan yang sehat. Foto: Instagram
Dinda pernah di daulat menjadi brand ambasador produk Marino Hydro Cool Gel Lotion bersama Shireen Sungkar. Foto: Instagram