Kategori Berita
Daerah
Layanan
Detik Network

Model Cantik Putri Takuya Kimura Ungkap Pacari Pemain Timnas Voli Jepang

Rahmi Anjani - wolipop
Selasa, 11 Nov 2025 16:00 WIB

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Koki, Anak Aktor Takuya Kimura
Foto: Instagram
Jakarta -

Takuya Kimura memiliki seorang putri cantik yang terjun ke dunia hiburan. Wanita bernama Koki tersebut langsung jadi perhatian setelah mencoba peruntungan sebagai model. Kehidupan pribadi Koki Kimura pun ikut menuai sorotan. Baru-baru ini ia mengejutkan publik saat mengungkap hubungannya dengan seorang pemain voli nasional.

Koki Kimura mengumumkan hubungan asmaranya kepada publik yang menuai perbincangan. Dilansir, Shūkan Bunshun Koki tengah berpacaran dengan pemain voli profesional Ogawa Tomohiro. Tak disangka pasangan itu telah menjalani hubungan jarak jauh selama dua tahun terakhir.

Takuya KimuraTakuya Kimura Foto: Dok. Internet


Wanita 24 tahun itu diketahui tinggal di Tokyo sedangkan Ogawa di Osaka karena karier mereka masing-masing. Meskipun terpisah jarak, keduanya tetap menjalin ikatan yang cukup kuat. Berdasarkan laporan, mereka sering terlihat berbelanja bersama. Tertangkap pula momen manis saat Ogawa mencium pipi Koki sebelum kepergiannya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sumber yang mengaku dekat dengan Koki mengonfirmasi hubungan tersebut dan menambahkan bahwa pasangan ini menjadi dekat seiring waktu karena kesamaan minat. Koki memang dikenal sebagai penggemar berat anime voli Haikyuu!!, bahkan pernah terlihat mengenakan ikat kepala saat mendukung tim voli putra nasional Jepang yang merupakan tim Ogawa dalam sebuah pertandingan langsung tahun lalu.

Sebelumnya dalam siaran langsung bersama adik perempuannya, Kōki Kimura sendiri pernah menyinggung soal pacar. Ketika itu, ia mengatakan bahwa kedua bersaudari itu berjanji untuk mencari seseorang yang lebih tampan daripada ayah mereka. Pernyataan itu pun muncul kembali ketika hubungan Koki dan Ogawa diumumkan.

ADVERTISEMENT


Ketika ditanya oleh wartawan apakah Ogawa menganggap dirinya lebih tampan daripada Takuya Kimura, pria 29 tahun itu tertawa dan menjawab, "Aku tidak yakin tentang itu tetapi hubungan kami berjalan sangat baik," ujarnya dilansir Kbizoom.

Koki yang merupakan putri Takuya Kimura dengan mantan idola pop Shizuka Kudo saat ini berprofesi sebagai musisi suling juga model. Sementara Ogawa telah meraih prestasi nasional di VNL (Liga Negara Bola Voli) dengan meraih medali perak dan perunggu selama dua tahun berturut-turut. Sebagai bintang voli sejak masa kuliahnya di Universitas Meiji, prestasi Ogawa di lapangan dan sikapnya yang hangat di depan umum membuat pasangan ini direstui publik.

(ami/ami)

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Artikel Fokus Selanjutnya
Artikel Terkait
Detiknetwork
Hide Ads