6 Pemain Genie, Make a Wish, Drakor Komedi Romantis yang Lagi Hits di Netflix
Sedang nonton drama Korea Genie, Make a Wish? Mari mengenal profil para pemainnya yuk.
Drama Korea Genie, Make a Wish menjadi salah satu serial yang menyita perhatian di 2025. Tak hanya karena jalan ceritanya unik, namun juga melihat deretan pemainnya yang menarik atensi.
Kehadiran aktor dan aktris papan atas, seperti Kim Woo Bin, Bae Suzy, Ahn Eun Jin, hingga Ko Kyu Pil membuat drama ini semakin menarik perhatian publik. Para pemainnya berhasil membangun karakter hidup dengan aura dan energi yang berbeda.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Lebih dari sekadar tontonan fantasi, Genie, Make a Wish mengangkat tema tentang manusia, kegelapan batin, dan perjuangan untuk memahami emosi. Tak heran jika drama ini menjadi perbincangan hangat di komunitas penggemar K-drama di berbagai platform streaming internasional.
Sinopsis dan Pemain Drama Genie, Make a Wish
Genie, Make a Wish Foto: jisun park |
Genie, Make a Wish menceritakan kisah Ki Ka-young (diperankan oleh Bae Suzy), seorang perempuan muda yang sejak kecil memiliki kecenderungan psikopat. Hal itu membuat Ka-young ditinggalkan ibunya sejak kecil.
Ka-young pun dibesarkan oleh sang nenek, O Pan-geum (Kim Mi-kyung). Sang nenek berusaha keras menjadikan cucunya 'normal' seperti orang lain.
Kisah kehidupan Ka-young kemudian menjadi sorotan di desa, di mana seluruh warga berusaha membantunya agar bisa hidup layaknya manusia biasa. Meski akhirnya tumbuh menjadi pribadi dingin dan sulit memahami emosi orang lain, Ka-young berhasil menekan sisi kelam dalam dirinya.
Semua berubah ketika ia menemukan botol jin di tengah padang pasir Dubai. Dari botol itu muncul sosok Genie atau Iblis (Kim Woo Bin), makhluk misterius yang meminta tiga permintaan darinya.
Bukannya panik atau bersemangat, Ka-young justru mengabaikannya dengan tenang. Dari situlah dimulai hubungan aneh antara manusia dan jin yang sama-sama terjebak antara kebaikan serta kegelapan.
Genie, Make a Wish dikemas dalam 13 episode yang bisa kamu saksikan di Netflix. Berikut para pemain drakor Genie, Make a Wish:
1. Kim Woo Bin sebagai Genie (Iblis)
Foto: Instagram
Kim Woo Bin memulai kariernya sebagai model runway pada tahun 2008 sebelum beralih ke dunia akting. Popularitasnya melesat lewat drama seperti The Heirs, Uncontrollably Fond, dan Our Blues.
Dalam Genie, Make a Wish, ia memerankan karakter yang kompleks, misterius, namun memikat. Kim Woo Bin berhasil menampilkan sosok jin bukan hanya sebagai makhluk supranatural, melainkan juga figur yang bergulat dengan emosi dan takdirnya sendiri.
2. Bae Suzy sebagai Ki Ka-young
Foto: Instagram
Suzy memulai karier di dunia hiburan pada usia muda dan kini telah menjelma menjadi aktris papan atas Korea Selatan. Dalam Genie, Make a Wish, ia berhasil memerankan Ka-young sebagai sosok yang kompleks, antara kerapuhan dan kekuatan.
Aktingnya yang subtil dalam menampilkan emosi terpendam menjadi salah satu daya tarik utama drama ini.
3. Ahn Eun Jin sebagai Lee Mi-ju
Foto: dok. Netflix
Berawal dari panggung teater musikal, Ahn Eun Jin kini menjadi salah satu aktris pendukung terbaik di Korea. Ia pernah memikat penonton lewat perannya di Hospital Playlist dan My Dearest.
Dalam drama ini, karakternya memberikan warna lembut di tengah atmosfer gelap. Ia menjadi simbol kemanusiaan dan empati di antara dua dunia yang saling bertentangan.
4. Noh Sang Hyun sebagai Ryu Su-hyeon (Soo-hyun)
Foto: dok. Netflix
Dalam drama ini, ia memerankan Soo-hyun, sosok malaikat kematian dengan penampilan tenang namun penuh misteri. Karakternya menambah lapisan spiritual dan filosofis dalam cerita yang sudah dipenuhi teka-teki.
Noh Sang Hyun tampil menawan dengan perpaduan karisma lembut dan aura misterius. Ia berusaha memperlihatkan sisi lain dari konsep malaikat maut yang tidaj hanya menakutkan, tapi juga penuh dilema moral.
5. Lee Joo Young sebagai Choi Min-ji
Foto: dok. Netflix
Aktris kelahiran 1987 ini pernah membintangi Believer (2018) dan Samjin Company English Class (2020), dua proyek yang membawanya ke jajaran aktris dengan performa kuat dan autentik.
6. Ko Kyu Pil sebagai Sage
Foto: Instagram
Dalam drama ini, ia berperan sebagai Sage, asisten setia Genie yang berwujud jaguar hitam. Meski karakter ini memiliki sisi humor dan ringan, Sage juga menjadi sosok misterius yang menyimpan rahasia besar tentang dunia jin.
Perannya dalam Genie, Make a Wish memperlihatkan kemampuan aktingnya yang fleksibel, bahkan bisa berganti dari lucu menjadi menyeramkan hanya dalam satu adegan. Ia menjadi elemen penyegar di tengah narasi yang berat dan intens.
Itulah deretan para pemain drakor Genie, Make a Wish. Sudahkah masuk dalam daftar tontonanmu?
Home & Living
Bingung Simpan Sepatu yang Numpuk? Cek Rekomendasi Rak Sepatu Anti Debu & Hemat Tempat di Sini!
Pakaian Wanita
Nggak Perlu Mahal-Mahal Nails Art! Pakai Fake Nails Ini untuk Tampilan Kuku Lebih Cantik
Olahraga
Latihan Harian atau Game Akhir Pekan, Ini 3 Bola Voli yang Tetap Nyaman di Lapangan
Hobi dan Mainan
Commuting Tiap Hari atau Sering Butuh Fokus? Soundcore by Anker Q20i Bisa Redam Bising dan Nyaman Dipakai Seharian
Tak Terduga, Ternyata Ini Inspirasi di Balik Nama Blue Ivy Putri Beyonce
Emily Ratajkowski Berhijab Sambut Wali Kota Muslim New York, Unggahan Dikritik
Alasan David Beckham Diblokir Anaknya, Disebut Melanggar Surat Peringatan
Sinopsis SAS: Red Notice di Bioskop Trans TV Hari Ini
7 Fakta Menarik Drama China Speed and Love, Chemistry Pemainnya Disorot
Foto Cantik BCL-Alyssa Daguise Hadiri Pernikahan 'Pangeran Jaksel' di Maroko
7 Gaya TWICE Jadi Model Victoria's Secret Usai Viral Istilah 'Tzuyu Bra'
Foto Vidi Aldiano Tampil Berkumis Jadi Groomsman Pernikahan Sahabat di Maroko
Tak Terduga, Ternyata Ini Inspirasi di Balik Nama Blue Ivy Putri Beyonce















































