Foto: Penampakan Model Cantik yang Tiba-tiba Jerawatan Parah
Kiki Oktaviani - wolipop
Minggu, 27 Okt 2019 14:30 WIB
tautan telah disalin
Anda menyukai artikel ini
Artikel disimpan
Jakarta - Model Georgia Gibbs pada dasarnya punya wajah yang mulus tanpa cela. Namun karena stres, tiba-tiba jadi jerawatan parah.
Model seksi Georgia Gibbs tiba-tiba mengalami jerawat parah. Padahal, model Sport Illustrated itu pada dasarnya memiliki wajah yang mulus tanpa cela. Foto: Instagram
Jerawatnya muncul karena berbagai faktor. Faktor stres karena putus dari pacar, kelelahan karena harus bolak-bali Perth - Los Angeles. Wanita asal Australia itu kemudian didiagnosa mengalami kelelahan kronis yang memicu berbagai penyakit. Foto: Dok. Instagram
Georgia semakin stres bahkan sampai depresi. Karena hal itulah yang membuat wajahnya jadi berjerawat parah. Foto: Instagram
Beginilah kondisi wajah Georgia. Di akuinya di bulan November 2018, kondisi jerawat yang paling parah. Foto: Dok. Instagram
Ia kemudian melakukan berbagai perawatan wajah hingga menghabiskan biaya US$ 15 ribu atau Rp 210 juta, tapi tak ada hasil yang signifikan. Georgia kemudian beralih ke perawatan tradisional China. Dia diberikan obat herbal, dan pola makan yang diatur. Kondisi jerawatnya pun semakin membaik. Foto: Instagram
Georgia lebih banyak makan sayur dan buah. Dia tidak makan biji-bijian, makanan pengawet, kafein, gula untuk mengatur ulang ususku. Foto: Instagram
Dalam tiga bulan, kondisi wajahnya sudah mulus kembali. Kepercayaan diri Georgia pun kembali lagi. Pada saat jerawatan. dia mengaku berada di titik terendah karena merasa tak percaya diri, terlebih dengan komentar orang. Foto: Instagram