7 Artis Indonesia Ikutan Tren Makeup Freckles, Makin Cantik atau Aneh?
Hestianingsih - wolipop
Jumat, 20 Jul 2018 08:42 WIB
tautan telah disalin
Anda menyukai artikel ini
Artikel disimpan
Jakarta - Tren makeup freckles sedang digandrungi wanita Indonesia. Instagram pun dibanjiri foto dan tutorial makeup freckles. Tak ketinggalan, selebriti juga ikutan.
Untuk pemotretan prewedding, Tasya Kamila memilih riasan wajah bernuansa nude dengan efek freckles buatan yang menghiasi pipi dan hidungnya. Adalah Victoria Makeup Atelier, penata rias di balik penampilan unik Tasya ini. Foto: Instagram Diera Bachir
Victoria kembali menampilkan makeup freckles, kali ini pada wajah cantik Luna Maya. Bintang film 'Sabrina' ini memamerkan wajah cantiknya yang dihiasi freckles buatan di area bawah mata dan pipi. Untuk tampilan natural, bibirnya dirias dengan teknik lipstik ombre. Foto: Instagram/@victoria_makeupatelier
Sara Wijayanto juga tak ketinggalan ikut tren makeup freckles. Riasan mata Sara dibuat bold dengan nuansa emas, sementara freckles dibuat lebih samar di area dekat pipi dan hidung. Foto: Instagram/@sarawijayanto
Wajah blasteran Chelsea Islan sangat cocok mengikuti tren makeup freckles ini. Makeup artist Ryan Ogilvy menciptakan riasan senatural mungkin untuk Chelsea Islan, dengan freckles tiruan yang terlihat alami. Foto: Instagram/@chelseaislan
Masih dari tangan Ryan Ogilvy, Velove Vexia juga tampil dengan tren makeup freckles. Kali ini untuk iklan kampanye bernuansa musim panas untuk Maybelline. Foto: Instagram/@ryanogilvy
Makeup freckles juga menghiasi wajah Tyas Mirasih. Riasan wajah natural ini dikreasikan oleh makeup artist Meivi Meyy. Foto: Instagram/@tyasmirasih
Ayu Dewi pun ikut mencoba makeup freckles. Efek freckles dikreasikan tipis-tipis, sementara wajah Ayu terlihat glowy dengan pulasan highlighter di bagian pipi. Foto: Instagram/@mrsayudewi