Kategori Berita
Daerah
Layanan
Detik Network

Misteri Kematian Influencer Ditemukan Tewas di Bathtub, Diduga Dibunuh

Kiki Oktaviani - wolipop
Jumat, 07 Nov 2025 08:34 WIB

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Iris Hsieh
Iris Hsieh Foto: dok. Instagram @irisirisss900
Jakarta -

Kasus kematian seorang influencer asal Taiwan di Malaysia tengah menyita perhatian publik internasional. Hsieh Yu-hsin, atau yang lebih dikenal dengan nama Iris Hsieh, ditemukan tewas di dalam bathtub kamar hotelnya di Kuala Lumpur pada 22 Oktober lalu.

Menurut laporan The Star, jenazah Hsieh ditemukan sekitar pukul 13.40 waktu setempat di sebuah hotel di kawasan Jalan Conlay, Kuala Lumpur. Awalnya, pihak berwenang menduga kematian wanita 31 tahun itu akibat serangan jantung. Namun, hasil penyelidikan terbaru mengarah pada dugaan pembunuhan.

Kepala Polisi Daerah Dang Wangi, Datuk Fadil Marsus, mengatakan bahwa penyelidikan dilakukan secara menyeluruh.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Penyelidikan dilakukan dari semua sisi, termasuk terhadap individu yang terakhir kali bersama korban. Kami akan meninjau seluruh pergerakan korban dan orang tersebut untuk menentukan apakah dia terlibat sebagai tersangka," ujar Fadil dikutip dari The Star.

Iris HsiehIris Hsieh Foto: dok. Instagram @irisirisss900

Nama Namewee, rapper asal Malaysia, disebut-sebut sebagai orang terakhir yang terlihat bersama Hsieh. Menurut laporan The New Straits Times, keduanya diketahui sempat berada di kamar yang sama sebelum kejadian tragis itu terjadi.

ADVERTISEMENT

Pada Rabu (5/11/2025), Kepala Polisi Dang Wangi Asisten Komisaris Sazalee Adam mengonfirmasi bahwa pihaknya telah mendapatkan perintah penahanan terhadap Namewee.

"Kami telah memperoleh perintah penahanan terhadap tersangka mulai 5 November hingga 10 November," katanya.

Sebelumnya, pada 22 Oktober, Namewee juga sempat ditahan atas dugaan kepemilikan dan penggunaan narkoba. Namun, ia dibebaskan dua hari kemudian setelah menyatakan tidak bersalah.

Melalui akun Instagram-nya, rapper berusia 42 tahun itu membantah keras tuduhan penggunaan narkoba dan menyebut dirinya hanya lebih sering mengonsumsi alkohol belakangan ini. Ia juga mengungkapkan rasa duka mendalam atas kematian Hsieh.

"Saya merasa sangat sedih atas kematian Hsieh. Ambulans datang terlambat. Kebenaran akan terungkap setelah laporan polisi dirilis," tulisnya.

(kik/kik)

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Artikel Fokus Selanjutnya
Artikel Terkait
Detiknetwork
Hide Ads