Sinopsis Brick Mansions di Bioskop Trans TV Hari Ini
Film 'Brick Mansions' kembali menemani pemirsa Bioskop Trans TV. Film bergenre action-thriller ini hadir pada Sabtu (20/9/2025), pukul 21.00 WIB.
Dirilis pada 2014, film ini menampilkan Paul Walker sebagai bintang utamanya. Seperti dilansir dari IMDb, Brick Mansions merupakan film terakhir yang berhasil dirampungkan Paul sebelum meninggal karena kecelakaan pada 2013.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Selain Paul Walker, Brick Mansions turut dibintangi oleh David Belle, RZA, Catalina Denis dan Ayisha Issa. Sutradara Camille Delamarre berada di balik film ini. Karya Camille sebelumnya antara lain Transporter 3, Lockout dan Taken 2.
Di film berdurasi 90 menit ini, Paul Walker berperan sebagai Damien Collier. Damien adalah seorang polisi yang sedang dalam penyamaran untuk mengawasi area yang punya reputasi sarangnya gembong narkoba.
Sinopsis 'Brick Mansions'
'Brick Mansions' mengambil latar kota Detroit pada tahun 2018 ketika kehancuran terjadi di mana-mana. Tingkat kejahatan meningkat. Salah satu cara untuk mewujudkan keteraturan adalah dengan membangun wilayah sendiri yang dibatasi oleh sebuah tembok besar.
Tembok tersebut berfungsi untuk membentengi Detroit dari aksi para penjahat berbahaya dan membuat pejabat kota membangun sebuah zona bernama The Projects.
Polisi ditempatkan untuk memantau pergerakan yang terjadi di dalam dan di luar The Projects. Salah satunya Damien.
Suatu hari ia bertemu dengan seorang pria bernama Lino. Lino rupanya sedang terjebak urusan berbahaya dengan Tremaine Alexander, gembong narkoba di luar The Projects. Tremaine geram terhadap Lino sehingga menculik sang kekasih.
Ia berharap, pihak kepolisian bisa menangkap Tremaine. Namun, sejumlah polisi telah dibungkam Tremaine meski tahu dia punya reputasi sebagai bandar narkoba terbesar.
Damien lantas mencoba mengungkap tingkah buruk pihak kepolisian. Bersamaan dengan itu, ia membantu Lino demi menemukan sang kekasih yang ditahan Tremaine.
Jangan lewatkan 'Brick Mansions' di Bioskop Trans TV hari ini pada pukul 21.00 WIB.
(dtg/dtg)
Home & Living
Bingung Simpan Sepatu yang Numpuk? Cek Rekomendasi Rak Sepatu Anti Debu & Hemat Tempat di Sini!
Pakaian Wanita
Nggak Perlu Mahal-Mahal Nails Art! Pakai Fake Nails Ini untuk Tampilan Kuku Lebih Cantik
Olahraga
Latihan Harian atau Game Akhir Pekan, Ini 3 Bola Voli yang Tetap Nyaman di Lapangan
Hobi dan Mainan
Commuting Tiap Hari atau Sering Butuh Fokus? Soundcore by Anker Q20i Bisa Redam Bising dan Nyaman Dipakai Seharian
Tak Terduga, Ternyata Ini Inspirasi di Balik Nama Blue Ivy Putri Beyonce
Emily Ratajkowski Berhijab Sambut Wali Kota Muslim New York, Unggahan Dikritik
Alasan David Beckham Diblokir Anaknya, Disebut Melanggar Surat Peringatan
Sinopsis SAS: Red Notice di Bioskop Trans TV Hari Ini
7 Fakta Menarik Drama China Speed and Love, Chemistry Pemainnya Disorot
Foto Cantik BCL-Alyssa Daguise Hadiri Pernikahan 'Pangeran Jaksel' di Maroko
7 Gaya TWICE Jadi Model Victoria's Secret Usai Viral Istilah 'Tzuyu Bra'
Foto Vidi Aldiano Tampil Berkumis Jadi Groomsman Pernikahan Sahabat di Maroko
Tak Terduga, Ternyata Ini Inspirasi di Balik Nama Blue Ivy Putri Beyonce













































