Claire Danes Ungkap Rasa Malu Saat Hamil Anak Ketiga di Usia 44
Claire Danes membagikan kisah emosionalnya tentang kehamilan anak ketiganya yang datang di usia yang dianggap 'tidak biasa' bagi sebagian orang. Bintang 'Homeland' itu bercerita tentang pergulatan batin yang ia rasakan ketika mengetahui dirinya hamil di usia 44.
Danes tidak menutupi bahwa usianya membuat kabar kehamilan tersebut terasa mengejutkan sekaligus membingungkan.
"Saya sudah sangat tua ketika itu terjadi. Saya berusia 44 tahun. Saya tidak menyangka itu masih mungkin," ujar aktris yang kini berusia 46 tahun itu di podcast Smartless.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Ketika sang host, Bateman menyebut kehamilan itu sebagai sebuah berkah, Danes sepakat, meski ia mengakui banyak emosi bertabrakan di dalam dirinya. Danes pun mengungkapkan bahwa ada rasa malu.
"Itu menarik sekali karena saya benar-benar tidak menduganya. Dan rasanya aneh. Tiba-tiba saya merasa malu yang lucu," katanya.
"Saya seperti nakal, seperti tertangkap melakukan hubungan setelah melewati batas usia yang semestinya. Aneh sekali, seperti saya menemukan sisi diri yang sebelumnya tidak saya sadari," tambahnya lagi.
Danes dan sang suami, Hugh Dancy, kini merupakan orangtua dari tiga anak: Cyrus (12, segera 13), Rowan (7), dan putri bungsu mereka yang kini berusia 2 tahun dan identitasnya sengaja mereka jaga tetap privat.
People mengonfirmasi bahwa Danes dan Dancy menyambut anak ketiga mereka pada Juli 2023. Pasangan ini pertama kali bertemu pada 2007 di lokasi syuting film Evening. Keduanya menikah pada September 2009 di Prancis, delapan bulan setelah Dancy melamar.
(kik/kik)
Fashion
Ingin Tampil Feminin dan Lebih Stylish dengan Bawahan Rok? Cek Koleksi Menariknya di Sini!
Fashion
Pilihan Aksesori Simpel yang Bikin Gaya Kamu Terlihat Lebih Keren
Fashion
Cari Dompet Kulit Awet Biar Bisa Dipakai Lama? Produk dari ROUNN Ini Bisa Jadi Jawabannya
Health & Beauty
Dua Serum PDRN Favorit Banyak Orang, Fokus Regenerasi dan Hidrasi Kulit!
9 Drama China 2025 Rating Tertinggi, Terbaru Shine On Me
Sinopsis Midnight in the Switchgrass di Bioskop Trans TV, Dibintangi Megan Fox
Sophie Turner Ungkap Tak Sempat Kencan Usai Rumor Pacaran dengan Chris Martin
Shin Min Ah Jadi Wajah Baru Louis Vuitton, Susul Gong Yoo & Jun Ji Hyun
Ditangkap Bersama, Kisah Pacaran 20 Tahun Presiden Venezuela & Istri Disorot
7 Foto Giorgino Abraham-Yasmin Napper, 4 Tahun Pacaran Beda Agama Kini Putus
Ramalan Zodiak Taurus 2026: Perlahan Bangkit, Perubahan Besar Menanti
Sophie Turner Ungkap Tak Sempat Kencan Usai Rumor Pacaran dengan Chris Martin
Ditangkap Bersama, Kisah Pacaran 20 Tahun Presiden Venezuela & Istri Disorot












































